PPKM Darurat Resmi Diperpanjang 11 Hari, Muhadjir Effendy: Tak Mungkin Bansos Ditanggung Pemerintah Sendiri

- 16 Juli 2021, 19:30 WIB
Menko PMK, Muhadjir Effendi
Menko PMK, Muhadjir Effendi /instagram/ibtimes.id/

Menanggapi keputusan tersebut, salah satu aktivis Covid-19 dr Tirta Mandira Hudhi menyoroti pernyataan jika negara tidak mungkin sendiri dalam menyediakan bansos.

"PPKM LANJUT sampe 31 juli 2021, tapi jujur saya agak “tergelitik” dengan pernyataan negara tidak mungkin sendiri dalam menyediakan bansos, perlu gotong royong," ujar Tirta.

Baca Juga: Daftar 20 Singkatan PPKM Darurat Plesetan Netizen yang Bikin Geleng-geleng Kepala

Tirta mengatakan dirinya selama 16 bulan ini sudah melakukan gotong royong dengan membantu warga sekitar.

Ia mengatakan selama ini menggunakan aset-aset toko, namun dirinya mengaku tidak mungkin cukup.

Tak hanya itu, dr Tirta juga mengatakan jika rakyat itu merupakan tanggung jawab negara.

"Ya jujur aje selama 16 bulan juga ane dab gotong royong bantu sektar ane pake aset2 toko. Tapi ga akan cukup lah. Kan warga itu tanggung jawab negara," lanjutnya.

Tak hanya iti, aktivis Covid-19 itu lantas menyindir pernyataan Luhut Binsar Pandjaitan yang mengatakan kasihan ekonomi warga jika PPKM Darurat diperpanjang.

"Padahal barusan, pak LBP mengatakan “ppkm jangan lama2, kasian ekonomi sebagian warga”," sindirnya.

Baca Juga: Wulan Guritno Tampil Menggoda Pakai Daster, Netizen Gagal Fokus: Tante Pakai Bra atau Enggak?

Halaman:

Editor: Andriana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah