Jam Tayang Persija Jakarta vs Borneo FC Live di Indosiar, 7 Pemain Macan Kemayoran Dipastikan Absen

- 10 Maret 2022, 19:10 WIB
Jam Tayang Persija Jakarta vs Borneo FC Live di Indosiar, 7 Pemain Macan Kemayoran Dipastikan Absen.
Jam Tayang Persija Jakarta vs Borneo FC Live di Indosiar, 7 Pemain Macan Kemayoran Dipastikan Absen. /*/Instagram.com/@borneofc.id

MANTRA SUKABUMI - Persija Jakarta malam ini akan bertanding melawan Borneo FC dalam laga lanjutan BRI Liga 1 Indonesia pekan ke-30.

Pertandingan Persija Jakarta hadapi Borneo FC akan berlangsung pada Kamis, 10 Maret 2022 dan disiarkan langsung di Indosiar.

Siaran langsung Persija Jakarta vs Borneo FC di Indosiar berlangsung pukul 20.30 WIB dari Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Baca Juga: Dramatis, Sempat Tertinggal Bruno Catanhede Sukses Bawa Persib Bandung Kalahkan Arema FC 2-1

Tim asuhan Coach Sudirman mengungkapkan persiapan jelang laga dengan Borneo FC, Macan Kemayoran sudah melakukan berbagai evaluasi yang dilakukan tim pelatih.

“Yang pasti kelemahan-kelemahan dari pertandingan sebelumnya sudah kami coba perbaiki, seperti penyelesaian akhir. Kami sebenarnya mampu menguasai pertandingan dan membuat banyak peluang, tapi peluang-peluang itu belum bisa dimanfaatkan. Kelemahan-kelemahan itulah yang beberapa hari ini kami coba perbaiki,” ujar Coach Sudirman, dikutip mantrasukabumi.com dari laman resmi Persija Jakarta pada Kamis, 10 Maret 2022.

Selain itu, Coach Sudirman pun mengevaluasi lini pertahanan Persija Jakarta saat sesi latihan menjelang hadapi Borneo FC.

Akan tetapi, Coach Sudirman pun menyadari bahwa tidak sepenuhnya saat latihan dengan saat laga berlangsung pasti ada yang namanya kesalahan.

Namun, dengan kesiapan yang matang, Coach Sudirman tetap menekan pada pemain agar fokus dan tak membuat kesalahan apapun.

“Memperbaiki pertahanan pun sudah kami evaluasi dalam latihan-latihan. Tapi, sepak bola kan dinamis. Terkadang apa yang sudah dilatih dan apa yang sudah kami buat dalam latihan, itu pasti ada saja kesalahan yang diperbuat. Saat ini saya tekankan kepada pemain agar tak membuat kesalahan-kesalahan yang sama,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Persija.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah