Link Streaming India Open 2023: Laga 4 Wakil Indonesia di Partai Perempat Final

20 Januari 2023, 08:45 WIB
Link Streaming India Open 2023: Laga 4 Wakil Indonesia di Partai Perempat Final /Mantra Sukabumi /Instagram @badminton.ina

MANTRA SUKABUMI - Sebanyak empat wakil pebulu tangkis Indonesia akan bertanding di partai perempat final India Open 2023 hari ini, Jumat 20 Januari 2023.

Diketahui Indonesia menyisakan empat wakil di babak perempat final India Open 2023 yang akan bertanding di K.D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi.

Adapun empat wakil yang akan bersaing merebut tiket ke semifinal India Open hari ini diantaranya Anthony Ginting, Jonatan Christie, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Marcus/Kevin.

Baca Juga: Rekap Babak 16 Besar India Open 2023: Gregoria Tumbang, Indonesia Sisakan 4 Wakil di Perempat Final

Sementara anda dapat menyaksikan jalannya pertandingan perempat final India Open 2023 melalui siaran streaming yang akan kami berikan di akhir artikel ini.

Berikut jadwal perempat final India Open 2023 yang dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi BWF.

Indonesia sebenarnya punya total 8 wakil namun setengahnya harus angkat koper terlebih dahulu di fase 16 besar

Para wakil Indonesia yang lolos adalah dua nomor tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, serta dua nomor pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Jonathan Christie akan mengawali laga pembuka perempat final melawan wakil Taiwan, Chou Tien Chen.

Ini akan menjadi pertemuan kesebelas antara kedua tunggal putra tersebut. Dimana dari 10 pertemuan sebelumnya, Jojo mampu menang 7 kali.

Sementara itu, Anthony Ginting akan menghadapi wakil asal China, Li Shi Feng sekaligus menjadi pertemuan perdana kedua pebulutangkis.

Di nomor ganda putra, Fajar/Rian yang sebelumnya berhasil menang dalam duel perang saudara di babak 16 besar, akan menghadapi wakil Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.

Sedangkan Marcus/Kevin akan berupaya memutus tren buruk dari wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang usai menderita kekalahan di hanya dua pertemuan mereka.

Baca Juga: Tanpa Febri Hariyadi & Marc Klok, Persib Bandung Bawa Pemain Sementara ke Markas Madura United, ini Daftarnya

Berikut jadwal wakil Indonesia di babak perempat final India Open 2023 hari Ini

Lapangan 1

Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng

Jonatan Christie vs Chou Tien Chen

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Mark Lamsfuss/Marvin Seidel

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Liang Wei Keng/Wang Chang

Sebagai informasi, Yonex Sunrise India Open 2023 merupakan laga kedua dari serangkaian ajang turnamen BWF World Tour 2023 yang diselenggarakan Badminton World Federation (BWF).

Turnamen yang naik ke level Super 750 ini digelar di K.D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India dengan total hadiah sebesar 900 ribu dolar AS.

Babak perempat final India Open 2023 bisa disaksikan di INews TV mulai pukul 10.30 WIB.

Adapun pertandingan babak perempat final India Open 2023 dapat disaksikan di layanan streaming melalui tautan yang tersemat dibawah ini

[ RCTI Plus

Selain itu, anda juga bisa menyaksikan babak kedua Yonex India Open 2023 melalui kanal YouTube BWF TV yang tersemat dibawah ini

[ YouTube BWF TV

Sementara order of play dan jadwal lengkap semua pertandingan India Open 2023 bisa dilihat melalui laman resmi BWF Badminton yang tersemat

[ KLIK DISINI

Dan untuk melihat hasil lengkap pertandingan India Open 2023 dapat diakses melalui aplikasi flashscore yang tersemat

[ KLIK DISINI] 

Baca Juga: Link Live Streaming Madura United vs Persib Bandung BRI Liga 1: Berikut Jadwal Jam Tayang dan Head To Head

Demikian jadwal babak perempat final India Open 2023 yang akan berlangsung hari ini di K.D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi.

Disclaimer: Jadwal dan jam tayang program acara di atas sewaktu-waktu dapat berubah sesuai kebijakan stasiun TV yang bersangkutan. Mantra Sukabumi tidak bertanggung jawab atas kualitas gambar yang dihasilkan.***

Editor: Ade Saepul Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler