Bocoran Soal Seleksi Guru PPPK P3K 2021 Tahap 2 Mapel IPA Tingkat SD MI Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaba

- 9 Desember 2021, 10:40 WIB
Bocoran soal seleksi Guru PPPK P3K 2021 tahap 2 mata pelajaran IPA tingkat SD MI lengkap kunci jawaban dan pembahasan
Bocoran soal seleksi Guru PPPK P3K 2021 tahap 2 mata pelajaran IPA tingkat SD MI lengkap kunci jawaban dan pembahasan /*/mantrasukabumi.com/Instagram @cpnsindonesia.id

Pembahasan: Santan kelapa dibuat dengan cara memisahkan campuran santan, air dan ampas kelapa menggunakan saringan. Dengan menggunakan saringan yang berpori-pori
kecil, santan kelapa dapat melewati lubang saringan dan ampas kelapa tertahan dalam saringan. Cara pemisahan materi demikian ini disebut sebagai penyaringan atau filtrasi.

5. Contoh peristiwa berikut yang merupakan penerapan konsep sains kaitannya dengan teknologi, lingkungan dan masyarakat adalah ... .
A. penggunaan waterpass pada pemasangan keramik di lantai
B. penggunaan racun tikus untuk mengurangi serangan wabah hama tikus
C. penggunaan pompa air sebagai sarana irigasi di persawahan bagi petani
D. penggunaan dongkrak hidrolik pada bengkel mobil
E. penggunaan kompresor pada pengisian angin pada ban sepeda motor

Jawaban: C

Pembahasan: Keterkaitan konsep sains dengan teknologi, lingkungan dan masyarakat merupakan upaya penerapan konsep-konsep sains yang menggabungkan teknologi dan lingkungan bagi kesejahteraan masyarakat. Salah satu contohnya adalah penggunaan pompa air untuk mengairi area persawahan yang letaknya lebih tinggi dibandingkan letak sumber air. Teknologi pompa air digunakan untuk menjaga lingkungan sawah tetap terpelihara sumber airnya sehingga masyarakat petani tetap dapat melanjutkan penanaman padi di lahan yang sulit air.

6. Menentukan cara pemisahan materi (filtrasi, kristalisasi, sublimasi, atau kromatografi)
Proses destilasi memanfaatkan sifat zat yang memiliki perbedaan ....
A. titik kritis
B. entropi
C. titik lebur
D. titik didih
E. kapasitas kalor

Jawaban: D

7. Salah satu misi pendidikan moral-politik yang diemban oleh dan atau di dalam pelajaran PPKn di persekolahan ...
A. Mengkritisi pemerintah atas kebijakan publik yang merugikan rakyat.
B. Menunjukkan rasa cinta dan bangga terhadap lambang Negara Indonesia.
C. Berjuang keras sebagai politisi agar dapat menjadi anggota DPR.
D. Mendukung partai politik pemenang pemilu.
E. Memuja-muji pemimpin sebagai penguasa.

Jawaban: B

8. Anak usia kelas III SD dapat menyesuaikan bahasa yang digunakan untuk menjaga kesantunan dibandingkan dengan anak usia kelas 1 SD. Misalnya bentuk sapaan kamu kepada orang yang lebih tua sudah dihindari. Perkembangan tersebut menunjukkan anak memiliki kemampuan
A. fisiolinguistik
B. sosiolinguistik
C. Literasi linguistik
D. neurolinnguistik
E. Psikolinguistik

Jawaban: B

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah