Contoh Soal Ujian Sekolah IPA Kelas 6 SD MI Tahun Pelajaran 2021-2022 Kurikulum 2013 Revisi

- 22 Maret 2022, 18:10 WIB
Ilustrasi Contoh Soal Ujian Sekolah IPA Kelas 6 SD MI Tahun Pelajaran 2021-2022 Kurikulum 2013 Revisi.
Ilustrasi Contoh Soal Ujian Sekolah IPA Kelas 6 SD MI Tahun Pelajaran 2021-2022 Kurikulum 2013 Revisi. /*/pexels.com/andrea piacquadio

MANTRA SUKABUMI - Soal Ujian Sekolah mata pelajaran IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) untuk kelas 6 SD MI ini sengaja disusun sebagai referensi belajar adik-adik.

Soal Ujian Sekolah IPA ini tentu akan sangat membantu adik-adik kelas 6 SD MI berlatih jelang pelaksanaan penilaian akhir tahun (PAT) tahun pelajaran 2021-2022.

Soal Ujian Sekolah IPA ini tersedia dalam bentuk pilihan ganda, adik-adik kelas 6 SD MI bisa mencoba memberi kunci jawaban pada setiap nomor.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal Ujian Sekolah US Kelas 9 SMP MTs Matematika Tahun 2022 Full Bocoran Kunci Jawaban

Soal Ujian Sekolah IPA ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin agar nantinya adik-adik kelas 6 SD MI mengantongi nilai sesuai yang diinginkan.

Soal Ujian Sekolah IPA ini juga sudah disesuaikan dengan standar pendidikan kurikulum 2013 revisi terbaru.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemendikbud.go.id pada Selasa, 22 Maret 2022, berikut prediksi soal US untuk kelas 6 SD MI.

1. Pada kalender tahun 2020, bulan Maret bertepatan dengan bulan Rajab 1441 H. Angka 22 yang menunjukkan tanggal 22 pada bulan tersebut di bawahnya tertulis angka 27 untuk tanggal bulan Rajab yang bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj. Pernyataan yang tepat mengenai dasar penanggalan keduanya adalah ….
A. tanggal 22 Maret 2020 ditentukan berdasarkan kala rotasi bumi
B. tanggal 22 Maret 2020 ditentukan berdasarkan kala revolusi bumi
C. tanggal 27 Rajab 1441 H ditentukan berdasarkan kala rotasi bulan
D. tanggal 27 Rajab 1441 H ditentukan berdasarkan kala revolusi bumi

2. Setiap hari kita melihat matahari bergerak seolah-olah dari timur ke barat. Maka dari itu kita sering
menyebut matahari terbit di timur dan tenggelam di barat. Hal itu terjadi karena ….
A. Bumi berotasi dari barat ke timur
B. Bumi berevolusi terhadap matahari
C. Matahari bergerak lebih cepat dari bumi
D. Kala rotasi bumi lebih singkat

3. Andi menggosok-gosokkan penggaris pada rambutnya kemudian penggaris tersebut diletakkan di atas serpihan kertas. Ternyata serpihan kertas dapat menempel pada penggaris. Sifat kelistrikan pada penggaris tersebut adalah....
A. tetap
B. kekal
C. selamanya
D. sementara

Baca Juga: Kumpulan Soal US Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP MTs, Full Kunci Jawaban TA 2021-2022

4. Setiap pukul 21.00 WIB, Ahmad selesai belajar selanjutnya berkemas dan pergi tidur. Tidak lupa mematikan lampu agar tidur nyenyak bangun pagi dalam kondisi segar. Mematikan lampu disaat tidur merupakan salah satu cara untuk ...
A. menghindari bahaya
B. dapat tidur nyenyak
C. menghemat listrik
D. mencegah terjadinya konsleting

5. Oralit dibuat dari campuran air, gula, dan garam yang diaduk menjadi satu, baru setelah itu siap diminum oleh penderita diare. Tujuan dari kegiatan tersebut…
A. Oralit merupakan campuran heterogen, zat penyusunnya tersebar tidak merata
B. Oralit merupakan campuran homogen, zat penyusunnya tersebar merata
C. Oralit merupakan campuran homogen, zat penyusunnya tidak sejenis tersebar tidak merata
D. Oralit merupakan campuran homogen heterogen, zat penyusunnya bercampur tidak sempurna

6. Setelah berolahraga di lapangan, keringat membasahi seluruh lapisan pakaian. Akibatnya badan menjadi lengket dan gerah bahkan mulai berbau tajam. Hal tersebut wajar terjadi pada masa peralihan dari anak-anak ke remaja. Yang harus dilakukan agar badan tetap segar dan terjaga kesehatannya adalah...
A. mengoleskan deodoran
B. mandi minimal dua kali sehari
C. selalu mandi setelah berkeringat
D. cukup mengelap keringat dan berganti pakaian

7. Pak Ahmad membakar gerabah pada sebuah tungku. Andi berjalan di depan tungku tersebut. Andi merasakan panas pada tubuhnya. Perpindahan panas yang terjadi pada peristiwa tersebut adalah ....
A. aliran
B. radiasi
C. konveksi
D. konduksi

Baca Juga: Latihan Soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 6 SD MI Tahun Pelajaran 2021-2022 Lengkap dengan Kisi-kisi

8. Gelas bening dapat ditembus oleh cahaya. Hal ini menunjukkan bahwa cahaya memiliki sifat....
A. merambat lurus
B. dapat dibiaskan
C. dapat dipantulkan
D. menembus benda bening

9. Perhatikan data berikut!
(i) Makan makanan yang bergizi
(ii) Sering mengkonsumsi makanan siap saji (junk food)
(iii) Berolahraga sebulan sekali
(iv) Istirahat yang cukup

Cara menjaga kesehatan organ peredaran darah ditunjukkan oleh nomor....
A. (i) dan (ii)
B. (i) dan (iii)
C. (i) dan (iv)
D. (ii) dan (iv)

10. Unta adalah binatang yang dapat hidup dipadang pasir yang sangat panas dia mampu untuk tidak makan dan minum dalam jangka waktu yang cukup lama karena dia memiliki cadangan makanan di tubuhnya, berikut yang merupakan tempat cadangan makanan pada unta adalah ….
A. di tangannya
B. pada kakinya
C. di perutnya
D. pada punuknya

11. Tanaman jagung menggulungkan daun saat musim kemarau. Hal ini bertujuan untuk mengurangi penguapan. Tumbuhan lain yang memiliki cara adaptasi sama adalah ....
A. tebu dan pisang
B. tebu dan nangka
C. padi dan pisang
D. padi dan tebu

Baca Juga: Kumpulan Soal US Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP MTs, Full Kunci Jawaban TA 2021-2022

12. Setiap hari Bibi mencuci pakaian menggunakan deterjen, sisa air deterjen tersebut dibuang ke sungai. Akibat yang timbul dari pembuangan sisa deterjen adalah....
A. air menjadi bersih
B. air menjadi jernih
C. air menjadi tercemar
D. ar menjadi harum

13. Akhir-akhir ini banyak terjadi penebangan hutan secara liar. Hal ini mengakibatkan ekosistem hutan terganggu.
Untuk mengatasi masalah tersebut, upaya yang dapat dilakukan adalah....
A. mengadakan penyuluhan pada masyarakat
B. menanami tanaman bakau di pantai
C. membuat sengkedan pada lahan miring
D. melakukan reboisasi pada lahan gundul

Disclaimer:
1. Soal ini dibuat di bawah pengawasan dan tim ahli dan guru berkompeten Herawati S.Si Lulusan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta.

2. Soal dan kunci jawaban diatas hanyalah sebagai referensi dan tidak mutlak.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x