Jelang pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman Piala Presiden 2022, Kuipers Cidera Pengganti Datang

30 Juni 2022, 10:30 WIB
Jelang pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman Piala Presiden 2022, Kuipers Cidera Pengganti Datang //Instagram/@persib

MANTRA SUKABUMI - Persib Bandung akan melakoni pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 melawan PSS Sleman pada hari esok, 1 Juli 2022.

Jelang pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman perempat final Piala Presiden 2022, Daisuke Sato kabarnya akan segera tiba di Bandung.

Ia akan dimainkan dan mengisi posisi pemain yang cidera. Robert Rene Alberts, bisa memasangkan Sato di posisi Kuipers sebagai opsi pengganti.

Baca Juga: Bertemu di Perempat Final Piala Presiden 2022 inilah Head to Head Persib Bandung vs PSS Sleman

"Mari berharap Sato tiba (Bandung) hari ini setelah ia dapat visa semalam. Setelah itu, kami mengatur agar dia bisa terbang ke sini. Jika dia bisa terbang hari ini, kami akan mengupayakan agar dia bisa menyatu terhadap tim. Kami punya ruang untuknya karena ada beberapa pemain yang absen," kata Robert, dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi Persib Bandung pada Kamis, 30 Juni 2022.

Meski beberapa punggawanya sedang mengalami cidera, menurut Robert laga Persib Bandung vs PSS Sleman merupakan laga yang menarik.

“Sleman memiliki kekuatan yang berbeda ketimbang tahun lalu. Tentu saja mereka adalah tim berkualitas dan layak lolos dari fase grup. Ini akan menjadi pertandingan yang menarik melihat pertandingan nanti,” ucap Robert.

Maung Bandung punya target kemenangan di pertandingan nanti, namun itu bukan hal mudah.

Tetapi, ia dan para pemain sepakat bisa melanjutkan perjalanan di turnamen pramusim ini ke babak selanjutnya.

“Tentu saja kami menaruh hormat kepada Sleman dan kami menantikan pertandingan di perempat final nanti,” ucapnya.

Sementara itu, rekrutan anyar Persib, Rifky Kambuaya menegaskan akan tampil maksimal saat bertemu PSS Sleman.

“Kalau saya bicara target, jujur, selalu ada di setiap pertandingan. Target pribadi saya memberikan yang terbaik di setiap pertandingan,” tegasnya.

Pada pertandingan nanti, ia berharap dapat diberikan kesempatan untuk menjadi starter tim.

Baca Juga: Gabung dengan Persib Bandung, Ricky Kambuaya Disambut Hangat Pemain Pangeran Biru

Sebab, jika melihat komposisi pemain tengah Persib musim ini cukup padat. Marc Klok, Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto, Beckham Putra Nugraha juga Abdul Aziz menjadi para pemain tengah yang bisa jadi pilihan pelatih.

meskipun begitu, semua pemain menurutnya punya misi yang sama, berprestasi bersama PERSIB.

“Target saya tentu bisa main bagus. Jika bisa hasil bagus, kita bisa berprestasi. PERSIB kemarin runner up di Liga. Tentunya tahun depan kita harus lebih baik. Itu harus menjadi target semua pemain,” ucapnya.***

Editor: Nahrudin

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler