Biografi Jordi Amat Pemain Naturalisasi dari Spanyol yang Siap Membela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022

26 Januari 2022, 15:10 WIB
Biografi Jordi Amat Pemain Naturalisasi dari Spanyol yang Siap Membela Timnas Indonesia di AFF U-23 / Instagram @jordiamat5 /

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut akan kami sampaikan biografi Jordi Amat pemain naturalisasi dari Spanyol yang akan membela skuad Timnas Indonesia U-23 di ajang Piala AFF U-23 2022.

Timnas Indonesia sedang gencar-gencarnya mencari dan melatih supaya terlahirnya pemain-pemain muda berbakat.

Timnas Indonesia yang diasuh oleh Shin Tae Yong kini sudah nampak lebih baik dari laga yang sebelumnya mereka jalani.

Baca Juga: Shin Tae Yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Juara di AFF U-23 Setelah Diperkuat Pemain Asal Eropa

Setelah kekalahan Timnas Indonesia U-19 oleh Thailand dengan skor 6-2 Shin Tae Yong mulai merenungkan kekurangan yang ada pada Tim asuhannya.

Hla yang disadari oleh Shin Tae Yong diantara jika Timnas Indonesia membutuhkan seorang setriker yang haus akan gol.

Namun tak ada salahnya jika Pertahanan Timnas Indonesia tambah diperkuat untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya gol pada gawang kita.

Berikut pemain baru yang berstatus sebagai seorang naturalisasi dari Spanyol dan bergabung sebagai bek tengah Timnas Indonesia dikutip mantrasukabumi.com yang dilansir dari berbagai sumber.

Jordi Amat memiliki nama asli "Jordi Amat Maas" ia lahir di Canet de Mar, Spanyol pada 21 Maret 1992.

Jordi merupakan seorang pemain sepak bola keturunan Indonesia yang berada di Spanyol.

Sepanjang karier internasionalnya, Jordi hanya pernah memperkuat tim nasional Spanyol kategori usia dan belum pernah sekalipun memperkuat tim nasional senior manapun.

Jordi berposisi sebagai bek tengah dan saat ini bermain untuk tim asal Belgia, K.A.S. Eupen dengan nomor punggung 2.

Walaupun tinggal di Spanyol Jordi merupakan keturunan dari raja Kerajaan Siau, Manalang Doelag Kansil Indonesia.

Jordi mempunyai banyak pengalaman dalam dunia sepakbola, ia mengawali karirnya mulai dari tim junior, senior hingga nasional.

Baca Juga: Profil dan Biodata Jordi Amat Pemain Serbabisa Mantan Anak Emas Luis Milla Naturalisasi ke Timnas Indonesia

Diketahui jika Jordi pernah membela tim junior bernama Canet de Mar dari tahun 1999 hingga tahun 2009.

Tak hanya itu Jordi juga sempat membela beberapa Tim senior terhitung mulai tahun2009 hingga 2920.

Untuk rinciannya sebagai berikut:

Karier senior
Tahun 2009–2010 di Espanyol B dengan perolehan 17 kali bermain.

Kemudian pada tahun 2010–2013 Jordi berpengalaman dalam membela Tim dengan torehan 41 kali bermain.

Lalu pada tahun 2012-2013 Jordi menjadi pemain pinjaman dari tim Rayo Vallecano dengan torehan 27 kali bermain dan menyumbangkan satu gol.

Pada tahun 2013–2018 Jordi juga ikut andil dalam Tim Swansea City dia pernah bermain di Tim ini sebanyak 52.

Pada tahun 2017–2018 Jordi kembali menjadi pemain pinjaman, Jordi dipinjam oleh Betis dan ia pernah bermain hingga 25 kali bermain.

Baru pada tahun 2018–2020 Jordi beralih ke Tim Rayo Vallecano, setidaknya ia sudah diperlihatkan bermain sebanyak 31.

Baru setelah itu pada tahun 2019-2020 Jordi menjadi pemain pinjaman yang dipinjam oleh Erupen sampai akhir pada 2019-2020 ia resmi bergabung bersama Erupen dengan torehan 24 kaki bermain saat menjadi pemain pinjaman dan 50 kali bermain saat setelah resmi bergabung bersama Erupen.

Sedangkan untuk Tim Nasional Erupen sudah memulai debutnya saat membela Tim Spanyol U-16, 17, 18 hingga U-21 dan juga pernah bermain untuk Tim dari Katalonia.

Itu dia biografi dari Jordi Amat pemain naturalisasi yang akan bergabung bersama sekuad Timnas Indonesia U-23.***

Editor: Nahrudin

Tags

Terkini

Terpopuler