Soal UTS PTS dan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA MA SMK Semester 2 Tahun Ajaran 2021-2022

- 18 Maret 2022, 17:50 WIB
Kumpulan contoh soal UTS PTS Bahasa Indonesia lengkap dengan kunci jawaban kelas 10 SMA MA SMK semester 2 tahun 2022
Kumpulan contoh soal UTS PTS Bahasa Indonesia lengkap dengan kunci jawaban kelas 10 SMA MA SMK semester 2 tahun 2022 /Pexels/Rodnae Production

MANTRA SUKABUMI - Simak berikut ini soal UTS PTS dan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 SMA MA SMK semester 2 tahun ajaran 2021-2022.

Untuk adik-adik kelas 10 SMA MA SMK, soal UTS PTS Bahasa Indonesia ini bisa kalian pelajari sebagai latihan dan tambahan bahan materi dalam persiapan kegiatan ujian.

Didalam nya terdapar sebanyak 20 butir soal UTS PTS khusus mata pelajaran Bahasa Indonesia di semester 2.

Baca Juga: SOAL UTS PTS Hari ke-1: Tematik Tema 5 Subtema 1 dan 2 Kelas 2 SD MI, Kunci Jawaban PKN dan Bahasa Indonesia

Untuk kalian yang ingin mempelajarinya tidak usah hawatir kesulitan, karena di setiap nomernya sudah kami lengkapi dengan kunci jawaban terkini dan terupdate tahun 2022.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemendikbud.go.id pada Jumat, 18 Maret 2022, berikut soal UTS PTS dan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 SMA MA SMK semester 2 yang dapat kami paparkan.

1. Jika dilihat berdasarkan nilai historisnya, dalam sastra Melayu (hikayat) dapat dikelompokkan dalam tiga jenis. Salah satunya adalah….

a. Hikayat berunsur Hindu-Islam
b. Hikayat melayu Asli
c. Hikayat Hang Tuah
d. Hikayat Si Miskin
e. Hikayat Indera Bangsawan

Jawaban: a

2. Pengarang membawa pembaca ke dunia khayal atau imajinasi yang serba indah. Pernyataan tersebut merupakan salah satu ciri hikayat yang berarti….

a. anonym
b. bersifat pralogis
c. menggunakan bahasa klise
d. istana sentris
e. magis

Jawaban: e

3. Berikut ini termasuk struktur teks anekdot, kecuali….

a. abstraksi
b. orientasi
c. puncak pertikaian
d. koda
e. krisis

Jawaban: c

Baca Juga: Contoh Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS PJOK Kelas 11 SMA MA SMK Semester 2, Berikut Kisi-kisi Terbaru 2022

4. Cara mengevaluasi teks anekdot biasanya dilihat dari aspek….

a. isinya
b. struktur teksnya
c. unsur kebahasannya
d. makna tersirat
e. makna tersurat

Jawaban: d

5. Berikut ini termasuk langkah-langkah yang harus dilakukan dalam menganalisis teks anekdot, kecuali….

a. membaca teks anekdot dengan seksama anekdot
b. memahami teks anekdot dengan baik
c. menganalisa struktur teks, yaitu memisahkan bagian abstraksi, orientasi, krisis, reaksi, dan koda
d. menemukan kata kias, konjungsi, kalimat retoris (jika ada)
e. membaca teks dengan cepat

Jawaban: c

6. Perhatikan teks anekdot berikut!

Setiap hari orang tua Iwan selalu bekerja. Mereka jarang pulang kerumah karena harus mengisi acara seminar maupun diklat. Sudah satu bulan lamanya mereka tidak bertemu anaknya. Rasa kangen pun mendera. Sang bapak ingin menguji anaknya, apakah dia mencintai dan merindukannya.

Bapak: Wan, apakah kamu sayang terhadap orang tuamu?

Iwan: Sangat sayang. Aku selalu merindukan ayah dan ibu ketika aku sendiri di rumah (jawab Iwan bohong).

Bapaknya lega mendengar perkataan Iwan. Beliau percaya kalau anaknya sangat menyayangi orang tua.

Ayahnya kemudian berdoa, ‘Ya, Tuhan terima kasih Kau telah titipkan kepada hamba seorang anak yang baik. Berikan dia hukuman jika salah.” Seketika itu, Iwan jatuh pingsan.

Bapaknya segera melarikannya kerumah sakit. Iwan langsung mendapatkan pertolongan tim medis dan masuk ruang ICU. Ayahnya hanya menangis.

Partisipan yang terlibat dalam teks anekdot itu adalah….

a. bapak
b. Iwan
c. bapak, Iwan, dan tim medis
d. bapak dan Iwan
e. Iwan dan tim medis

Jawaban: c

Baca Juga: Contoh Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS PJOK Kelas 11 SMA MA SMK Semester 2, Berikut Kisi-kisi Terbaru 2022

7. Perhatikan teks berikut!
Kepdes A: “Ya sudah kalau begitu Pak, saya pamit dulu.”
Kepdes B: “Ya, Pak , sampai ketemu lagi besok siang. Kita langsung saja ketemu di kantor dinas lingkungan hidup ya Pak.”
Kepdes A:” Iya, Pak, assalamu’alaikum.”
Kades B:” Waalaikumsalam.”

Bagian teks negosiasi di atas merupakan bagian.....
A. pemenuhan
B. pengajuan
C. permintaan
D. penawaran
E. penutup
Jawaban: E

8. Perhatikan teks berikut !
Bersama surat ini kami selaku perusahaan yang bergerak di bidang penyedia jasa catering ingin memberikan penawaran jasa kami dengan harga menarik. Kami akan memberikan harga khusus jika perusahaan Bapak tertarik menjalin kerja sama dengan kami.
Kutipan tersebut merupakan bagian.....
A. pembuka surat
B. salam pembuka
C. salam penutup
D. isi surat
E. perihal

Jawaban: A

9. Berikut isi surat penawaran adalah.....
A. Perkenalkan kami adalah distributor alat dan perlengkapan komputer di bawah perusahaan Indah Computindo.
B. Bersama surat ini kami bermaksud untuk mengajukan surat penawaran kepada Bapak/Ibu produk kami dengan uraian sebagai berikut.
. Sekian surat dari kami. Kami menunggu kabar kepastian Bapak/Ibu semoga kita dapat saling bekerja sama. Terima kasih.
D. Mengenai jenis-jenis makanan yang kami sediakan, silahkan dilihat pada berkas yang telah terlampir dalam surat penawaran ini.
E. Sehubungan dengan iklan yang Bapak/Ibu tawarkan pada harian Radar Lampung edisi 8 Oktober 2020.

Jawaban: D

10. Perhatikan kutipan dialog berikut!
Pramuniaga: Sebentar Kak, saya cek dulu barangnya. Ada Kak, telepon merek galaksi warna transparan . Harga lima juta, gratis micro sd 8 GB, pelapis anti cakar, dan garansi toko seumur hidup.
Calon pembeli: Wah, itu kemahalan, Mbak. Ini kan tipe lama. Harga pasarannya empat juta. Empat juta saja ya…
Pasangan tuturan yang tepat berdasarkan teks negosiasi di atas adalah.....
A. mengucapkan salam – membalas salam
B. bertanya – menjawab/tidak menjawab
C. meminta tolong – memenuhi/menolak permintaan
D. menawarkan – menerima/menolak tawaran
E. mengusulkan – menerima/menolak usulan

Jawaban: D

11. Berikut ini termasuk bagian yang ada dalam teks anekdot, kecuali….

a. orientasi
b. krisis
c. reaksi
d. analisis
e. koda

Jawaban: d

12. Berikut termasuk cara memperoleh bahan-bahan referensi untuk teks anekdot, keucali….

a. koran
b. internet
c. lawakan
d. observasi
e. imajinasi

Jawaban: e

Baca Juga: Soal UTS PTS Tematik Tema 7 PKN Kelas 3 SD MI Semester 2 Tahun 2022, Full Kunci Jawaban

13. Perhatikan teks berikut !
Demikian surat penawaran barang ini kami sampaikan. Kami berharap terjalin kerja sama. Atas perhatian Saudara, kami ucapkan terima kasih.
Kutipan tersebut merupakan bagian.....
A. perihal
B. pembuka surat
C. penutup surat
D. salam pembuka
E. Isi surat

Jawaban: C

14 Perhatikan teks berikut !
Yth. Direktur PT Anugerah
Jalan Kapten Mulyadi
Surabaya

Kutipan di atas merupakan bagian surat penawaran yaitu.....
A. kop surat
B. alamat surat
C. perihal
D. lampiran
E. salam pembuka

Jawaban: B

15. Salah satu tujuan dari dibuatnya teks anekdot adalah untuk….

a. mengetahui kemampuan seseorang dalam berkarya
b. menghibur pembacanya
c. menghilangkan stress
d. refresing dari berbagai aktivitas
e. mengetahui kehidupan manusia sesungguhnya

Jawaban: b

16. Penulisan tempat dan tanggal pembuatan surat yang tepat adalah .....
A. Surabaya 20 Januari 2021
B. Surabaya, 20 Januari 2021
C. Surabaya: 20 Januari 2021
D. Surabaya 20 Januari 2021
E. Surabaya, 20 Januari 2021

Jawaban: E

17. “Di tempat lain harganya bisa lebih mahal, Pak. Ini sudah paling murah jadi Bapak tidak akan rugi beli di sini.”
Bentuk kalimat diatas dalam teks negosiasi disebut kalimat.....
A. interogatif
B. ekslamatif
C. persuasif
D. deklaratif
E. imperatif

Jawaban: D

18. Teks anekdot yang baik adalah teks yang memiliki….

a. unsur kebahasaan
b. struktur teks
c. struktur da nisi teks
d. unsur lucu/jengkel/konyol
e. unsur memengaruhi

Jawaban: d

19. Perhatikan kutipan teks negosiasi berikut !
Bu Ani:” Seminggu saja, ya? Tapi, itu pun kamu harus menyelesaikan dulu pekerjaan yang ibu kasihkan tadi pagi. Saya kira sore ini pun bisa selesai. Besoknya kamu bisa mulai cuti.”
Rino:” Tampaknya harus lembur sampai malam, Bu. Tidak bisa selesai sore ini juga.”
Bu Ani: “Tak apa kan ? Yang penting besok bisa libur.”
Rino:” Iya, Bu. Terima kasih atas kebijaksanaannya.”

Kutipan tersebut merupakan bagian.....
A. penawaran
B. permintaan
C. penutup
D. pengajuan
E. pemenuhan

Jawaban: D

Baca Juga: Soal UTS PTS Matematika Kelas 7 SMP MTs Semester 2, Kunci Jawaban dan Pembahasan Operasi Bilangan Campuran

20. Perhatikan teks berikut !
A: “ Kalau Rp. 10.000.000 dapat nggak Mas?”
B: “ Belum dapet,Mas, maaf. Harga segitu sudah dapat bonus anti gores dan flashdisk juga, kok.”
A: “ Kalau Rp. 13.000.000 nggak dapat bonus, Mas.”
B: “ Pembeli : “ Nggak sama sekali, Mas? Gratis anti gores juga ya, mas. Kalau flash disk saya juga gak terlalu butuh. Di kost ada wifi soalnya.”
Teks negosiasi di atas merupakan bagian.....
A. permintaan
B. penawaran
C. pembelian
D. pengajuan
E. pemenuhan

Jawaban: B

Disclaimer: Soal UTS PTS dan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 SMA MA SMK semester 2 ini berada di bawah bimbingan guru berkompeten dan ahli di bidangnya Nani Supartini S.Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Sumber: buku.kemendikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah