Link Streaming dan Jadwal Turnamen Sea Games 2022, 13 Mei 2022: Timnas Indonesia U23 Vs Filipina

12 Mei 2022, 14:35 WIB
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Filipina U-23 sepak bola SEA Games 2022, live RCTI dan iNews TV /PSSI/

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut simak jadwal turnamen SEA Games 2022 antara Timnas Indonesia U23 menghadapi Timnas Filipina U 23.

Setelah sukses menaklukkan Timor Leste dalam laga matchday kedua fase GRUP A SEA Games 2022 dengan skor telak 4-1 Selasa kemarin, kini Timnas Indonesia U23 akan menghadapi lawan yang cukup tangguh, yakni Timnas Filipina U 23.

Adapun laga matchday ketiga fase GRUP A SEA Games 2022 antara Timnas Indonesia U23 vs Filipina akan digelar di Viet Tri Stadium pada hari Jumat, 13 Mei 2022 dan disiarkan secara live di RCTI dan iNews TV maupun platform streaming RCTI Plus.

Baca Juga: Nonton Siaran Langsung Bulutangkis Indonesia Putri vs China, Piala Uber Cup di Laga SEA Games 2022

Sebagaimana diketahui, Pertemuan antara Timnas Indonesia U 23 vs Filipina kali ini diprediksi akan menjadi laga krusial, mengingat ini akan menjadi partai hidup dan mati bagi squad Garuda Merah Putih.

Jika menang dalam laga tersebut, Timnas Indonesia lebih nyaman untuk menghadapi Myanmar sehingga bisa memastikan tiket semifinal.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman PSSI, menghadapi Filipina di SEA Games 2022 menjadi laga ketiga bagi Timnas Indonesia U 23, setelah sebelumnya sudah melakoni dua laga babak penyisihan Grup A.

Dalam laga perdana SEA Games 2022, Indonesia harus mengakui keunggulan tuan rumah Vietnam pada Jumat 6 Mei 2022 dengan skor telak 3-0.

Akan tetapi Timnas Indonesia U 23 kembali bangkit kala melawan timnas Timor Leste pada laga kedua yang berlangsung di stadion Viet tri, Phu Tho, Vietnam, Selasa 10 Mei 2022.

Kala itu, Timnas Indonesia berhasil menekuk Timor Leste dan memastikan mereka tersingkir dari penyisihan SEA Games 2021 dengan skor telak 4-1, setelah Timor Leste mengalami dua kali kekalahan beruntun dari Filipina dan Myanmar.

Kini anak asuh pelatih Shin Tae-yong punya jadwal main melawan Timnas Filipina U 23 Jumat esok. Duel tersebut menentukan pula nasib Indonesia di SEA Games.

Kemungkinan susunan pemain yang akan diturunkan oleh pelatih asal Korea Selatan ini tidak akan banyak berubah dari pertandingan melawan Timor Leste.

Pelatih Shin Tae-yong akan tetap memakai formasi 4-3-3 dengan para pemain terbaik yang diturunkan untuk pertandingan kali ini.

Adapun jika ada perubahan mungkin terjadi pada posisi bek kanan dan kiri.

Jika sebelumnya posisi bek kanan diduduki oleh Rio Fahmi, kini digantikan oleh Asnawi Mangkualam.

Sementara posisi bek kiri yang sebelumnya diduduki Alfeandra Dewangga, digantikan oleh Firza Andika.

Adapun untuk posisi penjaga gawang masih akan ditempati oleh Erlando Ari, yang tugasnya akan dibantu tiga bek sejajar. Yakni Asnawi, Fachruddin Aryanto dan Rizky Ridh.

Baca Juga: Medali Emas Cabang Olahraga Rowing Pertama dari Sea Games 2021 Vietnam, Disabet oleh Atlet Indonesia

Berikut jadwal Timnas Indonesia U23 di SEA Games 2022

Jumat, 13 Mei 2022
Timnas Indonesia vs Filipina

Minggu, 15 Mei 2022
Timnas Indonesia vs Myanmar

Semifinal
Kamis, 19 Mei 2022

Final
Minggu, 22 Mei 2022

Dijadwalkan ajang laga ketiga Sea Games 2022 antara Timnas Indonesia U23 vs Filipina akan berlangsung di Viet Tri Stadium, Phu Tho Vietnam pada Jumat, 13 Mei Pukul 16.00 WIB

Anda dapat menyaksikan ajang turnamen Sea Games 2022 antara Timnas Indonesia U23 vs Filipina secara live di RCTI dan iNewsTV,

Ataupun dapat mengaksesnya melalui situs layanan streaming RCTI Plus yang linknya telah kami sematkan [[ KLIK DISINI ]]

Disclaimer: Jam tayang dan jadwal pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah, Mantrasukabumi.com hanya menyediakan layanan streamingnya saja.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: PSSI

Tags

Terkini

Terpopuler