TERBARU, Soal UTS PTS IPS Kelas 7 SMP MTs Semester 2 dan Kunci Jawaban PG hingga Essay Kurikulum 2013

2 Maret 2022, 15:40 WIB
Ilustrasi TERBARU, Soal UTS PTS IPS Kelas 7 SMP MTs Semester 2 dan Kunci Jawaban PG hingga Essay Kurikulum 2013. /*/Pexels.com/Michael Burrows

MANTRA SUKABUMI - Terbaru, inilah soal UTS PTS IPS untuk kelas 7 SMP MTs semester 2 dan kunci jawaban PG (pilihan ganda) hingga essay kurikulum 2013 revisi.

Soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 ini, tersedia dengan 15 butir pertanyaan PG (pilihan ganda) dan 5 butir pertanyaan dalam bentuk essay.

Untuk memudahkan siswa kelas 7 SMP MTs dalam berlatih menjawab soal UTS PTS pelajaran IPS, artikel ini telah menyiapkan kunci jawabannya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS Tema 7 Kelas 4 SD MI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Kisi-kisi Terpercaya

Jadi agar nilai UTS PTS IPS adik-adik lebih baik pada semester 2 di tahun 2022 ini, yuk perbanyak berlatih menjawab soal dari sekarang.

Penasaran seperti apa soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 yang artikel ini bagikan? Berikut simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id pada Rabu, 2 Maret 2022, berikut soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 dan kunci jawaban PG hingga essay kurikulum 2013 revisi.

Soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 dan kunci jawaban PG (pilihan ganda)

1. Di bawah ini merupakan kebutuhan menurut tingkat kegunaannya, kecuali … .

A. Kwarter
B. Tersier
C. Primer
D. Sekunder

Jawaban: A

2. Makelar merupakan Pedagang perantara yang bekerja atas nama...

A. Kelompok
B. Orang lain
C. Badan Usaha
D.Diri sendiri

Jawaban: B

3. Kebutuhan minimal sehari – hari yang harus dipenuhi apabila diabaikan menyebabkan terganggunya kelangsungan hidup ... .

A. Masa kini
B. Tersier
C. Primer
D. Sekunder

Jawaban: C

Baca Juga: Bocoran Soal UTS PTS Matematika Kelas 4 SD MI Semester Genap Terlengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan

4. Sejumlah barang yang dibeli atau diminta pada suatu harga dan kurun waktu tertentu adalah makna dari ….

A. Penawaran
B. Keseimbangan
C. Pengkondisian
D. Permintaan

Jawaban: D

5. Indonesia adalah sebuah negara yang kaya akan sumber daya alam, bahkan pada tahun 90-an Indonesia sempat mendapatkan penghargaan swasembada pangan. Swasembada pangan merupakan kondisi dimana Indonesia mampu memenuhi kebutuhan seluruh masyarakatnya tanpa harus melakukan impor. Namun saat ini, Indonesia harus melakukan impor untuk memenuhi kebutuhan seluruh masyarakatnya yang semakin banyak.

Dari ilustrasi diatas, maka terjadinya kelangkaan disebabkan oleh faktor….

A. Perbedaan letak geografis
B. Pertumbuhan penduduk
C. Kemampuan produksi
D. Sumber daya alam yang terbatas

Jawaban: B

6. Kelangkaan merupakan inti masalah ekonomi yang salah satunya memaksa manusia untuk melakukan pilihan dalam hidupnya baik secara individual maupun kolektif yang disebabkan oleh….

A. keterbatasan jumlah alat pemuas kebutuhan yang tersedia di alam
B. peningkatan investasi sebagai akibat dari modernisasi global
C. terjadinya bencana alam
D. perkembangan potensi sumber daya manusia

Jawaban: A

7. Berikut ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran:
1. harga barang itu sendiri
2. teknologi
3. gaji pegawai
4. pendapatan
5. tradisi/budaya

Faktor yang mempengaruhi penawaran adalah….
A. 1,2,3
B. 2,3,4
C. 3,4,5
D. 1,3,4

Jawaban: A

Baca Juga: Bocoran Soal UTS PTS Kelas 1 SD MI Semester 2 Matematika Kurikulum 2013 Full Kunci Jawaban Terbaru 2022

8. Terbatasnya jumlah bawang putih dan cabe akhir – akhir ini yang ada membuat harga ke dua barang tersebut menjadi tinggi. Tingginya harga bawang putih dan cabe sangat berdampak besar dalam kehidupan masyarakat salah satu akibatnya adalah membuat semua produk yang berkaitan dengan bawang dan cabe menjadi ikut melambung.

Cara mengatasi permasalahan tersebut adalah….

A. Melakukan stok bawang putih dan cabe sebanyak mungkin sebelum harga lebih tinggi
B. jangan memasak atau berproduksi menggunakan bawang putih dan cabe
C. menambah jumlah pasokan bawang putih dan cabe untuk menurunkan harga
D. menghimbau untuk meminimalisir pemakaian bawang putih dan cabe

Jawaban: C

9. Harga sering digunakansebagai indikator kelangkaan antara lain dapat dilihat dari … .

A. Perubahan kelangkaan yang terukur melalui harga merupakan konsep ekonomi bukan konsep fisik
B. Proses pemanfaatan sumber daya alam dan energi diukur kelangkaannya melalui gerakan harga
C. Indeks harga sebagai ukuran kelangkaan
D. Cadangan yang

Jawaban: C

10. Agar kelangkaan suatu barang tidak terjadi maka cara yang efektif untuk dilakukan terhadap sumber daya alam yang belum termanfaatkan adalah ... .

A. Mengkombinasikan kegunaan gagasan
B. Mengkombinasikan kegunaan benda
C. Membiarkan barang yang sudah rusak
D. Mengubah bentuk benda untuk meningkatkan nilai hasil

Jawaban: B

11. Di bawah ini pernyataan yang tepat terkait dengan kebutuhan ialah ... .

A. Keinginan manusia tidak terbatas
B. Keinginan manusia terbatas
C. Alat pemuas kebutuhan manusia terbatas
D. Kebutuhan manusia tidak bisa dihentikan

Jawaban: A

12. Pasar merupakan sarana paling tepat untuk ajang promosi. Pelaksanaan promosi dapat dilakukan dengan cara …

A. cara memasang spanduk
B. menjanjikan bonus
C. membagikan ide
D. mengintimidasi.

Jawaban: A

Baca Juga: BARU, Soal UTS PTS Matematika Kelas 9 SMP MTs Semester 2 Lengkap Kunci Jawaban, Kisi-kisi dan Prediksi

13. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang demikian pesat telah membawa manfaat luar besar bagi kemajuan peradaban umat manusia misalnya … .

A. Pekerjaan manusia tak tergantikan
B. Jenis-jenis pekerjaan yang sebelumnya menuntut kemampuan fisik cukup besar, kini relatif sudah bisa digantikan oleh perangkat mesin-mesin otomatis
C. Nilai – nilai social semakin memudar
D. Paham – paham baru tak bisa berkembang

Jawaban: B

14. Perhatikan pernyataan brerikut ini!
1) Agama
2) pendidikan dan kesenian
3) kasih sayang dan pujian
4).Belanja di pasar

Kebutuhan rokhani atau kebutuhan immaterial adalah kebutuhan yang pemenuhannya bertujuan untuk memberikan kepuasan pada jiwa,hati sanubari ditunjukkan pada nomer

A. 1,2, dan 3
B. 2,3 dan 4
C. 3,4 dan 1
D. 4,1 dan 2

Jawaban: A

15. Ilmu dipandang sebagai produk, proses dan paradiga Ilmu dipandang sebagai proses karena … .

A. ilmu merupakan hasil dari kegiatan sosial, yang berusaha memahami alam, manusia dan perilakuknya baik secara individu atau kelompok
B. ilmu bersifat statis
C. ilmu diperoleh dari hasil metode keilmuan
D. ilmu tidak dapat diuji kebenarannya

Jawaban: A

Baca Juga: 50 Soal UTS PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 Tahun 2022, Lengkap Kunci Jawaban Pilihan Ganda

Soal UTS PTS IPS kelas 7 semester 2 dan kunci jawaban essay

1. Jelaskan yang dimaksud dengan harga pasar!

Jawaban: Harga pasar adalah harga yang disepakati pihak penjual dan pembeli setelah melalui proses tawar menawar dan pada harga ini jumlah barang diminta sama dengan jumlah barang yag ditawarkan.

2. Sebutkan fungsi pasar!

Jawaban: Fungsi pasar, antara lain:

a. Sarana pembentukan harga
b. Sarana distribusi
c. sarana promosi

3. Sebutkan 3 dampak negatif kemajuan IPTEK bagi
kehidupan manusia!

Jawaban: Dampak negatif kemajuan IPTEK antara lain:

a. Membuat orang menjadi semakin malas
b. Dapat menyebabkan polusi baik polusi air, tanah udara, maupun suara
c. Mempengaruhi pola pikir masyarakat yang negatif

4. Sebutkan ciri-ciri seorang wirausaha!

Jawaban: Ciri-ciri seorang wirausaha antara lain:

a. Memiliki kepribadian yang kuat
b. Memiliki sikap mental wiraswasta
c. Memiliki kepekaan terhadap arti lingkungan
d. Memiliki keterampilan wiraswasta
e. Memiliki kemampuan mencari informasi.

5. Sebutkan 3 hal yang menghambat seseorang menjadi kreatif!

Jawaban: Hambatan-hambatan menjadi seorang yang kreatif antara lain:

1). Malas
2).Takut gagal
3). Mudah terpengaruh orang lain
4). Cepat merasa puas.

Demikianlah ulasan mengenai soal UTS PTS mata pelajaran IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 dan kunci jawaban PG hingga essay kurikulum 2013.

Disclaimer:

1. Soal dan kunci jawaban PG hingga essay UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 ini, dibuat di bawah pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

2. Soal dan kunci jawaban di atas dibuat hanyalah sebagai bahan referensi belajar dan tidak mutlak.***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler