LIVE SCORE dan Link Nonton Badminton Hongkong Open 2023 Hari Ini: Asa 10 Wakil Indonesia di Babak 32 Besar

13 September 2023, 09:56 WIB
10 wakil Indonesia akan berlaga di babak 32 besar Hongkong Open 2023, akses di sini untuk pantau hasil skor pertandingan dan streaming. /*/PBSI/

MANTRA SUKABUMI – Para wakil Indonesia kembali berlaga di 32 besar turnamen badminton Level Super 500, Hongkong Open 2023.

Sebanyak sepuluh wakil Indonesia akan berjuang memperebutkan tiket ke babak 16 besar Hongkong Open 2023 yang berlangsung hari ini, Rabu, 13 September 2023.

Adapun babak 32 besar hari kedua turnamen badminton Hongkong Open 2023 akan dihelat di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hongkong mulai pukul 08:00 WIB.

Baca Juga: Link Streaming, Live Score, dan Jadwal Babak 32 Besar Badminton Hongkong Open 2023 Hari Ini

Sementara itu, para Badmintonlovers dapat menyaksikan kembali jalannya pertandingan turnamen badminton Hongkong Open 2023 melalui siaran langsung Inews TV ataupun melalui live streaming RCTI+ dan kanal YouTube BWF.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi BWF, Hongkong Open 2023 merupakan turnamen lanjutan BWF World Tour 2023 yang termasuk dalam kategori turnamen level Super 500 dengan nama resmi VICTOR Hongkong Open 2023.

Pertama kali digelar pada 1991, Hongkong Open 2023 merupakan turnamen ke duapuluh dua dalam rangkaian seri BWF World Tour 2023 yang akan digelar di Hong Kong Coliseum, Kowloon pada 12 hingga 17 September 2023.

Adapun turnamen Hongkong Open 2023 kali ini akan memperebutkan hadiah yang fantastis, yakni USD 420 ribu.

Perjuangan Indonesia di penyisihan kedua Hong Kong Open 2023 akan dibuka oleh aksi Anthony Sinisuka Ginting.

Baca Juga: Rekap 32 Besar Hongkong Open 2023: Apriyani-Siti Menangkan Duel Merah Putih, All Ganda Putra Lolos

Tunggal putra unggulan kedua itu akan menghadapi wakil Kanada, Brian Yang di court 1.

Sementara tunggal putra, Jonatan Christie yang sempat terhenti di babak semifinal China Open 2023 kemarin akan bersua dengan wakil tuan rumah, Ng Ka Long Angus.

Sebelumnya, Jonatan Christie kembali harus mengakui keunggulan Viktor Axelsen pada babak semifinal China Open 2023 yang berlangsung pada Sabtu, 9 September 2023.

Jojo-sapaan Jonatan, kalah dari Axelsen dalam pertarungan dua game langsung yang berakhir 17-21 dan 14-21.

Selain Jonatan, Indonesia masih memiliki 2 unggulan lainnya yang akan bermain di babak 32 besar turnamen Hongkong Open 2023. Diantaranya Gregoria Mariska Tunjung dan Rehan Kusharjato/Lisa Ayu Kusumawati.

Baca Juga: 24 Jam Nonstop di Shopee Live, Ruben Onsu, Sarwendah, juga Aurel Ramaikan Puncak 9.9 dan Raih Untung Besar

Berikut jadwal wakil Indonesia di babak 32 besar hari kedua turnamen badminton Hongkong Open 2023 yang berlangsung hari ini.

Court 1

[ MS ] MATCH 4 - Anthony Sinisuka Ginting [2] / Brian Yang (Kanada)
[ WS ] MATCH 6 - Putri Kusuma Wardani vs Nozomi Ukohara [PFQ] (Jepang)
[ XD ] MATCH 11 - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang)
[ MS ] MATCH 14 - Jonatan Christie [5] vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)

Court 2

[ MS ] MATCH 7 - Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Wang Tzu Wei (Taiwan)
[ XD ] MATCH 11 - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Lee Jhe-Huei [Q]/Hsu Ya Ching (Taiwan)
[ XD ] MATCH 14 - Adnan Maulana [PFQ]/Nita Violina Marwah vs Chang Ko Chi/Lee Chih Chen (Taiwan)

Court 3

[ WS ] MATCH 6 - Gregoria Mariska Tunjung [5]vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand)

Court 4

[ XD ] MATCH 12 - Rehan Naufal Kusharjanto [6]/Lisa Ayu Kusumawati vs Hong Pang Rong/Teoh Mei Xing (Malaysia)
[ XD ] MATCH TBA - Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Thom Gicquel [2] /Delphine Delrue (Prancis)

Baca Juga: Mode Bucin Pratama Arhan untuk Azizah Salsha saat Selebrasi Usai Cetak Gol Timnas Indonesia U 23

Babak 32 besar hari kedua Hongkong Open 2023 yang akan mulai pukul 08.00 WIB dan dapat disaksikan melalui kanal YouTube BWF dengan mengklik tautan

KLIK DISINI ]

Sementara seluruh pertandingan badminton Hongkong Open 2023 akan disiarkan di iNewsTV, RCTI+ mulai tanggal 14 September 2023 melalui tautan.

Klik Disini ]

Sementara order of play dan jadwal lengkap semua pertandingan badminton Hongkong Open 2023 bisa dilihat melalui laman resmi BWF Badminton yang tersemat

KLIK DISINI ]

Dan untuk melihat hasil lengkap pertandingan badminton Hongkong Open 2023 dapat diakses melalui aplikasi flashscore yang tersemat dibawah ini.

KLIK DISINI ]

Demikian informasi seputar link streaming babak 32 besar hari pertama Hongkong Open 2023 yang akan berlangsung di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong hari ini.

Disclaimer: Jadwal dan jam tayang program acara di atas sewaktu-waktu dapat berubah sesuai kebijakan stasiun TV yang bersangkutan. Mantra Sukabumi tidak bertanggung jawab atas kualitas gambar yang dihasilkan.***

 

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler