Bocoran Soal ANBK Mapel IPA Kelas 6 SD dan MI Tahun Ajaran 2021, Apa Fungsi Pembuluh Nadi

17 November 2021, 05:25 WIB
Bocoran soal ANBK mata pelajaran IPA kelas 6 SD dan MI Tahun Ajaran 2021 lengkap kunci jawaban tentang fungsi pembuluh nadi /Pixabay/OpenClipart-Vectors

 

MANTRA SUKABUMI - Bocoran soal ANBK mata pelajaran IPA kelas 6 SD dan MI semester ganjil Tahun Ajaran 2021.

Bocoran soal ANBK mata pelajaran IPA kelas 6 SD dan MI ini dilengkapi dengan pembahasan dan kunci jawaban.

Salah satu soal yang terdapat pada bocoran soal ANBK Tahun Ajaran 2021 yaitu tentang fungsi pembuluh nadi bagi tubuh.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Prediksi Soal ANBK Kelas 6 SD dan MI Mapel IPA, Sebutkan Contoh Simbiosis Mutualisme

Bocoran prediksi soal ANBK IPA ini telah disesuaikan berdasarkan kurikulum terbaru yaitu Kurikulum 2013 Revisi Tahun 2017.

Sehingga soal yang akan dibahas ini akan muncul pada ANBK Tahun Ajaran 2021.

Agar mendapatkan nilai ANBK semester ganjil yang bagus, prediksi soal ini akan membantu adik-adik untuk mendapatkannya.

Penasaran seperti apa soalnya? Yuk simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id, berikut Prediksi soal ANBK mata pelajaran IPA kelas 6 SD dan MI

1. Fungsi dari pembuluh nadi yaitu .....

a. Mengangkut sari-sari makanan
b. Oksigen
c. Karbondioksida
d. air

Jawaban: B

Pembahasan: Pembuluh nadi atau pembuluh arteri berfungsi membawa darah yang kaya akan oksigen dari jantung ke seluruh tubuh.

2. Upaya yang dapat mencegah bencana banjir yaitu.....
a. Membuang sampah pada tempatnya
b. Mematikan kran air jika tidak digunakan
c. Melestarikan hutan mangrove
d. Penanaman hutan kembali

Jawaban: A

Pembahasan: Salah satu faktor penyebab banjir yaitu karena aktivitas manusia seperti membuang sampah ke kali, sungai dan penampungan air yang mengakibatkan aliran air menjadi tersendat

Baca Juga: LATIHAN SOAL UAS PAS Semester Ganjil Kelas 7 SMP Mapel IPA, Pembahasan dan Kunci Jawaban

3. Ikan Pari berkembangbiak dengan cara
a. Ovipar
b. Vivipar
c. Ovovivipar
d. Konjugasi

Jawaban: C

Pembahasan: Ikan pari berkembangbiak dengan cara ovovivipar yaitu telur yang ada dalam kandungan tidak langsung dikeluarkan dan dibiarkan menetas begitu saja. Akan tetapi, telur tersebut akan disimpan didalam tubuh ikan pari betina sampai embrionya tumbuh dan berkembang dalam kandungan hingga mencapai titik yang optimal.

4. Dasar perhitungan kalender Masehi atau Hijriah adalah....
a. Revolusi bumi
b. Rotasi bumi
c. Revolusi bulan
d. Rotasi bulan

Jawaban: A

Pembahasan: Perhitungan kalender Masehi atau HIjriah dihitung berdasarkan peredaran bumi mengelilingi matahari yang disebut dengan revolusi bumi.

5. Tanaman kacang tanah berkembangbiak dengan cara...
a. Okulasi
b. Stek
c. Cangkok
d. Merunduk

Jawaban: D

Pembahasan: Merunduk atau layering merupakan proses perkembangbiakan vegetatif yang dilakukan oleh tanaman yang berbatang panjang seperti kacang panjang.

6. Kegiatan manusia yang dapat mengganggu daur air berupa penyerapan air yaitu....
a. Pelapisan tanah dengan pasir
b. Pelapisan jalan dengan aspal
c. Pembuatan hutan lindung
d. Pembuatan biopori

Jawaban: B

Pembahasan: Melapisi jalan dengan aspal dapat mengganggu proses penyerapan air. Aspal yang menutupi jalan mengurangi kemampuan tanah untuk menyerap air.

Baca Juga: Prediksi Kisi-kisi Soal UAS Tema 8 Kelas 5 SD dan MI Pilihan Ganda dan Essay, Dilengkapi Kunci Jawaban

7. Kupu-kupu dan bunga merupakan salah satu contoh hubungan simbiosis....

a. Mutualisme
b. Komensalisme
c. Habitat
d. Parasitisme

Jawaban: A

Pembahasan: Kupu-kupu dan bunga merupakan salah satu contoh hubungan simbiosis mutualisme karena saling menguntungkan. Kupu-kupu mendapatkan sari bunga dan bunga dapat mekar.

8. Ekor cicak berfungsi sebagai ....
a. Mengeluarkan bisa
b. Mengeluarkan tinta hitam
c. Mengeluarkan duri tubuhnya
d. Mengelabuhi musuh

Jawaban: D

Pembahasan: Cicak memiliki ekor yang dapat diputuskan dan akan tumbuh kembali. Saat terjadi bahaya cici=cicak akan memutuskan ekornya untuk mengelabui musuh.

9. Yang termasuk ciri-ciri tumbuhan eceng gondok yaitu
a. Seluruh batangnya terdapat rongga udara
b. Memiliki daun berukuran kecil
c. Memiliki duri pada batangnya
d. Hidup di dalam pot

Jawaban: A

Pembahasan: Eceng gondok memiliki struktur tubuh yang mendukung untuk mengapung di air. sedangkan teratai meskipun tumbuhan air namun memiliki ciri yang berbeda yaitu akarnya berada di dasar perairan, batangnya terdapat di dalam air, daunnya menyembul di permukaan, dan daunnya lebar serta tipis.

Baca Juga: Prediksi Soal UAS PAS IPA Kelas 9 SMP, Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan Terbaik

10. Contoh benda yang mengalami perubahan energi yaitu......
a. Setrika listrik, rice cooker dan oven
b. Baterai dan Generator
c. Bola lampu dan setrika listrik
d. generator dan rice cooker

Jawaban: A

Pembahasan: Setrika listrik, oven, dan rice cooker contoh perpindahan energi listrik menjadi energi panas.

Nah itulah Prediksi soal UNBK IPA lengkap dengan kunci jawaban dan pembahasan. Semoga bermanfaat.

Disclaimer: Prediksi soal ini belum tentu akan ada di soal UNBK begitupun dengan kunci jawaban belum tentu 100% benar.*

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler