Bapak Pramuka Indonesia Siapa? Kisi-kisi Soal PAS Essay dan Pilihan Ganda Mata Pelajaran PKN Kelas 5 SD MI

- 25 November 2021, 21:50 WIB
Ilustrasi Bapak Pramuka Indonesia Siapa? Kisi-kisi Soal PAS Essay dan Pilihan Ganda Mata Pelajaran PKn Kelas 5 SD MI.
Ilustrasi Bapak Pramuka Indonesia Siapa? Kisi-kisi Soal PAS Essay dan Pilihan Ganda Mata Pelajaran PKn Kelas 5 SD MI. /*/Unsplash.com/Mael BALLAND

MANTRA SUKABUMI - Simak kumpulan kisi-kisi soal PAS (Penilaian Akhir Semester) PKN untuk kelas 5 SD MI.

Materi soal PAS yang terdapat dalam artikel ini terdiri dari 15 pilihan ganda dan 10 essay mata pelajaran Pkn.

Kumpulan prediksi soal PAS PKN ini bertujuan untuk memberikan gambaran kepada siswa-siswi agar kemampuannya lebih terasah.

Baca Juga: 10 Contoh Kumpulan Soal PAS Kelas 4 SD MI Semester Ganjil, Lengkap dengan Kunci Jawaban Mata Pelajaran IPA

Selain itu, siswa-siswi bisa menggunakan m9ateri ini sebagai bahan belajar di rumah.

Dilansir mantrasukabumi.com dari Nani Supartini S,Pd lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) prodi PGSD berikut prediksi soal mapel PKN.

1. Sekelompok orang yang memiliki visi, misi, dan tujuan tertentu yang sama disebut ….
A. kelompok
B. organigram         
C. organisasi
D.  kumpulan

2. Berbadan hukum, mempunyai AD, ART, dan  susunan pengawas merupakan . . . organisasi
A. tujuan
B. peranan
C. cita-cita
D. ciri-ciri

3.  Aturan tertulis yang berisi tentang pedoman berjalannya seluruh kegiatan suatu organisasi disebut……..
A. AD dan ART
B. SK
C. ART
D. Visi dan Misi

4. Di bawah ini yang membedakan organisasi formal dan informal adalah . . . .
A. adanya susunan pengurus
B. adanya program kerja
C. memiliki anggota
D. memiliki AD dan ART

5. Mencari calon anggota, menyusun  AD, ART, dan membentuk susunan pengurus  merupakan . . . terbentuknya organisasi
A. ciri-ciri
B. langkah-langkah
C. cita-cita
D.visi-misi

Baca Juga: Sebutkan Contoh Flora Malesiana, Prediksi Soal UAS PAS Biologi Kelas 10 SMA MA Lengkap Kunci Jawaban

6. Organisasi yang memiliki disiplin ketat di bawah ini adalah . . . .
A. PKK
B. Darma Wanita
C. DKM
D. KUA

7. Di bawah ini organisasi yang memiliki disiplin longgar, kecuali ….
A. PMR
B. PMI
C. Pergosi
D. KUA

8. Organisasi yang tidak berbadan hukum di bawah ini adalah . . . .
A. formal
B. informal
C. Regional
D.Nasional

9.  Di bawah ini organisasi yang berada di lingkungan sekolah, kecuali . . . .
A. Dokcil
B. RAIS
C. DKM
D. Paskibra

10. Organisasi yang bergerak dalam bidang keagamaan dan sosial adalah . . . .
A. BEM
B. OSIS
C. Paskibra
RAIS

11. Latar belakang dibentuknya OSIS adalah……..
A. adanya para perintis
B. adanya organisasi-organisasi
C. adanya SK Depdikbud
D. menghindari perpecahan antar siswa

Baca Juga: PAS UAS IPA Terpadu Kelas 7 SMP MTS Semester 1 Kurikulum 2013, Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan

12. Mengelola, membina dan mengembangkan OSIS di sekolah yang dipimpinnya, merupakan tugas….
A. Guru
B. siswa
C. Pembina
D. orang tua murid

13. Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia merupakan salah satu dari . . . .
A. tujuan Pramuka
B. tujuan OSIS
C. tujuan PMI
D. tujuan BEM

14. Tunas kelapa merupakan lambang dari organisasi . . . .
A. OSIS
B. Pramuka
C. PMR
D. PMI

15. Organisasi yang dilakukan di sekolah dari SD sampai Perguruan Tinggi adalah ……
A. UKS
B. OSIS
C. ROHIS
D. Pramuka

II.   Isilah titik-titik di bawah ini dengan tepat !

1. Pembina Pramuka tertinggi di sekolah adalah . . . .

2. Hari Jadi Pramuka diperingati setiap tanggal . . . .

3. PON kependekan dari . . . .

4. Organisasi induk dari semua cabang olahraga xdi Indonesia adalah . . . .

5. DKM singkatan dari . . . .

Baca Juga: Kisi-kisi Soal UAS PAS Pilihan Ganda Kelas 6 SD MI Tema 5 Lengkap Kunci Jawaban untuk Semester Ganjil 2021

6. PKK singkatan dari . . . .

7. Bapak Pramuka Indonesia adalah . . . .

8. Salah satu tujuan PKK adalah . . . .

9. Mabigus di sekolah dasar adalah . . . .

10. Departemen yang membina Karang Taruna adalah . . . .

Disclaimer: Prediksi soal UAS dibuat sebagai gambaran bagi siswa untuk mengetahui pembahasan yang ada didalamnya dan prediksi soal UAS tersebut bisa saja tidak sesuai dengan yang aslinya.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x