Resmi! Pemain Asal Sukabumi Gabung Persib Bandung, Ini Sosoknya

- 26 April 2022, 13:01 WIB
Pemanin asal Sukabumi bernama Eriyanto akhirnya resmi bergabung dengan club Persib Bandung menjelang kompetisi Liga 1 2022
Pemanin asal Sukabumi bernama Eriyanto akhirnya resmi bergabung dengan club Persib Bandung menjelang kompetisi Liga 1 2022 /*/mantrasukabumi.com/DOC. Persib Bandung

MANTRA SUKABUMI - Persib Bandung kembali mendatangkan pemain baru dalam skuadnya menjelang kompetisi Liga 1 2022/2023.

Kali ini Persib Bandung mendatangkan pemain belakang putra daerah Jawa Barat. Pemain itu merupakan Eriyanto, pemain kelahiran Sukabumi, 12 Maret 1996.

Eriyanto mencapai kesepakatan dengan Persib Bandung untuk memperkuat tim kebanggaan Jawa Barat di kompetisi musim depan.

Baca Juga: Dua Bulan Jelang Liga, Ini Program Pelatih Persib Bandung Hadapi Kompetisi Musim Depan

Pemain yang pernah membela Persiraja Banda Aceh dan Persis Solo ini diharapkan dapat menambah daya gedor Persib Bandung di Liga 1 2022/2023.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengatakan, rekrutan terbaru Persib Bandung ini merupakan masukan dari tim pelatih.

Tak hanya seorang putra daerah, pertimbangan lain yang membuat Persib Bandung mendatangkan Eriyanto adalah penampilannya yang cukup gemilang di Liga 1 2021/2022.

Musim lalu ia dipercaya tampil sebanyak 10 laga selama 838 menit di Persiraja. Hampir selalu tampil sebagai starter, pemain bertahan yang pernah bersama Tim Nasional U-19 Indonesia di Cotif Cup Spanyol tersebut minim kartu.

Sebab itu, Persib Bandung memiliki harapan besar kepada Eriyanto dengan potensi yang dimilikinya.

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x