Cegah Penyebaran Virus Corona, UNBK di Sukabumi Ditunda

- 15 Maret 2020, 13:30 WIB
Cegah penyebaran virus corona, UNBK di Sukabumi diundur, foto:
Cegah penyebaran virus corona, UNBK di Sukabumi diundur, foto: /Pikiran Rakyat

Mantrasukabumi.com - Akhirnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil alias Kang Emil mengeluarkan kebijakan baru dalam pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19).

Baru-baru ini dia mengeluarkan kebijakan meliburkan sekolah dari jenjang Tk/Paud hingga SMA sederajat.

Menyikapi keputusan tersebut, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah V Nonong Winarni mengeluarkan surat edaran kepada seluruh kepala sekolah di wilayahnya.

Baca Juga: Garong Hebohkan Warga Cibuntu Sukabumi

Diketahui cabang Dinas Pendidikan wilayah V (lima) meliputi Kota dan Kabupaten Sukabumi.

Dalam surat edarannya disebutkan siswa diliburkan mulai tanggal 16 sampai 29 Maret 2020.

Belajar siswa dialihkan dengan menggunakan sistem jarak jauh (online). Dengan diliburkannya sekolah, UNBK yang sudah direncanakan diundur hingga ada pemberitahuan lebih lanjut.

"Sesuai dengan kebijakan Pemprov Jabar (pengumuman Pak Gubernur), maka kami sampaikan semua siswa belajar di rumah selama 2 minggu kedepan," ujarnya.

"Jika ada agenda ujian sekolah atau agenda lainnya yang sudah direncanakan, mohon untuk dijadwal ulang. UNBK SMK yang sedianya dilaksakan tangga 16 Maret, diundurkan waktunya sampai ada pemberitahuan selanjutnya," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Rizal

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x