Kapolri Idham Aziz Kembali Geser Kapolda dan Kapolres

- 4 Agustus 2020, 10:20 WIB
Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Idham Azis.*
Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Idham Azis.* /Dok. Divisi Humas Mabes Polri


MANTRA SUKABUMI - Penggantian dan perubahan jabatan di institusi Polri merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran dan promosi jabatan.

Ditengah isu calon Kapolri yang semakin santer, Jenderal Idham Azis kembali merombak 7 kepala kepolisian daerah atau Kapolda dan 4 kepala kepolisian resor atau Kapolres.

Dikutip dari rri.co.id Kapolri Jenderal Idham Aziz menuangkan rombakan tersebut dalam dua surat telegram yang berbeda. Pertama Surat telegram bernomor: ST/2247/VIII/KEP./2020. Keputusan Kapolri bernomor: KEP/1614/VIII/2020 tertanggal 3 Agustus 2020 memuat 92 nama anggota Polri baik perwira tinggi (Pati) maupun perwira menengah (Pamen) yang terkena mutasi.

Baca Juga: Sah! Partai Gerindra Resmi Koalisi dengan PDIP Usung Gibran di Pilkada Solo 2020

Surat telegram kedua bernomor: ST/2248/VIII/KEP./2020. Pada surat telegram kedua, Keputusan Kapolri bernomor: KEP/1615/VIII/2020 tertanggal 3 Agustus 2020 memuat 70 nama anggota Polri baik Pati maupun Pamen yang juga terkena mutasi.

Tujuh Kapolda yang diganti yakni, pertama Kapolda Kalimantan Timur Irjen Muktiono mengisi bangku Kadiv TIK Polri. Jabatan lamanya digantikan Irjen Herry Rudolf Nahak, yang sebelumnya menjabat Asops Kapolri.

Kedua, Kapolda Kalimantan Utara Irjen Indrajit dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri. Adapun posisi lamanya digantikan oleh Irjen Bambang Kristiyono yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri.

Ketiga Kapolda Sulawesi Utara Irjen Royke Lumowa dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama Lemdiklat Polri. Posisi Kapolda Sulawesi Utara lalu digantikan oleh Irjen Panca Putra yang sebelumnya menjabat Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.

Baca Juga: Tak Pernah Sepi Prestasi, V BTS Pecahkan Rekor Baru Puncaki Chart Top Song Itunes Jepang

Baca Juga: Oppo Kembali Rilis Reno 4, Ini Spesifikasi dan Bocoran Harganya

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x