Updete Klasemen Sementara Kualifikasi Asian Cup 2023, Timnas Indonesia Siap Hadapi Dua Laga Lagi Kemenangan

- 10 Juni 2022, 15:10 WIB
Elkan Baggott saat memperkuat Timnas Indonesia.
Elkan Baggott saat memperkuat Timnas Indonesia. /Instagram/@elkanbaggot/

MANTRA SUKABUMI - Berikut kami sajikan klasemen sementara kualifikasi Asian Cup 2023.

Timnas Indonesia sukses raih 3 poin setelah taklukan tuan rumah Kuwait, di ajang Kualifikasi AFC Asian Cup 2023 Grup A, dengan skor 2-1.

Walaupun berstatus Tamu, Timnas Indonesia tak gentar meladeni permainan dan strategi Kuwait.

Baca Juga: Jaga Pertahanan Gawang Timnas Indonesia di AFC Asian Cup 2023, Ini Profil dan Karier Nadeo Argawinata

Timnas Indonesia sukses mengunci skor 2-1 sampai peluit babak kedua diakhiri, kemenangan 2-1 atas Kuwait di Jaber Al-Ahmad International Stadium itu menjadikan indonesia sedikit lebih tenang.

Gol Timnas Indonesia disumbangkan oleh 2 pemain, yaitu Marc Klok dan Rachmat Irianto.

Raihan 3 point tadi malam sangat berarti untuk Timnas Indonesia, sebagai modal untuk bisa lolos kualifikasi AFC Asian Cup 2023.

Timnas Indonesia saat ini berada di posisi ke-2, setelah Yordania yang sukses meraih kemenangan atas lawannya Nepal.

Timnas Indonesia dan Yordania mempunyai poin yang sama, namun Timnas Indonesia hanya dikalahkan oleh selisih gol.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah