Daftar Tim Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022, Belanda dan Inggris Juara Grup, Tuan Rumah Qatar Gagal

30 November 2022, 11:20 WIB
Ilustrasi Tuan rumah Qatar tersingkir di babak penyisihan grup, ini daftar tim yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022, Belanda salah satunya. /*/PIXABAY/TayebMezahdia

MANTRA SUKABUMI - Inilah daftar tim yang sudah memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Dari 32 tim yang berkompetensi dalam Piala Dunia 2022 Qatar yang terbagi dalam 8 grup beberapa tim telah kunci tiket lolos ke babak 16 besar.

Sebagai informasi, selama babak penyisihan berlangsung, banyak momen pertandingan di Piala Dunia 2022 Qatar yang menarik.

Baca Juga: Head to Head Timnas Australia vs Denmark, Jelang Matchday 3 Grup D Piala Dunia 2022, Tayang Live TV Online

Seperti pada laga perdana Arab Saudi bisa mengalahkan Argentia, serta kekalahan Jerman dari Jepang.

Namun, sejauh ini yang telah pasti lolos ke babak 16 besar baru ada 4 tim saja.

Ke empat tim tersebut yakni, Belanda, Senegal, Inggris dan Amerika Serikat.

Timnas Belanda lolos ke babak 16 besar setelah memastikan menjadi juara Grup A usai kalahkan tuan rumah Qatar.

Sementara Senegal keluar sebagai runner up Grup A usai mengalahkan Ekuador di matchday 3 malam tadi.

di Grup B ada Timnas Inggris yang menjadi juara grup, sementara Amerika Serikat keluar sebagai runner up Grup B.

Baca Juga: Head to Head dan Jadwal Siaran Langsung Tunisia vs Perancis Laga Ketiga Grup D Piala Dunia 2022 Qatar

Selain itu, ada 3 tim yang memili peluang besar untuk lolos ke babak 16 besar.

Ketiga tim tersebut merupakan pemuncak klasemen sementara di masing-masing grup, yakni Perancis, Brasil dan Portugal.

Berikut ini tim yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022

1. Belanda (juara grup A)

2. Senegal (runner-up Grup A)

3. Inggris (juara Grup B)

4. Amerika Serikat (runner-up Grup B)

5. Prancis - Grup D

6. Brasil - Grup G

7. Portugal - Grup H

Baca Juga: Rekap Hasil Grup A Piala Dunia Qatar 2022: Senegal Singkirkan Ekuador, Belanda Lolos 16 Besar

Selain itu, ada 5 tim yang sudah dipastikan akan tersingkir di babak penyisihan grup Piala Dunia 2022 Qatar.

Berikut tim yang tersingkir dari Piala Dunia 2022 Qatar

1. Qatar - Grup A
2. Ekuador - Grup A
3. Wales - Grup B
4. Iran - Grup B
5. Kanada - Grup F

Sebagai informasi, Timnas Qatar dan Kanada menjadi dua tim yang sudah dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022.

Setelah itu, Timnas Ekuador menyusul di awal matchday 3 usai kalah dari Senegal.

Timnas Wales dan Iran pun ikut tersingkir di babak penyisihan grup setelah malakoni matchday 3 di masing-masing grup. ***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler