Kumpulan Puisi Tema Maulid Nabi 2021, Penuh Makna dan Sangat Menyentuh Hati

- 14 Oktober 2021, 09:05 WIB
Khutbah Sholat Jum’at untuk Menyambut Hari Maulid Nabi Muhammad SAW.
Khutbah Sholat Jum’at untuk Menyambut Hari Maulid Nabi Muhammad SAW. /Pixabay

Allah menunjukmu memimpin umat Islam
Kepadamu ayat suci diturunkan
Yang kini terkumpul dalam kitab Al-Qur'an
Sebuah perintahNya yang harus engkau ajarkan

Engkaulah Nabi di akhir zaman
Tuntunanmu menjadi suri tauladan
Mengajarkan kami keimanan
Membimbing kami menuju ketaqwaan

Ya Rosulullah Shollallahu Allaihi Wassallam
Kepadamu sholawat dan salam kami tujukan
Berharap syafaatmu di hari kemudian
Semoga kami umatmu, mendapatkan pengampunan.

Puisi tentang maulid Nabi ke-2
Judul: Merindu Cahaya Rasul

Kenduri maulidan belum selesai
Hidangan menggantang seolah melambai-lambai
Datanglah kemari wahai sang lapar
Menuntas pesta dalam syari kosidahan yang terus bergetar
Itukah maulid?

Jika sekedar mengeja aksara Rasul yang terpampang di mimbar
Jika sekedar menghapal shalawatan
Jika sekedar menuang dahaga ingatan
Maka tuntaslah maulid ini

Tetapi rasa hidupnya yang menguntai dalam sejarah, sungguh tak dapat disuguhkan
Di tengah durjana dunia yang kian mabuk kelewatan
Hamparan kehidupan tak lagi dituntun cahaya kerasulan
Ramai, jauh dari damai

Agama yang dibawa Rasul berisi damai di dunia dan di surga
Jejak hidup Rasul sejarah tentram, mengusir perang, mendekap bahagia pada selimut para pengikut

Baca Juga: 20 Rangkaian Kata-kata Mutiara Cinta Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H Terbaru 2021

Aku merindu cahayamu ya Rasul
Cahaya yang menghentikan permusuhan
Cahaya yang menyejukan titian jalan menuju Tuhan

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah