Jelang Piala AFF 2022, Ilija Spasojevic Kembali Perkuat Timnas Indonesia, Spaso: Senang dan Bangga

- 1 Desember 2022, 13:21 WIB
Ilija Spasojevic sampaikan hal ini usai kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Ilija Spasojevic sampaikan hal ini usai kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. /*/dok. PSSI

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Timnas Kanada vs Maroko, Laga Ketiga Grup F Piala Dunia 2022, Catat Jam Tayangnya

"Kondisi fisik saya bagus karena Bali United tetap latihan enam kali dalam seminggu walau pun liga lagi tidak jalan. Jadi saya datang ke tc timnas sudah siap untuk main," katanya.

Pria kelahiran 11 September 1987 itu pun secara performa di lapangan cukup bagus. Spaso telah mencetak 7 gol dan 1 assist dalam 11 laga yang dilakoninya di musim ini.

Sebagai informasi, Piala AFF 2022 akan digelar pertengan Desember 2022 ini.

Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Thailand, Kamboja, Filipina dan Brunei Darussalam.

Tim asuhan Shin Tae Yong akan melakoni laga perdana di Piala AFF 2022 menghadapi Kamboja pada 23 Desember 2022 mendatang.

Kemudian laga kedua bertemu Thailand pada 29 Desember 2022, dan terakhir jumpa Filipina pada 2 Januari 2023 di babak penyisihan grup. ***

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x