Rekap Final Badminton Korea Open 2023: Fajar Rian Juara Runner Up Turnamen BWF Level Super 500

- 24 Juli 2023, 08:29 WIB
Rekap Final Badminton Korea Open 2023: Fajar Rian Juara Runner Up Turnamen BWF Level Super 500
Rekap Final Badminton Korea Open 2023: Fajar Rian Juara Runner Up Turnamen BWF Level Super 500 /Twitter @INABadminton

Fajar/Rian tampil dominan sejak awal. Mereka berhasil unggul nyaman 11-4 saat interval. Namun usai jeda, Rankireddy/Shetty memberi perlawanan sengit.

FajRI berhasil memimpin 16-9, kemudian 19-10. Namun duet India berhasil menipiskan jarak hingga 16-19, akan tetapi Fajar/Rian tetap berhasil mengamankan gim pertama dengan kemenangan 21-17.

Duel antar kedua pemain pun berjalan lebih ketat saat memasuki gim kedua, Sempat saling mengejar poin hingga 6-6, Rankireddy/Shetty perlahan menjauh dari kejaran, dan menutup interval dengan keunggulan 11-8.

Usai rehat, Rankireddy/Shetty berhasil memperlebar jarak hingga 13-9, dan terus menjauh hingga 16-11. Pukulan backhand Rian yang membentur net mengubah skor menjadi 17-11. Duet India terus menjauh dengan menambah tiga poin beruntun hingga 20-11.

Pukulan Shetty yang dua kali membentur net sempat mengubah skor menjadi 13-20, namun ia menebusnya dengan smash keras yang menutup gim kedua dengan skor 21-13.

Pada gim ketiga, Rankireddy/Shetty memimpin hingga 8-4 lebih dulu. Pukulan Shetty yang membentur net mengubah skor menjadi 5-8, namun ia membalasnya dengan smash di depan yang mengubah skor menjadi 9-5.

Fajar/Rian berupaya bangkit dan berhasil menipiskan jarak hingga 8-10, namun drive dari Fajar yang melebar membuat skor menjadi 11-8 untuk India saat interval. Usai rehat, laga semakin menegangkan.

India memimpin hingga 12-9, namun pukulan Rankireddy yang membentur net mengubah skor menjadi 10-12. Shetty kemudian membalas menjadi 13-10 lewat smash tanggung di depan net.

Indonesia kembali menipiskan jarak dengan meraih poin ke-11, namun smash Rankireddy yang menerpa net lalu masuk wilayah permainan Indonesia membuat India unggul 14-11. Rankireddy kemudian memenangkan adu drive dengan Fajar, mengubah skor menjadi 15-11.

Baca Juga: Link Streaming, Live Score dan Jadwal Badminton Korea Open 2023 Hari ini

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah