Hasil Akhir PSIS Semarang vs PSS Sleman di Piala Presiden 2022: Pesta Gol Laskar Mahesa Jenar Unggul 5-2

24 Juni 2022, 22:34 WIB
Hasil Akhir PSIS Semarang vs PSS Sleman di Piala Presiden 2022: Pesta Gol Laskar Mahesa Jenar Unggul 5-2 /Instagram/ @pialapresiden/PSSI

MANTRA SUKABUMI - Berikut hasil akhir PSS Sleman vs PSIS Semarang di Piala Presiden 2022 malam ini.

Pada live score akhir pertandingan PSS Sleman vs PSIS Semarang malam ini skor 5-2 untuk keunggulan Laskar Mahesa Jenar

Dari hasil akhir PSS Sleman vs PSIS Semarang 5-2 ini Laskar Mahesa Jenar keluar sebagai juara Grup A Piala Presiden 2022.

Baca Juga: LIVE SCORE AKHIR PSS Sleman vs PSIS Semarang di Piala Presiden 2022 Malam ini, Skor Berubah 4-2

Dimana PSIS Semarang unggul dengan 10 poin di klasemen Grup A Piala Presiden 2022 ini.

Maka sudah pasti PSIS Semarang lolos ke perempat final Piala Presiden 2022 menyusul 6 tim yang sudah terlebih dahulu lolos.

PSS Sleman sendiri hampir mencoba menyusul keunggulan PSIS Semarang, namun justru Laskar Mahesa Jenar kembali menambah gol.

Sebelumnya dibabak pertama tiga gol PSIS Semarang berhasil dicetak oleh Jonathan menit ke 6' dan 23' kemudian terakhir Fortes 45'.

Sementara gol satu-satunya PSS Sleman dicetak oleh Riki pada menit ke 30' babak pertama.

Skor 3-1 untuk keunggulan PSIS Semarang atas PSS Sleman pada pertandingan Piala Presiden 2022 malam ini.

Berlanjut ke babak kedua PSIS Semarang terus tampil perkasa dengan menggempur gawang PSS Sleman.

Baca Juga: LIVE SCORE HASIL Akhir Bali United vs Kedah FC di AFC Cup 2022 Malam ini: Serdadu Tridatu Unggul 2-0

PSIS Semarang mencoba kembali menambah pundi-pundi golnya ke gawang PSS Sleman.

Kembali Fortes mencetak gol keduanya pada menit ke 62' babak kedua ke gawang PSS Sleman.

Skor 4-1 semakin jauh PSIS Semarang meninggalkan PSS Sleman pada pertandingan malam ini.

Akan tetapi PSS Sleman mencoba kembali merubah skema pola serangan mereka dengan umpan satu-dua.

Dan terbukti Rifki berhasil mencetak gol bagi PSS Sleman lewat skema satu-dua dengan Valente dimenit ke 83'.

PSS Sleman kembali kecolongan setelah menganggap bahwa pertandingan akan berakhir, namun Hari nur Yulianto berhasil menjadi kelengahan lini pertahanan lawan menjadi sebuah gol dimenit ke 92'.

Hasil skor akhir 5-2 tidak berubah hingga babak kedua berakhir maka PSIS Semarang keluar sebagai juara Grup A Piala Presiden 2022 dan memastikan lolos ke perempat final.

Baca Juga: UPDATE LIVE SCORE PSIS Semarang vs PSS Sleman Piala Presiden 2022 Malam ini: Hasil Skor 3-1 Dibabak Pertama

Link live score

KLIK DISINI

Selamat menonton.***

 

 

 

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler