10 Latihan Soal Essay PTS Biologi Kelas 10 SMA MA Semester 1 Full Kunci Jawaban: Ciri-ciri Bioma Tundra

25 September 2022, 10:51 WIB
Ilustrasi Soal PTS Mata Pelajaran Biologi Kelas 10 SMA MA Semester 1 Lengkapi Kunci Jawaban dalam Bentuk Essay /*/mantrasukabumi.com/Pixabay/F1Digitals / 112 images

 

MANTRA SUKABUMI - Dapat adik-adik simak dan pelajari kumpulan latihan soal PTS Biologi kelas 10 SMA MA semester 1 berikut ini.

Contoh latihan soal yang tersedia hanya berbentuk essay yang telah dilengkapi dengan kunci jawaban.

Adapun materi Biologi yang biasanya muncul saat pelaksanaan PTS semester 1 dari mulai manfaat mempelajari Biologi, keanekaragaman hayati, termasuk ciri-ciri bioma tundra.

Baca Juga: Prediksi Soal UTS PTS Matematik Kelas 8 SMP MTs Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban 2022

Untuk lebih lengkapnya, dapat adik-adik pelajari kumpulan soal PTS Biologi kelas 10 SMA MA semester 1 di bawah ini.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id pada Minggu, 25 September 2022.

1. Jelaskan manfaat belajar biologi ...

Jawaban:

Manfaat mempelajari biologi di bidang kedokteran dan farmasi antara lain:
- Para ahli kesehatan telah dapat menemukan cara penyembuhan berbagai penyakit
- Penemuan obat berbagai macam penyakit

Manfaat mempelajari biologi di bidang pertanian antara lain:
- Membantu para petani untuk meningkatkan hasil panen
- Membantu para petani dalam menciptakan bibit unggul

Manfaat mempelajari biologi di bidang peternakan dan perikanan antara lain:
- Menghasilkan ternak varietas unggul
- Pengembangan teknologi reproduksi

Manfaat mempelajari biologi di bidang industri antara lain:
- Pengembangan industri sandang dengan berbagai bahan baku yang diolah lebih lanjut

Baca Juga: Soal Latihan PTS UTS Kelas 1 SD MI Semester 1 Mata Pelajaran Bahasa Sunda Lengkap Kunci Jawaban

2. Sebutkan dan jelaskan 3 tingkatan organisasi dalam ruang lingkup biologi!

Jawaban:
1. Sel: unit struktural dan fungsional terkecil penyusun makhluk hidup
2. Jaringan: kumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama
3. Organ: kumpulan organ yang saling bekerjasama melakukan fungsi tertentu
5. Organisme: sebuah organisme tunggal yang hidupnya berdiri sendiri

3. Sebutkan sikap ilmiah yang harus dimiliki oleh peneliti/ilmuan ...

Jawaban:
1. Rasa ingin tahu yang tinggi
2. Skeptis terhadap sesuatu
3. Jujur mengungkapkan fakta
4. Objektif melakukan penelitian
5. Dapat membedakan fakta dan opini
6. Berpikir secara kritis dan teliti
7. Terbuka dan rendah hati
8. Disiplin dan tekun

4. Sebutkan urutan langkah-langkah dalam metode ilmiah!

Jawaban:
1. Merumuskan masalah
2. Hipotesis
3. Menetapkan variabel penelitian
4. Menetapkan prosedur kerja
5. Mengumpulkan data
6. Mengolah serta menganalisis data
7. Membuat kesimpulan

5. Sebutkan pengertian keanekaragaman hayati!

Jawaban: Keanekaragaman hayati adalah keanekaragaman makhluk hidup yang terjadi akibat adanya perbedaan bentuk, ukuran, warna, jumlah tekstur, penampilan dan juga sifat lainnya. Keanekaragaman hayati menunjukkan keseluruhan variasi gen, jenis, dan ekosistem

Baca Juga: Soal Latihan PTS UTS Kelas 1 SD MI Semester 1 Mata Pelajaran Bahasa Sunda Lengkap Kunci Jawaban

6. Sebutkan secara sistematis dan jelaskan objek dan masalah biologis ...

Jawaban: Objek biologi mencakup seluruh makhluk hidup dan kehidupan dari berbagai tingkat struktur. Tingkat struktur ini dimulai dari yang terendah hingga tertinggi yaitu molekul, sel, jaringan, organ, sistem organ, individu, populasi, komunitas, ekosistem dan bioma.

7. Apa yang dimaksud dengan metode ilmiah bersifat empiris?

Jawaban: Metode ilmiah bersifat empiris artinya metode yang dipakai didasarkan pada fakta dilapangan. Setiap metode ilmiah selalu disandarkan pada data empiris, maksudnya bahwa masalah yang hendak ditemukan pemecahannya atau jawabannya itu harus tersedia datanya yang diperoleh dari pengukuran secara objektif.

8. Sebutkan ciri-ciri bioma tundra!

Jawaban:
1. Wilayah berupa tanah yang bersifat permafrost yaitu bagian bawah tenah yang membeku secara permanen dan permukaan tanah tertutup es
2. Musim dingin yang panjang dan gelap serta musim panas yang singkat dan terang, karena gerak semu matahari hanya sampai posisi 23,5 LU/LS
3. Curah hujan sangat rendah sekitar 100-250 mm/tahun
4. Tidak terdapat pohon tinggi, adapun tumbuhan yang hidup disini hanyalah semak pendek, ganggang, serta lumut-lumutan
5. Persebaran hewannya berupa fauna yang dapat hidup di kutub seperti beruang kutub, pinguin, dan rubah arktik

9. Apa tujuan dari penulisan "tujuan penelitian" untuk hasil observasi ...

Jawaban: Tujuan ditulisnya "tujuan penelitian" pada hasil observasi adalah menguraikan atau mendeskripsikan suatu gejala atau objek untuk menerangkan suatu gejala atau menguji suatu hipotesis.

10. Coba deskripsiskan minimal 4 cabang-cabang ilmu biologi berdasarkan objek studi?

Jawaban:
1. Botani merupakan salah satu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang tumbuhan meliputi jenis, struktur, persebaran, dan klasifikasinya
2. Zoologi merupakan ilmu biologi yang mempelajari tentang klasifikasi serta perilaku hewan
3. Virologo merupakan cabang ilmu biologi yang membahas tentang virus meliputi struktur, reproduksi, dan peranannya
4. Mikologi merupakan cabang ilmu biologo yang mempelajari tentang berbagai macam jenis jamur meliputi struktur, reproduksi, serta peranannya

Disclaimer:

1. Soal dan kunci jawaban PTS UTS ini, dibuat di bawah pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

2. Soal dan kunci jawaban di atas dibuat hanyalah sebagai bahan referensi belajar dan tidak mutlak.***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler