Kumpulan Prediksi Soal Ujian Sekolah US UM Prakarya Kelas 9 SMP MTs, Berikut Kisi-kisi dan Kunci Jawaban 2022

- 28 Maret 2022, 11:15 WIB
Kumpulan Prediksi Soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 SMP MTs dilengkapi kisi-kisi dan kunci jawaban terlengkap
Kumpulan Prediksi Soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 SMP MTs dilengkapi kisi-kisi dan kunci jawaban terlengkap /Instagram @andi.syahidan

 

MANTRA SUKABUMI - Semangat belajar dan berlatih adik-adik! Kali ini kami akan membagikan kumpulan prediksi soal Ujian Sekolah US atau UM (Ujian Madrasah) untuk mata pelajaran Prakarya kelas 9 SMP MTs, berikut simak kisi-kisi dan kunci jawaban tahun 2022.

Kumpulan prediksi soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 SMP MTs tersusun berdasarkan standar kurikulum 2013 yang telah dilengkapi dengan kunci jawaban.

Kumpulan prediksi soal Ujian Sekolah US UM Prakarya ini bisa adik-adik manfaatkan sebagai bahan belajar dan kisi-kisi serta untuk melatih adik-adik dalam mengukur kemampuan, sejauh mana kalian menguasai materi pada tahun ajaran 2021-2022 ini.

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban Ujian Sekolah US PPKN kelas 6 SD MI Tahun Ajaran 2021-2022 K13, Cek di Sini

Tidak berlama-lama, yuk langsung saja kita simak kumpulan prediksi soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 SMP MTs, cek kisi-kisi selengkapnya di bawah ini.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id pada Senin, 28 Maret 2022, berikut inilah kumpulan prediksi soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 SMP MTs.

Soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 pilihan ganda

1. Manusia merupakan makhluk sosial yang saling membutuhkan antar sesama, manusia butuh interaksi dan komunikasi dengan lainnya.

Dari pernyataan di atas, manakah tujuan dari diciptakannya alat komunikasi...

A. Bertukar pesan/info
B. Mengadakan penelitian
C. Bisa saling bertemu
D. Memajukan teknologi

Jawaban: A

2. Di bawah ini yang merupakan bahan kerajinan dari bahan buatan, ialah...

A. Enceng gondok
B. Kulit
C. Tanah liat
D. Fiberglass

Jawaban: D

3. Manakah bahan makanan di bawah ini yang biasa dikonsumsi mentah atau tanpa pengolahan ialah ...

A. Sereal
B. Lauk-pauk
C. Sayuran
D. Buah-buahan

Jawaban: D

4. Keragaman jenis kerajinan bahan lunak terlihat melalui produk- produk yang dijajakan tersebar di berbagai daerah perkotaan. Produk yang dihasilkan antara lain bingkai foto, hiasan, gantungan kunci, dan lainnya.

Di bawah ini yang bukan merupakan kerajinan bahan lunak buatan adalah…

A. Kerajinan Resin
B. Kerajinan Polimer Clay
C. Kerajinan kulit binatang
D. Kerajinan gips

Jawaban: C

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban Ujian Sekolah US PAI Pendidikan Agama Islam Kelas 6 SD MI, Cek Kisi-kisi TA 2021-2022

5. Bahan pangan setengah jadi adalah bahan pangan mentah yang telah mengalami pengolahan dengan cara pengawetan.Bahan pangan setengah jadi dari hasil perikanan dan peternakan tidak semuanya siap konsumsi, tetapi masih perlu pengolahan lebih lanjut untuk menjadi makanan siap saji atau siap konsumsi.

Di bawah ini yang bukan termasuk keunggulan olahan olahan pangan setengah jadi, ialah...

A. Dapat disimpan lebih lama
B. Lebih murah harganya
C. Menjadi lebih bervariasi
D. Lebih praktis

Jawaban: B

6. Sekarang zaman sudah berubah, tanaman tidak lagi ditanam di tempat asalnya tetapi sekarang tanaman sayur sudah bisa di tanam dan di budidaya dalam pot ataupun dalam halaman rumah, cara menanam dengan sedikit atau tanpa media tanah disebut dengan teknik...

A. Hidropolis
B. Hidroponik
C. Roodrof
D. Dalam pot

Jawaban: B

7. Berkarya kerajinan dari limbah keras amat di butuhkan kreativitas. Tahapan dalam berkarya sangat memengaruhi kualitas produk yang dihasilkan. Tahapan yang sistematis, prosedur dan terukurakan menghasilkan produk yang sesuai dengan apa yang diinginkan. Setiap tahapan yang dilakukan akan memengaruhi tahapan selanjutnya.

Berikut langkah berkarya yang benar dari limbah keras adalah...

a) menentukan bahan dan alat
b) membuat karya kerajinan
c) perencanaan
d) evaluasi

A. c-b-a-d
B. c-a-b-d
C. a-b-c-d
D. a-c-b-d

Jawaban: B

8. Komponen Elektronika adalah elemen dasar yang digunakan untuk membentuk suatu rangkaian elektronika, ada 2 macam jenis komponen dasar elektronika, yaitu...

A. Komponen aktif dan pasif
B. Komponen kabel dan non kabel
C. Komponen listrik dan elektron listrik
D. Komponen baru dan komponen lama

Jawaban: A

9. Sampah menjadi permasalahan tiada akhir yang menjadi pekerjaan rumah semua orang. Banyak orang tidak mengelola sampah dengan baik, sehingga kondisinya menumpuk pada Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Meminimalisir barang yang digunakan termasuk salah satu prinsip kerajinan limbah keras yaitu...

A. Refound
B. Reuse
C. Recycle
D. Reduce

Jawaban: D

Baca Juga: Kisi-kisi Soal Ujian Sekolah US UM TIK Kelas 9 SMP MTs, Lengkap Kunci Jawaban Tahun Ajaran 2021-2022

10. Salah satu unsur penting pada proses pembuatan sebuah produk kerajinan yaitu membuat rancangan atau desain yang dapat melibatkan berbagai aspek yang menampilkan bentuk keindahan, memiliki daya pikat, keserasian, penggarapan yang rinci,aspek ini termasuk pada unsur rancangan….

A. Faktor ekonomis
B. Faktor kondisi lingkungan
C. Faktor estetika
D. Faktor teknis

Jawaban: C.

Disclaimer:

1. Soal Ujian Sekolah US UM Prakarya kelas 9 SMP MTs ini, dibuat di bawah pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

2. Soal dan kunci jawaban di atas dibuat hanyalah sebagai bahan referensi belajar dan tidak mutlak.***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah