Persib Bandung Diimbangi Bali United di Piala Presiden 2022, Jupe Sayangkan Hal ini di Laga Kemarin

13 Juni 2022, 11:06 WIB
Jupe atau Ahmad Jufriyanto sayangkan hasil pertandingan Persib Bandung dan Bali Unites di ajang Piala Presiden 2022 kemarin /Instagram Bali United

MANTRA SUKABUMI - Dalam pembuka laga Piala Presiden 2022 di grup C, Persib harus puas dengan hasil imbang kontra Bali United.

Di laga kemarin, 12 Juni 2022, Persib diunggulkan dengan pemain 11 orang, tetapi Bali United dengan bermain 10 orang jantung pertahanan tampil solid.

Dari pemain Persib, Ahmad Jufriyanto atau Jupe Menyayangkan pertandingan kemarin.

Baca Juga: Dihujani Kartu Kuning dan Merah, Persib Bandung dan Bali United Berakhir Imbang 1-1

Jupe mengatakan, di pertandingan kemarin terjadi banyak delay, dengan ini dirinya merasa kurang puas.

"Sebagai pemain kami menyayangkan jika pertandingan terlalu banyak delay. Sebagai pemain, saya juga agak kurang puas mendapat satu poin. Tapi kedepannya akan diperbaiki agar bisa meraih hasil yang lebih baik," kata Jupe, dikutip mantrasukabumi.com dari laman Persib pada Senin, 13 Juni 2022.

Skuad Maung Bandung lebih dulu tertinggal dari serdadu tridatu, buah hasil gol dari Novri Setiawan.

Jupe menyebut, setelah tertinggal dari Bali United rekan-rekannya berusaha bermain keras untuk membalikan keadaan.

Hal itu terbukti, di menit 79 David da Silva mampu membuat jaring gawang Bali United berguncang.

"Setelah mencetak gol, mereka main lebih bertahan. Tapi setelah itu semua pemain berusaha untuk mencetak gol balasan dan memenangkan pertandingan. Itu kita lakukan sampai menit 90 lebih," ungkapnya.

Baca Juga: Hasil Akhir Persib Bandung vs Bali United Piala Persiden 2022 Grup C, Cek di Sini

Sementara itu dari nahkoda Persib, Robert Rene Albert mengingatkan kepada semua pihak, bahwa pertandingan tersebut masih turnamen pramusim.

"Kami senang bisa kembali ke GBLA setelah 2 tahun. Mohon diingat, ini masih pramusim. Tapi, ini seperti laga final di Eropa. Kedua tim tampil penuh gengsi dan berusaha mendapat hasil maksimal dengan pemain-pemain yang kita tahu, punya kualitas yang sangat bagus," kata Robert setelah laga.

Meski Bali United lebih dulu mampu mencetak gol di menit ke-2, Persib tak putus asa untuk membalas anak asuh Stefano Cugurra.

Robert mengakui penampilan Bali United di laga kemarin, meski bermain dengan 10 orang.

"Mereka (Bali United) tampil dengan baik walaupun dengan sepuluh pemain. Kami membuat peluang dan sudah berusaha maksimal membuat peluang. Peluang itu akhirnya menjadi gol. Menurut saya, ini hasil pertandingan yang adil," tambah Robert. ***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Tags

Terkini

Terpopuler