Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Kepolisian Terkait Kerumunan Massa Acara Habib Rizieq Shihab di Bogor

- 20 November 2020, 16:03 WIB
Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Kepolisian Terkait Kerumunan Massa Acara Habib Rizieq Shihab di Bogor
Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Kepolisian Terkait Kerumunan Massa Acara Habib Rizieq Shihab di Bogor /Humas Provinsi Jabar

 

MANTRA SUKABUMI - Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat memenuhi panggilan Kepolisian untuk melakukan klarifikasi terkait kasus protokol kesehatan.

Tiba di Gedung Bareskrim Polri, Gubernur Jawa Barat langsung mengatakan dirinya siap untuk dimintai klarifikasi terkait kerumunan massa di acara Habib Rizieq Shihab.

Gubernur Jawa Barat tersebut diduga melakukan pelanggaran terkait kerumunan massa yang terjadi di salah satu acara yang didatangi Habib Rizieq Shihab di Megamendung, Bogor, Jawa barat, pada Jumat, 13 November 2020.

Baca Juga: Tips Handal Membuat PIN ShopeePay yang Aman untuk Menjaga Keamanan Akun

Baca Juga: Menteri PPP Tegaskan Pemenuhan Hak-Hak Anak Tidak Dapat Dikesampingkan dalam Kondisi Apapun

Seperti yang kita tahu acara Habib Rizieq Shihab di Megamendung Bogor Jawa Barat menyebabkan kerumunan massa dari pengikutnya.

Ridwan Kamil mengatakan bahwa dirinya datang ke pokok kepolisian sebagai Gubernur Jawa Barat untuk dimintai keterangan.

"Saya hadir sebagai gubernur Jawa Barat untuk dimintai keterangan saja, untuk klarifikasi," ujar Ridwan Kamil, sebagaimana dikutip mantrasukabumi dari PMJNews pada Jumat, 20 November 2020

Perlu di ketahui selain Gubernur Jawa Barat, Gubernur DKI Jakarta kemarin juga dipanggil Polda Metro Jaya untuk dimintai klarifikasi terkait kasus kerumunan masa di acara pernikahan putri Habib Rizieq Shihab pada Sabtu, 14 November 2020 di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x