Persija Jakarta Hadapi Persebaya di Pekan ke-15 BRI Liga 1 2022 Hari Ini, Thomas Doll: Lini Depan Kurang Lapar

- 16 Desember 2022, 09:46 WIB
Saksikan tayangan siaran langsung BRI Liga 1 2022 hari ini duel antara Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya live di Indosiar.
Saksikan tayangan siaran langsung BRI Liga 1 2022 hari ini duel antara Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya live di Indosiar. /*/Instagram @persija

MANTRA SUKABUMI - Melakoni laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2022, Persija Jakarta akan bertemu Persebaya Surabaya hari ini Jumat, 16 Desember 2022.

Pertandingan antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Menjelang laga kontra Persebaya Surabaya, pelatih kepela Thomas Doll bertekad untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Skuad Garuda Alami Peningkatan, Tekad Egy Maulana Vikri untuk Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022

Hal tersebut sebagai evaluasi dari laga sebelumnya dimana Macan Kemayoran mendapatkan hasil negatif.

Laga terakhir hadapi PSIS Semarang, anak asuhnya kebobolan 2 gol tanpa balas pada 13 Desember 2022 lalu.

"Saya mengistirahatkan para pemain kemarin, dan saya akan berbicara dengan mereka untuk memperbaiki kekurangan dalam bermain,” ucap Thomas, dikutip mantrasukabumi.com dari situs Persija.id pada Jumat, 16 Desember 2022.

Thomas Doll akui lini pertahan Macan Kemayoran sering kehilangan penguasaan bola, sehingga lawan dengan mudah menembus gawang.

 “Untuk sekarang kami konsentrasi bagaimana membuat lini belakang lebih baik. Sebab, terlalu mudah kehilangan bola sehingga penguasaan bola pun kurang baik. Selain itu, banyak kesalahan yang dilakukan setiap pemain,” ujar Thomas.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persija Jakarta vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 2022 Hari ini Selasa 13 Desember 2022

Ia menambahkan, selain lini belakang, lini depan Persija Jakarta pun sepesrti kurang 'lapar' sehingga kesempatan mencetak gol pun banyak namun kurang dalam hal eksekusi.

“Kami membutuhkan kualitas di lini depan. Dalam laga terakhir banyak pemain kami mempunyai kesempatan mencetak gol, namun saya merasa mereka kurang “lapar”,” tuturnya.

Komposisi pemain yang tidak lengkap menjadi alasan tidak idelanya tim Macan Kemayoran.

Banyak pemain inti yang absen seperti Michael Krmencik, Abdulla Yusuf Helal, Hansamu Yama, Muhammad Ferarri, dan Syahrian Abimanyu.

“Kondisi tim kami sedang kekurangan pemain. Tapi menurut saya kini saatnya pemain yang belum bermain untuk tampil dan saya percaya dengan kemampuan mereka,” kata Thomas.

Siaran langsung pertandingan Persija Jakarta mengahadapi Persebaya Surabaya berlangsung sore ini mulai pukul 15.15 WIB.

Pertandingan dapat disaksikan secara live di Indosiar dan streaming melalui layanan TV Online. ***

Editor: Encep Faiz

Sumber: Persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah