8 Gol Tercipta Bayern Munich Bawa Pulang Tiga Poin di Kandang Salzburg

- 4 November 2020, 06:40 WIB
Para pemain Bayern Munich merayakan kemenangan dengan mengalahkan tuan rumah Salzburg dengan skor 6-2. (Twitter/@FCBayern)
Para pemain Bayern Munich merayakan kemenangan dengan mengalahkan tuan rumah Salzburg dengan skor 6-2. (Twitter/@FCBayern) /

MANTRA SUKABUMI - Bayern Munich bawa pulang tiga poin di Kandang Salzburg berakhir dengan sekor 6-2 pada pertandingan putaran ketiga Grup A Liga Champions yang dimainkan di Stadion Salzburg, Selasa waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Tuan rumah membuka keunggulan melalui gol Mergim Berisha pada menit ke-4. Bayern kemudian menyamakan kedudukan melalui penalti Robert Lewandowski pada menit ke-21, sebelum mereka berbalik unggul berkat gol bunuh diri Rasmus Kristensen pada menit-44.

Harapan Salzburg untuk mengamankan setidaknya satu poin sempat menguat saat Masaya Okugawa pada menit ke-66 mengemas gol balasan. Namun Bayern menggila pada sisa babak kedua, dengan memborong tiga gol dari Jerome Boateng pada menit ke-79, Leroy Sane pada menit ke-83, Lewandowski pada menit ke-88, dan Lucas Hernandez pada menit ke-90+2.

Baca Juga: Rayakan Awal Bulan November dengan Merchant Baru ShopeePay

Baca Juga: Cara Klaim Token Listrik Gratis Bulan November 2020 dari PLN, Bisa Lewat WA di Nomor 08122123123

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari laman antaranews.com, pada Rabu 4 November 2020, tambahan tiga poin mebuat Bayern Munich semakin mantap memimpin klasemen sementara Grup A dengan sembilan poin penuh, sedangkan Salzburg (4)tak beranjak dari urutan keempat.

Rangkaian pertandingan keempat Grup A Liga Champions baru dimainkan kembali akhir November setelah jeda internasional, tetapi kedua tim akan tampil dalam kompetisi Liga masing-masing akhir pekan nanti.

Bayern Munich bakal menjamu rival mereka Dortmund di Liga Jerman pada hari Minggu pukul 00.30 WIB.

Baca Juga: Sesungguhnya Allah SWT Larang Bagi Siapapun yang Harapkan Bantuan dari Seseorang, Kenapa?

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x