Kalah 0-3 Dari China, Indonesia Gagal Melaju ke Semifinal Piala Uber Cup 2022, Manajer: Lampaui Harapan

- 13 Mei 2022, 05:10 WIB
Kalah 0-3 Dari China, Indonesia Gagal Melaju ke Semifinal Piala Uber Cup 2022, Manajer: Lampaui Harapan
Kalah 0-3 Dari China, Indonesia Gagal Melaju ke Semifinal Piala Uber Cup 2022, Manajer: Lampaui Harapan /[email protected]/PBSI

Sementara itu, pemain yang mencuri perhatian di ajang ini Bilqis Prasista yang berhasil menundukkan juara 1 dunia harus mengakui kekalahan lawannya.

"Tadi gim pertama sudah bisa main baik. Saya bisa narik-narik dia. Strategi mainnya berjalan baik. Dengan cara itu saya bisa menang. Gim kedua, saya kurang sabar. Inginnya cepat-cepat mematikan," beber Bilqis.

Baca Juga: Rangking BWF 12 Atlet Bulutangkis Indonesia yang Berlaga Pada Gelaran Piala Thomas dan Uber Cup

"Akibatnya kurang akurat dan banyak membuat kesalahan sendiri. Sedang gim ketiga, kaki saya juga sudah berat. Fokus dan konsentrasi juga sudah mulai berkurang,” sambungnya.

Seperti diketahui, laga Indonesia vs China di ajang Uber Cup 2022 berakhir dengan keunggulan China dengan skor 3-0.

Piala Uber Indonesia vs China (0-3)

Komang Ayu Cahya Dewi vs Chen Yu Fei, 12-12, 11-21.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, 19-21, 16-21.
Bilqis Prasista vs He Bing Jiao, 21-19, 18-21, 7-21.***

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x