Head to Head, Prediksi, Hingga Jam Tayang Argentina vs Kroasia di Semifinal Piala Dunia Qatar 2022

- 13 Desember 2022, 15:40 WIB
Head to Head, Prediksi, Hingga Jam Tayang Argentina vs Kroasia di Semifinal Piala Dunia Qatar 2022
Head to Head, Prediksi, Hingga Jam Tayang Argentina vs Kroasia di Semifinal Piala Dunia Qatar 2022 /Mantra Sukabumi /Instagram/fifaworldcup

MANTRA SUKABUMI -  Simak ulasan prediksi susunan pemain, head to head hingga statistik jelang laga lembuka babak semifinal Piala Dunia Qatar 2022

Timnas Kroasia akan melawan wakil dari Amerika Latin, yakni Argentina dalam laga pembuka semifinal Piala Dunia 2022 Qatar besok pagi, Rabu, 14 Desember 2022.

Duel panas Argentina kontra Kroasia semifinal Piala Dunia Qatar 2022 dihelat di Lusail Iconic Stadium mulai pukul 02.00 WIB dini hari.

Baca Juga: LIVE SCORE HASIL AKHIR Persebaya Surabaya vs Persik Kediri Hari ini, Skor Sementara 0-1

Sementara anda bisa menyaksikan jalannya pertandingan Argentina kontra Kroasia melalui siaran SCTV dan layanan streaming online.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi FIFA.com, pertandingan antara Argentina vs Kroasia di partai semifinal Piala Dunia Qatar 2022 dipastikan akan seru dan menarik.

Sebab, selain memperebutkan tiket menuju partai final, pertandingan kali ini akan menjadi ajang balas dendam pasukan La Albiceleste.

Dimana saat itu, mereka harus takluk ditangan Kroasia di fase grup Piala Dunia 2018.

Tak tanggung-tanggung, Kroasia sukses menekuk Argentina dengan skor telak 3-0 lewat gol yang dicetak oleh Ante Rebic, Luka Modric, dan Ivan Rakitic.

Di pertandingan semifinal nanti, kedua tim diperkirakan akan menurunkan kekuatan terbaik mereka.

Hanya saja, Argentina sepertinya akan menggunakan formasi yang sama saat mengalahkan Belanda, yakni 5-3-2.

Dengan formasi lima bek, pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, akan menggunakan tiga bek tengah.

Ketiga bek tersebut nantinya akan menjadi palang pintu terakhir sebelum lini serang Kroasia menggempur gawang Emiliano Martinez.

Untuk posisi bek kanan, Nahuel Molina tetap menjadi andalan La Albiceleste.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persebaya Surabaya vs Persik Kediri Hari ini Selasa 13 Desember 2022

Adapun posisi bek kiri, kemungkinan Scaloni akan memilih Nicolas Tagliafico dibandingkan dengan Marcos Acuna.

Beralih ke pos gelandang, trio andalan Scaloni pada Piala Dunia 2022 kali ini sepertinya akan tetap menjadi pilihan utama.

Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, dan Alexis Mac Allister akan mengawal lini tengah timnas Argentina.

Lionel Messi pun akan kembali diduetkan dengan Julian Alvarez di bagian lini serang.

Striker yang kini membela Paris Saint German itu akan berupaya sebisa mungkin menembus kiper timnas Kroasia yang tengah tampil apik pada Piala Dunia 2022, yakni Dominik Livakovic.

Mungkin ini merupakan rintangan terbesar bagi Messi cs untuk bisa menjebol gawang kiper asal Kroasia kali ini.

Pasalnya, Livakovic berhasil menjadi pahlawan bagi Vatreni saat lolos dari babak 16 besar dan perempat final lewat adu penalti.

Selain itu, Messi dan Alvarez akan menghadapi dua bek tengah andalan Kroasia, yakni Dejan Lovren dan Josko Gvardiol.

Keduanya akan menjadi rintangaan terakhir yang perlu ditaklukkan Messi untuk menjebol gawang kiper dari klub Dinamo Zagreb.

Sementara itu, pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic, masih akan mengandalkan Josip Juranovic di posisi bek kanan.

Baca Juga: SIMAK DISINI, Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022 Qatar: Argentina vs Kroasia dan Maroko vs Prancis

Seiring sembuhnya Borna Sosa, Dalic kembali mempercayakan posisi bek kiri kepada bek milik VfB Stuttgart tersebut.

Karena menggunakan formasi 4-3-3, Dalic akan tetap mengandalkan lini tengah kepada Luka Modric, Marcelo Brozovic, dan Mateo Kovacic.

Trio gelandang senior tersebut akan tetap menjadi tumpuan utama Kroasia di lini tengah.

Sementara untuk lini serang, Dalic sepertinya akan menggunakan skema seperti saat melawan Brazil.

Di posisi penyerang tengah, kemungkinan akan ditempati oleh Marko Livaja atau Bruno Petkovic.

Sedangkan Andrej Kramaric akan ditempatkan di posisi winger kanan, sementara Ivan Perisic akan berada di pos winger kiri.

Berikut prediksi susunan pemain Argentina vs Kroasia  di partai semifinal Piala Dunia Qatar 2022

Argentina (5-3-2): Emiliano Martinez; Nahuel Molina, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Lisandro Martinez, Nicolas Tagliafico; Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister; Julian Alvarez, Lionel Messi

Pelatih: Lionel Scaloni

Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Juranovic, Dejan Lovren, Josko Gvardiol, Borna Sosa; Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic; Andrej Kramaric, Mario Pasalic, Ivan Perisic

Pelatih: Zlatko Dalic

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022: Argentina vs Kroasia dan Maroko vs Prancis

Wasit: Daniele Orsato (Italia)

Siaran langsung pertandingan antara Timnas Kroasia melawan Argentina dapat disaksikan live di SCTV dan streaming TV Online via Vidio.com.

Sementara untuk mengetahui live skor
pertandingan antara Kroasia melawan Argentina bisa diakses melalui aplikasi Flashscore.***

Editor: Ade Saepul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah