Kabar Baik, Sekjen PSSI Sebut 7 Pemain Timnas Indonesia Positif Covid-19 Bakal Segera Pulih dalam Waktu Dekat

- 31 Januari 2022, 19:15 WIB
Sekjen PSSI Yunus Nusi
Sekjen PSSI Yunus Nusi /Instagram/@mochamadiriawan84/

MANTRA SUKABUMI - Secara mengejutkan 7 pemain Timnas Indonesia terkonfirmasi positif Covid-19 jelang kontra Timor Leste pada laga FIFA Matchday kedua Minggu, 30 Januari 2022 kemarin.

Kabar baiknya, Sekjen PSSI Yunus Nusi mengatakan bahwa ketujuh pemain Timnas yang positif Covid-19 tersebut akan segar kembali pulih dalam waktu dekat.

Menurut Sekjen PSSI itu ketujuh pemain tersebut saat ini tengah dilakukan isolasi dan perawatan secara intensif.

Baca Juga: MIRIS! 8 Pemain Timnas Indonesia U-23 Positif Terpapar Covid-19, Begini Sikap Shin Tae Yong dan Sekjen PSSI

Yunus Nusi pun menyebut bawa ketujuh orang tersebut akan segera pulih dalam 3-4 hari dan segera kembali bergabung dengan skuad Garuda Muda untuk pertandingan selanjutnya.

“Mereka yang terpapar covid-19 langsung diisolasi dan diberikan obat. Saya yakin mereka akan kembali pulih dalam 3-4 hari. Pemain sepak bola biasanya memiliki antibodi dan fisik yang mumpuni. Jadi walaupun kena biasanya tanpa gejala,” kata Yunus Nusi seperti dikutip mantrasukabumi.com dari laman PSSI pada Senin, 31 Januari 2022.

Yunus juga berharap, klub-klub BRI Liga 1 2021/2022 yang bermain di pulau Bali untuk meningkatkan protokol kesehatan. Sebab saat ini covid-19 jenis omicron sedang naik di Indonesia.

“PSSI berharap semua klub meningkatkan protokol kesehatan. Buble to buble juga harus diperhatikan dan jangan dilanggar. Ini untuk kesehatan kita semua,” pungkas Yunus.

Berikut daftar nama 7 pemain Timnas Indonesia yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah