Soal UAS Essay Fiqih Semester 1 Kelas 3 MI Materi Sholat Sunah, Simak Pembahasannya

- 30 November 2021, 15:10 WIB
Soal UAS PAS Bahasa Jawa Kelas 4 SD Semester 1 K13 dan Kunci Jawaban Terbaru 2021
Soal UAS PAS Bahasa Jawa Kelas 4 SD Semester 1 K13 dan Kunci Jawaban Terbaru 2021 /pexels @agung pandita/

MANTRA SUKABUMI - Soal UAS Essay Fiqih semester 1 kelas 3 MI tahun ajaran 2021.

Berikut kami bahas soal UAS Essay fiqih materi sholat sunah untuk siswa kelas 3 MI.

Materi sholat sunah adalah satu dari sekian materi yang kemungkinan besar akan muncul pada soal UAS Essay di kelas 3 MI.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal UAS Fiqih dan Kunci Jawaban Terupdate Semester Ganjil Kelas 3 MI Tahun 2021

Karena materi tersebut terdapat pada Kompetensi Inti (KI) dikurikulum satuan pendidikan.

Untuk menghadapi soal dengan materi tersebut, peserta didik dapat mempelajari contoh soal UAS essay yang kami bagikan.

Agar ketika dihadapkan dengan soal materi sholat sunah dapat mengerjakannya dengan mudah.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Selasa, 30 November 2021, berikut contoh soal UAS Essay Fiqih kelas 3 MI yang dapat kami paparkan.

I. Jawablah pertanyaan berikut ini dengan jawaban yang benar !

1. Ibadah yang tetap harus dikerjakan walaupun dalam keadaan sakit adalah ....

Jawaban : Sholat

2. Menjama’ sekaligus mengqasar shalat adalah….

Jawaban : Menggabungkan dua shalat fardlu dalam satu waktu sekaligus meringkas (qasar).

3. Shalat sunah rawatib yang dilakukan sebelum salat fardu dinamakan….

Baca Juga: Kisi-Kisi dan Latihan Soal UAS PAS Tema 3 Kelas 3 SD MI Terupdate dengan Kunci Jawaban Semester Ganjil 2021

Jawaban : Sunnah qabliyyah

4. Shalat yang boleh dijamak adalah…..

Jawaban : Shalat shubuh dengan shalat apapun, dan shalat Ashar dengan Maghrib

5. Shalat sunnah rawatib dikerjakan secara munfarid artinya….

Jawaban : Dilaksanakan secara sendiri-sendiri tidak berjamaah

6. Shalat qasar adalah shalat yang diringkas, artinya……

Jawaban : Melakukan shalat fardlu dengan cara meringkas dari empat rakaat menjadi dua rakaat.

7. Hukum mengerjakan shalat sunnah rawatib…..

Jawaban : Sunnah

8. Musafir adalah…

Jawaban : Orang yang bepergian jauh dan kiranya tidak mampu

Baca Juga: Soal UAS PAS Tema 3 Pilihan Ganda Kelas 6 SD MI K13 Semester 1 Lengkap Kunci Jawaban

9. Orang yang tidak mampu shalat berdiri, boleh melakukan shalat dengan cara.…

Jawaban : Duduk,bebaring,telentang

10. Seseorang disebut sebagai musafir jika memenuhi tiga syarat yaitu ....

Jawaban : Niat, keluar dari daerahnya, dan memenuhi jarak tertentu

Disclaimer: Contoh soal UAS Essay ini dibuat berdasarkan pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah