Full Kisi-kisi 2023, Inilah Soal UTS PTS IPS Kelas 7 SMP MTs Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban

1 Maret 2023, 05:27 WIB
Ilustrasi Full Kisi-kisi 2023, Inilah Soal UTS PTS IPS Kelas 7 SMP MTs Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban /pixabay/

MANTRA SUKABUMI - Full kisi-kisi terbaru tahun pelajaran 2022-2023, inilah soal latihan UTS (Ulangan Tengah Semester) / PTS (Penilaian Tengah Semester) mata pelajaran IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial).

Beberapa contoh soal dan kisi-kisi UTS PTS IPS ini kami bagikan untuk siswa kelas 7 SMP MTs, yang sebentar lagi akan mengikuti kegiatan ulangan tengah semester 2 tahun pelajaran 2022-2023.

Kumpulan kisi-kisi soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 yang akan adik-adik jumpai di sini, terangkum dalam format pilihan ganda lengkap dengan kunci jawaban sesuai Kurikulum Merdeka.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal UTS PTS Matematika Kelas 1 SD MI Semester 2 Kurikulum Merdeka, Full Kunci Jawaban TP 2022-2023

Maka sebelum mata pelajaran tersebut diujikan, silahkan adik-adik mengasah kemampuan dan pengetahuan terlebih dulu melalui kisi-kisi soal UTS PTS IPS yang kami suguhkan di bawah ini.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Rabu, 1 Maret 2023, berikut inilah kisi-kisi soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 Kurikulum Merdeka.

Soal UTS PTS IPS kelas 7 semester 2 pilihan ganda!

1. Kebutuhan manusia akan makanan, minuman, sandang, dan papan merupakan kebutuhan .....

A. sekunder
B. tersier
C. primer
D. rohani

Jawaban: C

2. Perabot rumah tangga, radio, pasta gigi merupakan contoh kebutuhan...

A. Primer
B. Sekunder
C. Tersier
D. rohani

Jawaban: B

3. Berikut ini merupakan contoh kebutuhan tersier....

A. Lukisan
B. Baju
C. Arloji
D. Rumah

Jawaban: A

4. Kebutuhan yang harus segera dipenuhi karena jika tidak dipenuhi maka akan mengakibatkan terganggunya kelangsungan hidup disebut dengan...

A. Kebutuhan tersier
B. Kebutuhan jasmani
C. Kebutuhan sekunder
D. Kebutuhan primer

Jawaban: B

5. Faktor yang mendorong berkembangnya Islam di Indonesia adalah ...

A. Ajaran Islam mempunyai bermacam-macan upacara ritual
B. Penyebaran Islam dilakukan oleh para bangsawan
C. Berkembangnya kerajaan-kerajaan Islam di Indonesia
D. Ajaran Islam tidak mengenal sistem kasta

Jawaban: D

6. Setelah Raden Patah wafat, ia lalu digantikan oleh puteranya yang bernama Pati Unus, beliau menerima julukan Pangeran Seberang Lor, karena ...

A. Melakukan penyerangan kepada Portugis
B. Menyebarkan agama Islam di Pulau Jawa
C. Jasanya memimpin pasukan armada laut ke Malaka
D. Menguasai bandar Pelabuhan Demak

Jawaban: A

7. Barter tidak sepenuhnya praktis dan dapat dilaksanakan sehingga pemenuhan kebutuhan menjadi tidak lancar. Hal demikian dapat terjadi karena ...............

A. Barang yang dimiliki dan digunakan sebagai sarana tukar belum tersedia secara banyak
B. Pembeli tidak mau membeli kepada penjual yang barangnya jelek
C. Penjual tidak mau menjual kepada pembeli karena yang bersangkutan tidak punya uang
D. Penjual dan pembeli ingin memperoleh keuntungan yang banyak

Jawaban: A

Baca Juga: Kisi-kisi Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA MA SMK Semester 2 TP 2022-2023

8. Salah satu ciri utam kajian geografis adalah mempelajari hubungan antara.....

A. Manusia dengan Pencipta
B. Manusia dengan manusia yang lain
C. Manusia dengan unsur alam
D. Unsur fisik dengan unsur sosial di permukaan bumi

Jawaban: D

9. Dilihat dari proses pembuatannya, barang digolongkan sebagai berikut...

A. Barang mentah, barang setengah jadi, barang jadi
B. Barang mewah, barang murah, barang bebas
C. Barang substitusi, barang komplementer, barang modal
D. Barang mentah, barang jadi, barang mewah

Jawaban: A

10. Di bawah ini yang bukan merupakan motif ekonomi adalah sebagai berikut....

A. Motif untuk memenuhi kebutuhan
B. Motif untuk menjadi terkenal
C. Motif untuk memperoleh penghargaan
D. Motif untuk memperoleh kekuasaan

Jawaban: B

11. Di dalam interaksi sosial terdapat hubungan yang saling mempengaruhi dan kemudian memunculkan potensi perubahan dalam kehidupan. Hal demikian ini disebut dengan...

A. Jaminan sosial
B. Keadilan sosial
C. Kesejahteraan sosial
D. Proses sosial

Jawaban: D

12. Permintaan yang didukung oleh daya beli disebut dengan...

A. Permintaan umum
B. Permintaan khusus
C. Permintaan efektif
D. Permintaan potensial

Jawaban: C

13. Di bawah ini yang merupakan faktor penentu dalam penawaran adalah:

A. Harapan akan mendapatkan laba
B. Biaya distribusi
C. Sumberdaya alam
D. Tenaga kerja yang murah

Jawaban: A

14. Masalah pemenuhan kebutuhan manusia terhadap kelangakaan disebut dengan ...

A. Masalah pemerintah
B. Masalah negara
C. Masalah sosial
D. Masalah ekonomi

Jawaban: D

Baca Juga: Soal UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA MA SMK Semester 2 dan Kunci Jawaban Serta Kisi-kisi Terkini Tahun

15. Wood Planner adalah alat pertukangan yang digunakan untuk mengurangi ketebalan kayu dalam proses produksi furnitur. Dilihat dari segi penggunannya, wood planner digolongkan sebagai barang:

A. Modal
B. Konsumsi
C. Substitusi
D. Komplementer

Jawaban: A

Demikian itulah pembahasan kisi-kisi soal dan prediksi kunci jawaban UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 Kurikulum Merdeka tahun pelajaran 2022-2023.

Semangat belajar dan semoga bermanfaat.

Disclaimer:

1. Kisi-kisi soal UTS PTS IPS kelas 7 SMP MTs semester 2 ini, dibuat di bawah pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

2. Soal dan kunci jawaban di atas dibuat hanyalah sebagai bahan referensi belajar dan tidak mutlak.***

 

Editor: Riska Haryani

Tags

Terkini

Terpopuler