Daftar Kosakata, Keunikan Pakaian Adat dan Judul Lagu Daerah, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Halaman 23

- 28 Juli 2021, 01:20 WIB
Daftar Kosakata, Keunikan Pakaian Adat dan Judul Lagu Daerah, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Halaman 23
Daftar Kosakata, Keunikan Pakaian Adat dan Judul Lagu Daerah, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD Halaman 23 /Unsplash.com./@hajjidirir

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini adalah kunci jawaban tema 8 Kelas 5 SD dan MI halaman 23.

Adik-adik Kelas 5 SD dan MI kali ini akan belajar dan mencari daftar kosakata, keunikan pakaian adat dan judul lagu daerah di Indonesia.

Maka artikel ini akan membantu adik-adik Kelas 5 SD untuk mencari jawaban yang sesuai, namun sebelum itu siswa/siswi terlebih dahulu sudah mengisi soal yang sudah disediakan di halaman 23.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemenag.go.id berdasarkan Buku Tematik Kelas 5 SD tema 8 Subtema 1 Manusia dan Lingkungan.

Tugas Kerjakan tugas ini bersama kelompokmu. Setiap kelompok terdiri atas 4-5 siswa.

1. Tuliskan daftar kosakata dari bahasa Indonesia dan bahasa daerahmu yang sesuai artinya. Tuliskan paling sedikit 25 kata.

Jawaban: Bahasa Indonesia - Bahasa Jawa

- Tidur = Tilem/sare
- Makan = Dahar
- Membaca = Maos
- Mandi = Siram
- Membeli = Tumbas
- Aku = Kulo
- Kamu = Sampeyan/njenengan
- Tidak = Mboten

Baca Juga: Nama-nama Makhluk Hidup dengan Cara Berkembang Biak, Kunci Jawaban Tematik Kelas 3 SD dan MI Subtema 1

- Berangkat = Tindak
- Iya = Enggeh
- Rumah = Omah/griya
- Jalan-jalan = Mlaku-mlaku
- Selamat jalan = Sugeng tindak
- Belum = Dereng
- Karena = Amargi
- Di sini = Wontenmriki
- Baik = Sae
- Jelek = Kirangsae
- Betul = Leres
- Minum = Ngombe
- Anak = Putera/Putro
- Nama = Jeneng atau Asma/Asmo
- Uang = Duwit/Artho
- Air = Banyu/Toya
- Jalan = Dalan/Mergi

2. Identifikasi nama dan keunikan pakaian adat dari daerahmu

Keunikan pakaian adat wanita Jawa Barat adalah mengenakan kebaya dengan ikat pinggang yang disebut dengan beuber. Kain yang dikenakan adalah kain kebat. Sebagai pelengkap adalah mengenakan mahkota, hiasan rambut yang digelung jucung dan diberi untaian bunga.

3. Tuliskan judul lagu-lagu daerah di Indonesia.

Jawaban:

- Cing Cangkeling (Jawa Barat)
- Dago Inang Sare (Sumatra Utara)
- Ampar-ampar Pisang (Kalimantan Selatan)
- Anak Kambing Saya (Nusa Tenggara Timur)
- Keroncong Kemayoran (DKI Jakarta)
- Butet (Sumatera Utara)
- Cikala Le Pongpong (Sumatera Utara)
- Anak Daro (Sumatera Barat)
- Ayam Den Lapeh (Sumatera Barat)
- Lalan Belek (Bengkulu)
- Sungai Suci (Bengkulu)
- Angin Mamiri (Sulawesi Selatan)
- Anju Ahu (Sumatra Selatan)

Demikian, itulah kunci jawaban Kelas 5 SD dan MI halaman 23, tema 8 Subtema 1, Manusia dan Lingkungan. Semangat belajarnya ya adik-adik.***

*Disclaimer

- Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar.

- Jawaban bersifat terbuka, alangkah lebih bagus siswa dan orang tua bisa mengeksplorasi jawaban lebih baik.

- Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

Editor: Ajeng R H

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah