Keunikan Rumah Betang Uluk Palin, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Subtema 1 Manusia dan Lingkungan

- 28 Juli 2021, 01:10 WIB
Keunikan Rumah Betang Uluk Palin, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Subtema 1 Manusia dan Lingkungan
Keunikan Rumah Betang Uluk Palin, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Subtema 1 Manusia dan Lingkungan /Tangkap layar buku tematik kelas 5 SD tema 8

MANTRA SUKABUMI - Berikut adalah kunci jawaban Buku Tematik Kelas 5 SD/MI tema 8 Subtema 1 Manusia dan Lingkungan halaman 16-17.

Pembahasan kali ini mengenai keunikan Rumah Betang Uluk Palin yang ada di Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Adik-adik Kelas 5 SD diperintahkan untuk mengisi soal dengan kembali ceritakan secara singkat peristiwa keunikan Rumah Betang Uluk Palin dan keunikan rumah adat yang ada di daerah masing-masing.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemenag.go.id berdasarkan Buku Tematik Kelas 5 SD tema 8 Subtema 1 Manusia dan Lingkungan.

Ayo berdiskusi halaman 16-17

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan berdiskusi bersama teman-teman kelompokmu.

1. Ceritakanlah secara singkat peristiwa pada teks 'Rumah Betang Uluk Palin'.

2. Apa keunikan rumah betang?

3. Apa keunikan rumah adat di daerahmu?

Tulislah hasil diskusimu, lalu bacalah di depan kelompok lain dan bapak/ibu guru.

Peristiwa yang terjadi pada teks 'Rumah Betang Uluk Palin':

Jawaban:

1. Peletakan Rumah Bentang Uluk Palin di Kapuas Hulu

2. Pembuat rumah dan penghuni rumah adalah suku Dayak.

3. Pembuatan Rumah Betang Uluk Palin berukuran panjang 268 meter dan tinggi 5-6 meter.

4. Dihuni 130 kepala keluarga yang dapat mencakup hingga 500 total anggota keluarga.

5. Terbakar pada pertengahan September 2014.

Baca Juga: Pengertian dan Ciri-ciri Perindustrian, Perdagangan dan Jasa Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Halaman 31

Keunikan rumah betang uluk palin:
Jawaban:

1. Rumah Betang Uluk Palin Merupakan rumah betang yang tertua di Kalimantan yang didirikan pada tahun 1800-an.

2. Dapat dihuni lebih dari 500 jiwa yang terdiri atas sekitar 130 kepala keluarga.

3. Rumah betang yang terpanjang di Kalimantan yang berukuran panjang 268 meter

4. Berukuran panjang 268 meter, tinggi 5-6 meter, dan memiliki 53 bilik rumah.

5. Rumah betang merupakan pemersatu dan tradisi Dayak terpelihara.

Daerahku: Probolinggo (menyesuaikan tempat tinggal adik-adik)

Baca Juga: Nama-nama Makhluk Hidup dengan Cara Berkembang Biak, Kunci Jawaban Tematik Kelas 3 SD dan MI Subtema 1

Nama rumah adat di daerahku: Rumah Adat Tengger

Keunikan rumah adat di daerahku:

Jawaban:

1. Dibangun suku Tengger yang berada di daerah lereng Gunung Bromo

2. Struktur dan kontruksinya dari kayu

3. Desainnya disesuaikan dengan keadaan alam sekitar

4. Tidak bertingkat bukan rumah panggung dan hanya memiliki dua jendela.

Demikian, itulah kunci jawaban Kelas 5 SD dan MI halaman 16-17, tema 8 Subtema 1, Manusia dan Lingkungan. Semangat belajarnya ya adik-adik.***

*Disclaimer

- Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar.

- Jawaban bersifat terbuka, alangkah lebih bagus siswa dan orang tua bisa mengeksplorasi jawaban lebih baik.

- Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

Editor: Ajeng R H

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah