Jelang Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2020, Pelatih Singapura: Kami Harus Siap

- 21 Desember 2021, 21:49 WIB
Jelang Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2020, Pelatihan Singapura: Kami Harus Siap./
Jelang Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2020, Pelatihan Singapura: Kami Harus Siap./ /PSSI/

 

MANTRA SUKABUMI - Tuan rumah Singapura akan menghadapi Timnas Indonesia di leg pertama Semifinal Piala AFF 2020 pada Rabu, 22 Desember 2021 besok.

Seperti diketahui, laga semifinal Piala AFF 2020 antara dilakukan dengan format dua leg pada Rabu, 22 Desember 2021 dan Sabtu 25 Desember 2021 mendatang di National Stadium, Singapore.

Jelang melawan Timnas Indonesia, pelatih Singapura Tatsuma Yoshida mengatakan bahwa timnya harus siap.

Baca Juga: Shopee Rayakan 12.12 Birthday Sale bersama Seluruh Ekosistem dengan Peningkatan Kunjungan 6 Kali Lipat

“Kami harus siap menghadapi lawan mana pun dan kami tahu apa yang kami hadapi karena saya yakin Indonesia akan terus bermain sangat agresif seperti yang telah mereka lakukan sepanjang turnamen," kata Tatsuma Yoshida seperti dikutip mantrasukabumi.com darai laman resmi resmi AFF Suzuki Cup 2020 pada Selasa, 21 Desember 2021.

Pelatihan asal Jepang itu pun mengaku sedikit mengalami kendala untuk mengahadapi Timnas Indonesia lantaran ada beberapa pemainnya yang mengalmi cedera.

"Sayangnya kami kehilangan Shakir Hamzah dan Gabriel Quak karena cedera, tetapi kami memiliki cara bermain yang kami yakini. Kami harus mempercayai konsep tentang bagaimana kami ingin bermain dan mencoba mengalahkan mereka sebagai sebuah tim," tambahnya.

Sisi lain, mengaku jika kiper Hassan Sunny juga menanggapi beberapa laporan ketidakpuasan dari sebagian penonton lokal, mendesak para penggemar tuan rumah untuk mendukung tim.

Halaman:

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah