Misi Beckham Putra di Timnas Indonesia U-23, Akan Berikan Semua Kemampuan, Pede Timnas Juara Piala AFF U-23

- 8 Februari 2022, 12:20 WIB
Timnas Indonesia U-23 pede akan menjuarai Piala AFF U23 di Kamboja dengan bergabungnya Beckham Putra dalam pelatihan TC di Bali
Timnas Indonesia U-23 pede akan menjuarai Piala AFF U23 di Kamboja dengan bergabungnya Beckham Putra dalam pelatihan TC di Bali /Instagram/@beckham_put7

MANTRA SUKABUMI - Beckham Putra menjadi salah satu pemain yang dipanggil Shin Tae-yong dalam pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-23 di Bali.

Diketahui, pemusatan latihan dilakukan sebagai persiapan Indonesia berlaga di Piala AFF U23 di Kamboja.

Gelandang Persib Bandung ini optimis bisa membawa nama baik Indonesia di ajang internasional.

Baca Juga: Kabar Baik Sanksi WADA Resmi Dicabut, Timnas Indonesia Siap Kibarkan Sang Saka Merah Putih di Piala AFF

Ia berharap bisa berkontribusi banyak untuk mengharumkan Indonesia, terutama dalam ajang terdekat di Piala AFF U23.

Seperti diketahui, gelaran Piala AFF U23 di Kamboja ini akan berlangsung 14 Februari 2022 mendatang.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi persib.co.id, Selasa 8 Februari 2022, Beckham mengaku menjadi satu kebanggaan bisa masuk dalam skuad Garuda Muda.

"Sebuah kehormatan dan bangga pastinya mendapat kesempatan emas menjadi bagian dari timnas," ujarnya.

Kendati demikian, ia pun tak ingin menyia-nyiakan peluang masuk dalam jajaran Timnas Indonesia U-23, ia pun bertekan akan berikan semua kemampuan demi kemenangan dan nama baik Indonesia.

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x