Waspada, BNPB Himbau Warga untuk Hati-hati Adanya Potensi Tanah Longsor Gunung Salak

- 26 September 2020, 22:36 WIB
gunung salak./ Yusnia
gunung salak./ Yusnia /

MANTRA SUKABUMI - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menghimbau warga yang berada di sekitar daerah lereng Gunung Salak untuk waspada.

Ini dikarenakan kemungkinan adanya tanah longsor yang terjadi di kawasan Gunung Salak Jawa barat tersebut.

Terkait hal itu, Ketua BNPB Doni Monardo meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat untuk mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

“Jangan sampai kena material longsor. Kalau ada yg berisiko, ambil langkah mengungsi selama musim hujan,” pesan Doni melalui pesan digital, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari rri.co.id Sabtu, 26 September2020.

Dalam laporan yang diterima BNPB, Danramil Cijeruk dan babinsa wilayah setempat melakukan pengecekan ke lokasi.

Sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menerima informasi mengenai tanah longsor yang terjadi di Gunung Salak, Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga: Perekonomian Shanghai China Mulai Pulih, KJRI Gelar Indonesia Fair

Longsoran dipicu salah satunya hujan yang sangat lebat pada Senin lalu 21 September 2020, saat itu hujan diikuti dengan angin kencang.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x