Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAS IPS SMP MTs Semester 1 Kelas 8 Tahun Ajaran 2021-2022 K13

15 Desember 2021, 17:05 WIB
Pembahasan Soal UAS Bahasa Inggris Kelas 7 Semester 1 dan Jawaban Lengkap 2021 K13 /Pexels /

MANTRASUKABUMI - Saat akan menghadapi PAS haruslah kita mengetahui kisi-kisi mata pelajaran tersebut, agar dapat memprediksi soal yang akan muncul saat PAS.

Berikut kumpulan soal dan kunci jawaban PAS IPS SMP MTs semester 1 kelas 8 tahun ajaran 2021-2022 yang dapat teman-teman pelajari saat akan menghadapi PAS IPS.

Kumpulan soal dan kunci jawaban PAS IPS SMP MTs semester 1 kelas 8 tahun ajaran 2021-2022 ini terdiri dari soal pilihan ganda yang disertai dengan kunci jawaban sehingga mudah dipelajari.

Baca Juga: Bocoran Kisi-kisi dan Kunci Jawaban Soal UAS PAS IPA Kelas 8 SMP MTs Semester 1 Tahun 2021-2022

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id kelas 8 SMP MTs Kurikulum 2013 Tahun Ajaran 2021-2022 berikut prediksi soal PAS IPS dan kunci jawabannya.

1. Berikut ini adalah dampak positif dari tenaga eksogen adalah ...
a. Kawasan tangkapan air hujan
b. Pembangkit listrik tenaga uap
c. Terbentuknya duta dimuara sungai
d. Kaya bahan tambang

Jawaban: C

2. Berikut ini upaya penanggulangan erosi didaerah pertanian yang miring yaitu dengan ...
a. Penanaman kembali
b. Pertanian terasering
c. Membuat tanggul-tanggul
d. Pertanian jenis tanaman pendek

Jawaban: B

3. Yang merupakan dampak negative tenaga endogen diantaranya ...
a. Akibat letusan gunung tanahnya menjadi subur
b. Gempa tektonik didasar laut mengakibatkan gelombang tsunami, sehingga banyak memakan korban
c. Pendangkalan pada danau, sungai
d. Permukaan tanah yang gundul disebut lahan kritis

Jawaban: B

4. Berakhirnya zaman pra aksara di Indonesia di tiap-tiap bangsa berbeda-beda yang ditandai oleh ...
a. Ditemukannya fosil
b. Berkembangnya kebudayaan
c. Adanya bukti tulisan
d. Ditemukannya artefak

Jawaban: C

5. Corak kehidupan manusia purba yang paling sederhana, yaitu pada masa ...
a. Bercocok tanam
b. Berburu dan meramu
c. Perundagian
d. Perdagangan

Jawaban: D

6. Salah satu hasil kebudayaan zaman batu muda (Neolithikum), diantaranya adalah ...
a. Kapak corong dan dolmen
b. Kapak lonjong dan kapak persegi
c. Morko dan sarfagus
d. Nekara dan kapak corong

Jawaban: B

Baca Juga: Bank Kunci Jawaban Soal UAS PAS Tematik Tema 4 Kelas 4 SD MI Kurikulum 2013 Tahun Ajaran 2021 Terbaru

7. Pithecantropus Soloensis, merupakan fosil manusia purba yang ditemukan oleh van koenigs wald di daerah ...
a. Bengawan solo
b. Jawa
c. Mojokerto
d. Sumatra

Jawaban: A

8. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1) Bergantung pada alam ( food gathering)
2) Hasil kebudayaan berupa menhir, dolmen, dan sarkofagus
3) Tinggal di gua-gua (arbris saus roches)
4) Berpindah-pindah (nomaden)
5) Hidupnya sudah bercocok tanam (food producing)


Dari pernyataan di atas, yang termasuk ciri zaman megalithikum ditunjukan oleh nomor ...
a. 1 dan 2
b. 3 dan 4
c. 2 dan 5
d. 1 dan 5

Jawaban: C

9. Berikut ini yang merupakan ciri kehidupan manusia purba pada masa berburu dan mengumpulkan makanan adalah ...
a. Hidupnya selalu berpindah-pindah
b. Menggunakan alat-alat dari batu yang diasah halus
c. Bertempat tinggal menetap dalam waktu yang lama
d. Melakukan perdagangan secara barter

Jawaban: A

10. Alat-alat berikut digunakan oleh manusia purba pada masa bercocok tanam ...
a. Kapak persegi, kapak lonjong
b. Perakitan yang terbuat dari besi
c. Kapak perunggu, tombak
d. Bejana perunggu, Kapak Perunggu

Jawaban: A

11. Berikut ini berbagai bentuk alat yang terbuat dari perunggu pada masa perundagian ...
a. Bejana perunggu, mata kapak, tombak
b. Kapak persegi, kapak batu
c. Alat serpih, alat-alat batu
d. Alat-alat tulang

Jawaban: A

12. Contoh negative dari interaksi antar teman disekolah ...
a. Iwan ikutan bolos sekolah karena diajak teman barunya
b. Budi melakukan kerja kelompok untuk mengerjakan tugas pelajaran IPS
c. Wati dapat teman baru, sehingga kalau pulang ada temanya
d. Budi dan Iwan bersama-sama mengerjakan tugas

Jawaban: A

13. Kepribadian seseorang dipengaruhi oleh proses sosialiasi, karena kepribadian seseorang berkembang dari proses ...
a. Pengalaman unik
b. Belajar terhadap lingkungan
c. Psikologis
d. Alamiah

Jawaban: B

Baca Juga: Prediksi Soal UAS PAS IPS Kelas 7 SMP MTS Terupdate 2021, Kunci Jawaban Tokoh Pembentuk BPUPKI

14. Interaksi sosial yang mengarah pada pertentangan disebut proses ...
a. Toleransi
b. Gotong Royong
c. Asosiatif
d. Disosiatif

Jawaban: D

15. Kenyataan bahwa manusia tidak bisa hidup dan berkembang tanpa bantuan orang lain menunjukan sifat manusia sebagai mahluk ...
a. Individu
b. Tuhan
c. Sosial
d. Politik

Jawaban C

Disclaimer: Kisi-kisi dan kunci jawaban soal UAS PAS ini dibuat berdasarkan kurikulum 2013 dan di bawah pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).***

 

Editor: Robi Maulana

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler