Meski Kalah dari Persib Bandung, Bhayangkara FC Tetap Lolos Babak 8 Besar Piala Presiden

- 22 Juni 2022, 05:32 WIB
Meski Kalah dari Persib Bandung, Bhayangkara FC Gagal Tetap Lolos Babak 8 Besar Piala Presiden.
Meski Kalah dari Persib Bandung, Bhayangkara FC Gagal Tetap Lolos Babak 8 Besar Piala Presiden. /*/Persib.co.id/

MANTRA SUKABUMI - Bhayangkara FC akhirnya dipastikan melaju ke babak 8 besar Piala Presiden 2022.

Meski kalah 0-1 dari Persib Bandung pada laga pamungkas Group C Piala Presiden 2022, namun Bhayangkara tetap lolos.

Bhayangkara FC dan Bali United sebenarnya memiliki nilai sama yakni 4 dari tiga pertandingan.

Baca Juga: Hasil Akhir Persib vs Bhayangkara FC Piala Presiden 2022 Selasa 21 Juni 2022 Skor 1-0: Pangeran Biru Lolos

Bahkan dari tiga pertandingan yang dilakoni, keduanya memiliki jumlah dan selisih gol yang sama, yakni mencetak 3 gol dan kebobolan 3 gol.

Namun, anak asuh Widodo C Putro lebih berhak menjadi runner up Group C karena unggul head to head atas tim asuhan Stefano Cugura.

Seperti diketahui sebelumnya, Bhayangkara FC berhasil menundukkan Bali United dengan skor tipis 2-1.

Pada laga pamungkas, The Guardian harus tunduk dari Maung Bandung pada laga yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung Selasa, 21 Juni 2022.

Gol kemenangan Persib Bandung dicetak penyerang David da Silva pada menit ke-35 melalui tendangan dari luar kotak penalti.

Skor itu bertahan hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan dan Maung Bandung keluar sebagai juara Group C.

Baca Juga: HASIL SKOR Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 Grup C, Maung Bandung Menang 1-0

Berikut klasemen akhir Group C Piala Presiden 2022 usai Persib Bandung menang atas Bhayangkara FC

1. Persib Bandung: 7 dari tiga pertandingan

2. Bhayangkara FC: 4 dari tiga pertandingan

3. Bali United: 4 dari tiga pertandingan

4. Persebaya Surabaya: 1 dari tiga pertandingan.

Berikut susunan pemain pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara Solo FC malam ini.

Persib Bandung

Fitrul Dwi Ristapa, Henhen Herdiana, Achmad Jufriyanto, Zalnando, Dedi Kusnandar, Beckham Putra, Ezra Wallian, Abdul Aziz, Febri Hariyadi, Frets Butuan, David da Silva.

Bhayangkara Solo FC

Awan Setho, Ruben Karel, Muhammad Fatchu Rochman, Indra Kahfi, Anderson Sales, Mihamad Hargianto, Finky Pasamba Katsuyoshi Kimishima, Wahyu Sebo, Sani Rizki Fauzi, Youssef Ezzejjari, Dendi Sulistyawan.

Pelatih: Widodo C Putro.***

 

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah