Contoh Soal UAS Tema 3 Kelas 1 SD Tahun 2021, Simak Kisi-kisi dan Kunci Jawaban

- 9 Desember 2021, 06:50 WIB
Ilustrasi siswa belajar. Contoh Soal UAS Tema 3 Kelas 1 SD Tahun 2021, Simak Kisi-kisi dan Kunci Jawaban.
Ilustrasi siswa belajar. Contoh Soal UAS Tema 3 Kelas 1 SD Tahun 2021, Simak Kisi-kisi dan Kunci Jawaban. /

MANTRA SUKABUMI - Contoh - contoh soal UAS Tema 3 kelas 1 SD tahun 2021, simak kisi-kisi dan kunci jawabannya.

Bagi adik-adik yang membutuhkan bahan belajar untuk persiapan UAS, berikut kaka bagikan contoh-contoh soal UAS Tema 3 kelas 1 SD tahun 2021.

Pada soal kali ini kaka bagikan 10 butir soal UAS Tema 3 untuk adik-adik kelas 1 SD.

Baca Juga: Jadwal Jam Tayang BRI Liga 1 Indonesia Kamis 9 Desember 2021 di Indosiar, Ada Bali United vs Madura United

Setiap butir pertanyaan pada soal UAS Tema 3 kelas 1 ini, sudah kaka lengkapi dengan jawabannya.

Adik-adik tinggal mempelajarinya agar lebih siap dalam menghadapi kegiatan ujian yang akan di dilaksanakan pada semester 1 ini.

Oh iya adik-adik, soal UAS Tema 3 kelas 1 SD ini kaka bagikan untuk gambaran ujian nanti agar ketika dihadapkan dengan ujiannya sudah merasa siap.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemendikbud.go.id pada Kamis, 9 Desember 2021, berikut contoh soal UAS Tema 3 kelas 1 yang dapat kaka ulas.

1. Lambang bilangan dua puluh adalah … .
a. 2
b. 12
c. 20

Jawaban : C

2. 2 puluhan + 1 satuan = … .
a. 12
b. 20
c. 21

Jawaban : C

3. Permainan kucing-kucingan yang bertugas merebut bola adalah … .
a. Kucing
b. Tikus
c. Singa

Jawaban : A

4. Setiap selesai menggunakan air di kamar mandi sebaiknya… .
a. mematikan lampu
b. menutup keran air
c. menutup pintu kamar mandi

Jawaban : B

Baca Juga: Bocoran Soal UAS PAS Tema 3 Kelas 1 SD MI Terkini 2021, Lengkap dengan Kunci Jawaban

5. Setelah merapikan kamar, yang dilakukan Tatia adalah… .
a. bangun tidur
b. sarapan
c. mandi

Jawaban : C

6. Ketika bertemu teman baru, yang kamu ucapkan adalah… .
a. Hai, namaku Siti!
b. terima kasih atas bantuannya
c. maaf saya telah berbuat kesalahan

Jawaban : A

7. Urutan bilangan dari yang terkecil adalah… .
a. 1, 3, 2, 5, 4
b. 5, 4, 3, 2, 1
c. 1, 2, 3, 4, 5

Jawaban : C

8. Gerakan senam untuk melatih… .
a. betis dan telapak kaki
b. lengan dan rambut
c. otot tangan dan kaki

Jawaban : C

9. Sila kedua pancasila disimbulkan dengan … .
a. Bintang
b. Rantai
c. Pohon beringin

Jawaban : B

10. Perilaku saling membantu disebut sikap … .
a. Rendah hati
b. Tanggung jawab
c. Tolong menolong

Jawaban : C

Disclaimer: Contoh soal UAS Tematik Tema 3 kelas 1 ini dibuat berdasarkan pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).***

 

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah