Hasil AFF Cup Singapura vs Timor Leste, Menang Susah Payah The Lions Lolos ke Semifinal

- 14 Desember 2021, 21:34 WIB
Hasil AFF Cup Singapura vs Timor Leste, Menang Susah Payah The Lions Lolos ke Semifinal
Hasil AFF Cup Singapura vs Timor Leste, Menang Susah Payah The Lions Lolos ke Semifinal /*/Mantrasukabumi.com/Tangkapan Layar/YouTube/AFFSUZUKICUP

 

MANTRA SUKABUMI - Pertandingan Singapura vs Timmor Lester di AFF Cup 2020 berjalan diluar dugaan.

Timor Leste yang diklaim sebagai tim terlemah justru mendominasi jalannya pertandingan melawan Singapura.

Singapura yang diprediksikan akan melibas Timor Leste hanya mampu mencetak dua gol.

Baca Juga: Sedang Tayang AFF Suzuki Cup, Singapura vs Timor Leste di Grup A, ini Link Streaming Nonton di Vidio

Skor akhir pertandingan penentuan Singapura vs Timor Leste berakhir dengan skor 2-0.

Jalannya pertandingan malam ini cukup sengit, kedua tim terus jual beli serangan sejak peluit di bunyikan.

Ada banyak peluang tercipta dari kedua tim namun hanya sedikit yang benar-benar mengancam gawang.

Timor Leste tampil sangat sparta dengan berhasil menghalau beberapa peluang berbahaya dari Singapura.

Selain itu, kerja keras Timor Leste membuat Singapura sulit mengembangkan permainan dan peluang pun tidak bisa di eksekusi dengan baik.

Singapura yang ngotot tampil menyerang sering melakukan kesalahan, begitupun dengan Timor Leste.

Namun, permainan saling serang dari kedua tim membuat jalannya pertandingan menjadi sangat menarik.

Gol tercipta di babak pertama di ciptakan oleh Adam Swandi dimenit ke-4.

Setelah beberapa peluang dan pergantian pemain, akhirnya Singapura bisa menambah keunggulannya di menit ke-70 yang lahir dari kaki Shakir Hamzah.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, Live Streaming Singapura vs Timor Leste Piala AFF 2020, Singa Diunggulkan Menang

Dengan susah payah karena perlawanan sengit dari Timor Leste, Singapura akhirnya menang 2-0 dan lolos ke babak semifinal.

Demikian hasil akhir AFF Cup 2020 antara Singapura vs Timor Leste.

Jangan lewatkan juga pertandingan Indonesia melawan Vietnam untuk memperebutkan tiket semifinal AFF Cup 2020.***

Editor: Ina Herlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah