Cara Dapatkan Kuota Internet Gratis untuk Pelajar dan Mahasiswa, Disalurkan Berkala Mulai September 2021

- 10 Agustus 2021, 21:34 WIB
Ilustrasi, Cara Dapatkan Kuota Internet Gratis untuk Pelajar dan Mahasiswa, Disalurkan Berkala Mulai September 2021
Ilustrasi, Cara Dapatkan Kuota Internet Gratis untuk Pelajar dan Mahasiswa, Disalurkan Berkala Mulai September 2021 /Pixabay/Pexels/


MANTRA SUKABUMI - Kuota internet gratis bagi pelajar dan mahasiswa kembali disalurkan pemerintah pada September 2021.

Mahasiswa dan pelajar mesti melakukan langkah-langkah yang ditentukan agar dapatkan kuota internet gratis tersebut.

Pada artikel ini akan disampaikan bagaimana cara mendapatkan kuota internet gratis untuk pelajar dan mahasiswa.

Baca Juga: Ganti Nomor HP? Begini Cara Dapatkan Kuota Internet Gratis dari Kemendikbud yang Siap Cair September 2021

Dikutip mantrasukabumi.com dari kanal YouTube Kemendikbud, Selasa, 10 Agustus 2021, Berikut cara serta jadwal penyaluran kuota internet gratis dari Kemendikbud: Link

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim, dalam konferensi pers secara virtual bersama Menteri Agama dan Menteri Keuangan.

Nadiem menjelaskan bahwa Kemendikbud akan membantu sekitar 26,8 juta siswa, mahasiswa, guru dan dosen di seluruh Indonesia.

Penerima bantuan kuota internet Kemendikbud ini ditujukan untuk siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), siswa Sekolah Dasar (SD), siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP), siswa Sekolah Menengah Atas (SMA), mahasiswa, hingga guru dan dosen.

Bantuan kuota internet ini akan disalurkan secara berkala, yaitu setiap pada tanggal 11 sampai 15.

Bantuan ini akan dimulai pada bulan September. Lebih tepatnya pada tanggal 11-15. Lalu dilanjutkan pada tanggal 11-15 Oktober, dan tanggal 11-15 November 2021.

Kuota gratis ini berlaku selama 1 bulan sejak diterima.

Cara mendapatkan kuota internet ini, pimpinan satuan pendidikan perlu mengunggah Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM).

Baca Juga: Ini Langkah Mudah Dapatkan Bantuan Kuota Internet Gratis dari Kemendikbud, Berikut Jadwal Penyalurannya

Baca Juga: Kabar Gembira, Kemenag Siapkan Anggaran Rp470 Miliar untuk Bantuan Kuota Internet Gratis Siswa Madrasah

Untuk siswa jenjang PAUD, SD, SMP, dan SMA bisa menggunggah SPTJM di www.verpalpd.data.kemdikbud.go.id.

Untuk mahasiswa jenjang perguruan tinggi bisa mengunggahnya di www.dikti.go.id.

Kedua laman tersebut hanya bisa diakses hingga tanggal 31 Agustus 2021.

Segera hubungi satuan pendidikan masing-masing agar tidak terlambat mendapatkan bantuan kuota internet dari kemendikbud.***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x