Bocoran Soal Seleksi Guru PPPK P3K 2021 Tahap 2 Mapel IPA Tingkat SD MI Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaba

9 Desember 2021, 10:40 WIB
Bocoran soal seleksi Guru PPPK P3K 2021 tahap 2 mata pelajaran IPA tingkat SD MI lengkap kunci jawaban dan pembahasan /*/mantrasukabumi.com/Instagram @cpnsindonesia.id

MANTRA SUKABUMI - Bocoran soal seleksi Guru PPPK P3K 2021 tahap 2 mata pelajaran IPA tingkat SD MI.

Bocoran soal seleksi Guru PPPK P3K 2021 tahap 2 ini terdiri dari beberapa soal pilihan ganda mata pelajaran IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) yang dilengkapi kunci jawaban dan pembahasan.

Bocoran soal seleksi Guru PPPK P3K 2021 tahap 2 IPA ini merupakan salah satu ujian untuk penilaian Kompetensi Pedagogik.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal PPPK Guru PPKn SMP Tahap 2 Lengkap Pembahasan Kunci Jawaban dan Rincian Passing Grade 2021

Teman-teman bisa mempelajari setiap soalnya sebagai bahan persiapan agar bisa lolos pada Guru PPPK P3K 2021.

Dilansir mantrasukabumi.com dari kanal YouTube Situs Edukasi, berikut soal dan kunci jawaban tes seleksi Guru PPPK P3K 2021 mata pelajaran IPA.

Soal Pilihan Ganda Seleksi Guru PPPK P3K 2021 Bidang Mata Pelajaran IPA.

1. Pak Ranto akan mengajarkan materi IPA tentang konsep pemuaian pada logam kepada para siswanya. Pembelajaran dilaksanakan dalam setting model pembelajaran kooperatif melalui pembentukan kelompok-kelompok kecil. Kegiatan diarahkan pada upaya membuktikan bahwa sebagian besar logam apabila dipanasi akan memuai. Metode yang sebaiknya digunakan pak Ranto adalah ... .
A. demonstrasi
B. eksperimen
C. tanya-jawab
D. diskusi

Jawaban: B

Pembahasan: Metode eksperimen merupakan cara penyajian pelajaran, di mana siswa
melakukan percobaan dengan mengalami sendiri sesuatu yang dipelajari melalui kegiatan terinci yang direncanakan untuk menghasilkan data dalam rangka menjawab suatu masalah atau menguji suatu hipotesis.

2. Soal di bawah ini yang dapat digunakan untuk mengukur kemampuan berpikir tingkat tinggi materi IPA adalah ... .
A. benda-benda apa sajakah yang dapat ditarik magnet!
B. apa yang kalian ketahui tentang gaya magnet?
C. mengapa peniti dalam kotak kertas dapat ditarik magnet yang ditaruh di luar kotak?
D. sebutkan macam-macam magnet berdasarkan bentuknya!
E. apa yang dimaksud dengan magnet buatan?

Jawaban: C

Pembahasan: Soal yang digunakan untuk mengukur kemampuan berpikir tingkat tinggi harus melibatkan keterampilan berpikir siswa dan mampu mengembangkan keterampilan pemecahan masalah terhadap masalah yang disajikan guru. Salah satunya ditandai dengan kata Tanya mengapa atau bagaimana.

Baca Juga: Guru PPPK P3K Seleksi Tahap 2 2021, Berikut Soal PPKn dan Kunci Jawaban yang Dilengkapi Pembahasan Terbaik

3. Besi yang dibiarkan di ruang terbuka akan mudah berkarat. Hal ini disebabkan oleh ...
A. besi di ruang terbuka mudah mengalami penyusutan massa
B. udara mengandung partikel air yang dapat bereaksi dengan besi
C. udara yang dingin dapat membuat besi rusak
D.suhu udara berubah-ubah
E.besi tidak tahan udara panas

Jawaban: B

Pembahasan: Korosi adalah kerusakan atau degradasi logam akibat reaksi antara suatu logam dengan berbagai zat di lingkungannya yang menghasilkan senyawa-senyawa yang
tidak dikehendaki. Dalam bahasa sehari-hari, korosi disebut perkaratan. Besi di ruang terbuka akan mudah bereaksi dengan partikel air yang terkandung di udara.

4. Santan kelapa dibuat dengan cara memisahkan campuran santan, air dan ampas kelapa. Cara pemisahan demikian ini merupakan salah satu contoh cara pemisahan materi dengan cara ... .
A. filtrasi
B. kristalisasi
C. sublimasi
D. kromatografi
E. destilasi

Jawaban: A

Pembahasan: Santan kelapa dibuat dengan cara memisahkan campuran santan, air dan ampas kelapa menggunakan saringan. Dengan menggunakan saringan yang berpori-pori
kecil, santan kelapa dapat melewati lubang saringan dan ampas kelapa tertahan dalam saringan. Cara pemisahan materi demikian ini disebut sebagai penyaringan atau filtrasi.

5. Contoh peristiwa berikut yang merupakan penerapan konsep sains kaitannya dengan teknologi, lingkungan dan masyarakat adalah ... .
A. penggunaan waterpass pada pemasangan keramik di lantai
B. penggunaan racun tikus untuk mengurangi serangan wabah hama tikus
C. penggunaan pompa air sebagai sarana irigasi di persawahan bagi petani
D. penggunaan dongkrak hidrolik pada bengkel mobil
E. penggunaan kompresor pada pengisian angin pada ban sepeda motor

Jawaban: C

Pembahasan: Keterkaitan konsep sains dengan teknologi, lingkungan dan masyarakat merupakan upaya penerapan konsep-konsep sains yang menggabungkan teknologi dan lingkungan bagi kesejahteraan masyarakat. Salah satu contohnya adalah penggunaan pompa air untuk mengairi area persawahan yang letaknya lebih tinggi dibandingkan letak sumber air. Teknologi pompa air digunakan untuk menjaga lingkungan sawah tetap terpelihara sumber airnya sehingga masyarakat petani tetap dapat melanjutkan penanaman padi di lahan yang sulit air.

6. Menentukan cara pemisahan materi (filtrasi, kristalisasi, sublimasi, atau kromatografi)
Proses destilasi memanfaatkan sifat zat yang memiliki perbedaan ....
A. titik kritis
B. entropi
C. titik lebur
D. titik didih
E. kapasitas kalor

Jawaban: D

7. Salah satu misi pendidikan moral-politik yang diemban oleh dan atau di dalam pelajaran PPKn di persekolahan ...
A. Mengkritisi pemerintah atas kebijakan publik yang merugikan rakyat.
B. Menunjukkan rasa cinta dan bangga terhadap lambang Negara Indonesia.
C. Berjuang keras sebagai politisi agar dapat menjadi anggota DPR.
D. Mendukung partai politik pemenang pemilu.
E. Memuja-muji pemimpin sebagai penguasa.

Jawaban: B

8. Anak usia kelas III SD dapat menyesuaikan bahasa yang digunakan untuk menjaga kesantunan dibandingkan dengan anak usia kelas 1 SD. Misalnya bentuk sapaan kamu kepada orang yang lebih tua sudah dihindari. Perkembangan tersebut menunjukkan anak memiliki kemampuan
A. fisiolinguistik
B. sosiolinguistik
C. Literasi linguistik
D. neurolinnguistik
E. Psikolinguistik

Jawaban: B

Baca Juga: Soal Seleksi Guru PPPK P3K Tahap 2 Desember 2021 Bahasa Indonesia, Kunci Jawaban dan Pembahasan Terlengkap

9. Rencana perbaikan jalan diselesaikan selama 60 hari oleh 20 pekerja. Selama proses perbaikan, sebanyak 10 pekerja tidak bekerja selama 8 hari. Tambahan 16 hari yang diperlukan untuk menyelesaikan perbaikan jalan adalah ... hari.
A. 5
B. 2
C. 4
D. 3
E. 6

Jawaban: C

Nah, itulah soal dan kunci jawaban soal tes seleksi guru PPPK P3K uji kompetensi teknis dalam bidang mata pelajaran IPA tingkat SD MI.

Semoga dengan adanya kumpulan soal ini dapat membantu teman-temen agar mendapatkan nilai terbaik sehingga lulus tes seleksi guru PPPK P3K tahap 2 tahun 2021.

Disclaimer: Soal dan kunci jawaban berada di bawah bimbingan guru berkompeten dan ahli di bidangnya Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Nani Supartini S.Pd. Kunci jawaban belum tentu 100 persen benar.***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler