Persib Bandung Vs Bali United Babak Penyisihan Grup C Piala Presiden 2022

- 11 Juni 2022, 18:15 WIB
Bali United vs Persib Bandung, tim asuhan Stefano Cugurra itu pamer kekuatan
Bali United vs Persib Bandung, tim asuhan Stefano Cugurra itu pamer kekuatan /Utaratimes

MANTRA SUKABUMI- Menjelang turnamen pramusim Piala Presiden 2022, pemain Persib Bandung mendapatkan motivasi lebih dari Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar.

Menurut pria yang akrab disapa Pak Haji ini, walau hanya sebatas turnamen pramusim, tim yang tampil diajang tersebut pasti sudah dalam kondisi yang sangat siap.

Jadi, Umuh Muchtar mengingatkan skuat Persib Bandung agar tetap waspada serta menampilkan permainan yang apik pada setiap laga yang dihadapinya.

Baca Juga: Persib Bandung vs Bali United Piala Persiden 2022, Dua Tim Papan Atas Indonesia Akan Saling Berhadapan

Sebagai informasi saja, pada turnamen pramusim Piala Presiden 2022 ini, Persib Bandung ditunjuk sebagai tuan rumah di babak penyisihan Grup C.

Pada pertandingan penyisihan ini, tim kebanggaan warga Bandung berada di Grup C,bersama Bhayangkara FC, Bali United, dan Persebaya.

Persib Bandung dijadwalkan akan melakoni laga perdananya di Grup C Turnamen Piala Presiden 2022 menghadapi Bali United, pertandingan itu akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu 12 Juni 2022.

Kemudian di pertandingan kedua, Persib Bandung akan berhadapan dengan Persebaya Surabaya pada Jumat, 17 Juni 2022 di Stadion GBLA.

Pada Laga terakhir penyisihan Grup C, Persib akan menghadapi Bhayangkara FC di Stadion GBLA, Selasa 21 Juni 2022. 

Kemudian Seluruh pertandingan tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada pukul 20.30 WIB.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah