20 Kunci Jawaban Soal Uraian Essay PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 SD MI Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022

- 15 Maret 2022, 21:18 WIB
20 Kunci Jawaban Soal Uraian Essay PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 SD MI Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022
20 Kunci Jawaban Soal Uraian Essay PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 SD MI Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022 /pexels.com/andrea piacquadio

MANTRA SUKABUMI - Bagi adik-adik yang sedang duduk di bangku kelas 5 SD MI, simak soal UTS PTS essay PAI dan Budi Pekerti di bawah ini.

Menjelang pelaksanaan UTS PTS semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022, soal uraian essay PAI dan Budi Pekerti ini dapat menjadi bahan belajar di rumah.

Untuk memudahkan adik-adik dalam memahaminya, kunci jawaban soal uraian essay PAI dan Budi Pekerti dapat ditemukan disetiap pertanyaan.

Baca Juga: 12 Soal Uraian Essay UTS PTS PAI dan Budi Pekerti Kelas 4 SD MI Semester 2 dan Kunci Jawaban, Cek Kisi-kisinya

Sebagaimana dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id pada Selasa, 15 Maret 2022, berikut kunci jawaban soal essay UTS PTS PAI dan Budi Pekerti kelas 5 SD MI.

1. Sebutkan sifat wajib bagi rasul beserta artinya!

Jawaban: Siddiq artinya benar, sifat amanah artinya dapat dipercaya, sifat tablig artinya menyampaikan, dan sifat fatanah artinya pandai dan cerdas

2. Apa saja tugas rasul Allah? Sebutkan!

Jawaban: Tugas Rasul : menyampaikan kabar gembira bagi orang-orang beriman, menyempurnakan akhlak manusia, menjadi suri teladan bagi umatnya

3. Mengapa Abu Bakar diberi gelar As Sidiq oleh Rasulullah?

Jawaban: Karena Abu Bakar selalu membenarkan apa yang dikatakan Rasulullah Saw (contoh: peristiwa Isra’ Mi’raj)

4. Apa yang kalian pahami tentang hidup sederhana?

Jawaban: Hidup sederhana adalah hidup yang tidak berlebih-lebihan yang disesuaikan dengan kebutuhan

5. Sebutkan ciri-ciri orang yang ikhlas!

Jawaban: Ciri –Ciri orang yang ikhlas antara lain sebagai berikut.
1. Beramal dengan sungguh-sungguh tanpa mengharapkan pujian dari manusia. Pujian bukan harapan kita meskipun ada orang yang memuji.
2. Beramal dengan tekun dan rajin semata-mata karena tindakan itu adalah perintah Allah Swt. Tentu ada yang memuji, tetapi pujian bukan tujuan.
3. Tidak memamerkan dan menceritakan amalnya kepada orang lain.
4. Tidak pernah mengeluh dalam melaksanakan tugas.

6. Sebutkan nama-nama Rasul Ulul Azmi!

Jawaban: Nabi Nuh as, Nabi Ibrahim as, Nabi Musa as, Nabi Isa as, Nabi Muhammad Saw

7. Tuliskan 3 sikap sehari-hari yang mencerminkan isi Surah Al-Ma’un!

Jawaban: Bersikap baik kepada anak yatim, memberikan makan kepada orang miskin, mendirikan salat dengan baik dan benar

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Bahasa Sunda Kelas 4 SD MI Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022 Berikut Kunci Jawaban Kawih

8. Tuliskan secara singkat kisah Nabi Nuh a.s!

Jawaban: Nabi Nūh a.s. adalah keturunan kesepuluh dari Nabi Ādam a.s. Ia mengajak manusia agar menyembah Allah Swt. dan melarang memperhambakan diri kepada selain Allah Swt. Tetapi manusia di masa itu tidak mengacuhkan seruannya. Seruan Nabi Nūh a.s. itu mereka sambut dengan cemooh dan ejekan. Selama 950 tahun Nabi Nūh a.s. menyiarkan ajaran Allah Swt., tetapi umatnya tetap saja ingkar termasuk anaknya sendiri yang bernama Kan’ān. Akhirnya Tuhan menurunkan kepada mereka siksaan berupa banjir besar. Hanya sedikit orang yang selamat dari banjir besar. Mereka yang selamat adalah para pengikut Nūh a.s.

9. Apa manfaat dari sikap hidup sederhana?

Jawaban: Orang yang hidup sederhana biasanya rendah hati dan disukai banyak orang

10. Apa yang dimaksud dengan rasul?

Jawaban: Rasul adalah laki-laki yang dipilih oleh Allah SWT untuk menerima wahyu yang wajib baginya untuk menyampaikan kepada umatnya

11. Tuliskan (3) contoh-contoh hidup sederhana!

Jawaban: Memakai pakaian yang tidak terlalu mahal, jajan sesuai kebutuhan, menginfakkan sebagian harta

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Bahasa Sunda Kelas 4 SD MI Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022 Berikut Kunci Jawaban Kawih

12. Siapakah yang disebut orang miskin? Apa bedanya dengan fakir?

Jawaban: Miskin adalah orang memiliki penghasilan tetapi tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Fakir adalah orang yang sangat kekurangan atau tidak bisa memenuhi kebutuhan pokok

13. Tuliskan secara singkat kisah Nabi Musa a.s!

Jawaban: Nabi Mūsā a.s. adalah putra Imrān, keturunan Bani Israil. Ia hidup pada masa raja Firaun yang sangat zalim, mengaku dirinya Tuhan. Siapa yang tidak mau menuhankannya, maka orang itu akan dibunuh. Nabi Mūsā a.s. terus saja menyebarkan ajaran Allah Swt. kepada kaum Bani Israil seraya berdoa agar diberi kawan yang membantunya. Akhirnya diberilah Harun saudaranya yang membantu dakwahnya. Doa Nabi Mūsā a.s. dikabulkan Allah Swt., maka Nabi Hārūn a.s. diangkat Allah Swt. menjadi Rasul.

14. Tuliskan contoh-contoh sikap dalam kehidupan sehari-hari yang meneladani para rasul Allah!

Jawaban: Jujur, menyampaikan amanah, teguh dan sabar dalam belajar

15. Mengapa surah Al Fil disebut surah Makiyah?

Jawaban: Karena diturunkan di kota Mekkah

16. Gelar apakah yang diberikan kepada Umar bin Khatab?

Jawaban: Amirul Mukminin

17. Apa yang dimaksud rasul Ulul Azmi?

Jawaban: Rasul Ulul Azmi adalah rasul yang memiliki keteguhan hati, ketabahan, serta keuletan yang luar biasa dalam menyampaikan risalah

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS PAI dan Budi Pekerti Kelas 4 SD MI Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022 TERUPDATE

18. Siapakah yang disebut pendusta agama? Sebutkan!

Jawaban: Orang yang suka menghardik anak yatim, orang yang tidak memberi makan kepada orang miskin, orang yang lalai dalam shalatnya, orang yang suka berbuat ria’, orang yang enggan memberi bantuan

19. Sebutkan sifat terpuji bagi rasul beserta artinya!

Jawaban: Jujur (al-Amanah), pemaaf (al-‘Afwu), tekun (al-Khusū’), malu kalau diri tercela (al-Hayāu), bersih (an-Nazafah), pemurah (as-Sakhau), sabar (as-sabru)

20. Surah Al Maun diturunkan sesudah surah?

Jawaban: At Takatsur

Demikian kumpulan soal essay dan kunci jawaban UTS PTS PAI dan Budi Pekerti kelas 5 SD MI semester 2 yang dapat artikel ini bagikan untuk adik-adik pelajari di rumah.

Disclaimer:

1. Soal ini dibuat berdasarkan soal-soal yang muncul pada tahun lalu dan dibuat di bawah pengawasan guru yang ahli di bidangnya Lulusan STAI Palabuhanratu Prodi PAI Sofar Syaoqi H, S.Pd.I.

2. Soal tidak menjamin muncul di UTS PTS semester 2

3. Kunci jawaban tidak menjamin mutlak kebenarannya.***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah