Hasil Sementara Badminton Malaysia Master 2023: Rinov/Pitha Susul Georgia Mariska Tunjung ke Perempatfinal

- 25 Mei 2023, 13:16 WIB
Hasil Sementara Badminton Malaysia Master 2023: Rinov/Pitha Susul Georgia Mariska Tunjung ke Perempatfinal
Hasil Sementara Badminton Malaysia Master 2023: Rinov/Pitha Susul Georgia Mariska Tunjung ke Perempatfinal /tangkapan layar bwfbadminton.com

Usai interval gim kedua pasangan Belanda mampu menyamakan skor menjadi 12-12 dan berbalik memimpin 13-12 atas Rinov/Pitha.

Ganda Belanda itu terus memimpin hingga akhirnya berhasil disamakan oleh Rinov/Pitha menjadi 17-17. Akhirnya Rinov/Pitha berhasil berbalik unggul dan menang dramatis 21-19.

Kemenangan ini membuat Rinov/Pitha lolos ke babak perempat final Malaysia Masters 2023.
Selain Rinov/Pitha, Georgia Mariska Tunjung pun maju ke babak QF atau perempatfinal dengan sangat apik di babak 16 besar Malaysia Masters 2023.

Georgia, yang menjadi satu-satunya wakil indonesia di sektor tunggal putri lebih dulu memastikan tiket ke perempat final Malaysia Masters 2023 usai mengalahkan wakil Korea Selatan, Sim Yu Jin dengan skor 21-15 dan 21-19 dalam waktu 35 menit.

Gregoria berhasil memimpin sejak awal permainan dan mampu unggul tiga angka di depan Sim Yu Jin dengan skor 8-5 yang kemudian berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-9.

Usai interval gim pertama Gregoria masih terus memimpin perolehan angka atas tunggal Korea. Gregoria tak pernah sekalipun tertinggal dari Sim Yu Jin. bahkan sukses unggul jauh 20-14 dan memastikan kemenangan di gim pertama 21-15.

Baca Juga: PREDIKSI SKOR Prancis vs Gambia di Piala Dunia U20 2023, Lengkap Line Up Pemain

Pada gim kedua Gregoria juga mampu unggul atas Sim Yu Jin. Gregoria berhasil menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-9.

Kemudian Gregoria berhasil memperlebar keunggulan menjadi 12-9. Sayangnya wakil Korea mampu berbalik unggul 14-12 sebelum Gregoria kembali menyamakan kedudukan menjadi 14-14.

Pertandingan semakin memanas saat keduanya saling kejar-kejaran poin sebelum akhirnya Gregoria berhasil berbalik unggul 19-18 dan memenangkan gim kedua dengan skor 21-19.

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x