Kisi-kisi 40 Soal PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Pengalamanku, Plus Kunci Jawaban Semester 2 Tahun 2022

- 4 Juni 2022, 22:25 WIB
Ilustrasi Revisi  Kisi-kisi Soal PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Pengalamanku, Plus Kunci Jawaban Semester 2 Tahun 2022.
Ilustrasi Revisi Kisi-kisi Soal PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Pengalamanku, Plus Kunci Jawaban Semester 2 Tahun 2022. /*/Pexels/Gustavo Fring/

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini kisi-kisi soal PAT (Penilaian Akhir Tahun) tema 5 Pengalamanku kelas 2 SD MI semester 2 dilengkapi kunci jawaban untuk 2022.

Kisi-kisi soal PAT kelas 2 SD MI tema 5 Pengalamanku ini kami rangkum dari keseluruhan materi pembelajaran selama semester 2 berjalan.

Adik-adik dapat dijadikan kisi-kisi soal PAT kelas 2 SD MI tema 5 Pengalamanku ini untuk tambahan belajar dan pertanyaan-pertanyaan yang akan dihadapi.

Baca Juga: Soal UKK Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, Kunci Jawaban PJOK Kelas 8 SMP MTS Semester 2 K13 TA 2022

Dalam kisi-kisi soal PAT kelas 2 SD MI Tema 5 ini mengulas sebanyak 40 butir dengan bentuk soal pilihan ganda beserta kunci jawaban.

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemendikbud.go.id pada Sabtu, 4 Juni 2022, berikut kumpulan kisi-kisi soal PAT tema 5 kelas 2 SD MI semester 2 Pengalamanku yang akan kami ulas.

1. Belajar dari pengalaman berarti belajar dari …
A. masa kecil
B. masa lalu
C. masa depan
Jawaban : B

2. Berikut contoh pengalaman di rumah adalah …
A. mengikuti upacara bendera
B. mendapat nilai ulangan bagus
C. membantu ibu membuat kue
Jawaban : C

3. Bila berbuat salah kepada orang tua dan saudara di rumah, kita harus mengucapkan …
A. salam
B. terima kasih
C. maaf
Jawaban : C

4. Pengalaman dapat kita peroleh di …
A. mana saja
B. rumah
C. sekolah
Jawaban : A

Baca Juga: UAS Pilihan Ganda Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA MA Kurikulum 2013 Semester 2 TA 2021-2022, Bonus Kunci Jawaban

5. Bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, merupakan bentuk pengamalan Pancasila, sila ke …
A. Tiga
B. Satu
C. Dua
Jawaban : B

6. Salah satu bentuk pengamalan sila pertama dalam Pancasila adalah …
A. menjaga persatuan dan kesatuan di dalam kelas
B. melakukan musyawarah dalam pemilihan ketua kelas
C. beribadah sesuai dengan kepercayaan masing-masing
Jawaban : C

7. Tekanan nada pada lagu ada dua macam, yaitu …
A. panjang dan pendek
B. kuat dan lemah
C. besar dan kecil
Jawaban : B

Ayah dan ibu Dimas pergi ke acara pernikahan salah satu kerabat pada hari Minggu. Dimas tinggal di rumah bersama adiknya yang bernama Ayu. Dimas dan Ayu mulai membagi tugas. Dimas menyapu lantai, menyiram tanaman, dan mengelap kaca jendela. Sedangkan Ayu menggoreng telur untuk makan siang. Ayu juga mencuci piring yang kotor. Mereka mengerjakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

8. Siapa yang pergi ke acara pernikahan?
A. ayah dan ibu Dimas
B. ayah Dimas
C. ibu Ayu
Jawaban : A

9. Kapan mereka pergi ke acara pernikahan?
A. kemarin
B. tadi pagi
C. hari minggu
Jawaban : C

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS IPS Kelas 4 SD MI Semester 2 Bentuk PG Plus Essay Sesuai RPP

10. Apa yang dilakukan Dimas?
A. menyapu lantai
B. menangis
C. menggoreng telur
Jawaban : A

11. Dimas dan Ayu mengerjakan tugas dengan …
A. tanggung jawab
B. sedih
C. terpaksa
Jawaban : A

12. Di bawah ini yang merupakan kalimat permohonan maaf yaitu …
A. Agung meminta maaf kepada Ayah karena ia telah menjatuhkan gelas
B. Ayah memaafkan Agung yang tidak sengaja menjatuhkan gelas
C. Maafkan Agung, Ayah. Agung tidak sengaja menjatuhkan gelas
Jawaban : C

13. Alat yang biasa digunakan untuk mengukur panjang suatu benda adalah …
A. meteran
B. jam
C. neraca
Jawaban : A

14. Dibawah ini yang bukan merupakan ciri-ciri puisi adalah ….
A. terdapat paragraf
B. terdapat bait
C. terdapat baris
Jawaban : A

15. Kata-kata yang digunakan dalam puisi seharusnya …
A. menarik, humoris, dan lembut
B. panjang, pendek, dan bagus
C. kias, padat, dan indah
Jawaban : C

Baca Juga: Soal Pilihan Ganda, Prediksi UAS PAS dan Bocoran PAT Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA SMK, Akurat Terkini 2022

16. Andi membersihkan gulma yang tumbuh banyak di pekarangan belakang. Makna kata yang digaris bawahi adalah …
A. tanaman pengganggu
B. tanaman bunga
C. tanaman besar
Jawaban : A

17. Contoh sikap seorang anak yang berbakti kepada orang tuanya adalah …
A. menghormati dan menaati nasihat orang tua
B. bermain sesuka hati tanpa kenal waktu
C. tidak pernah meminta maaf jika melakukan kesalahan
Jawaban : A

18. Jangka sorong adalah alat yang digunakan untuk mengukur benda yang berbentuk…
A. persegi
B. segitiga
C. lingkaran
Jawaban : C

19. Contoh pengalaman di sekolah adalah …
A. mengikuti upacara bendera
B. membantu ibu memasak
C. merapikan tempat tidur
Jawaban : A

20. Di sekolahku mengadakan kegiatan gotong royong membersihkan kelas dan halaman. Alat-alat yang digunakan untuk melakukan kegiatan tersebut adalah …
A. ember, gayung, dan sikat
B. sapu, pengki, dan kemoceng
C. cangkul, sabit, dan traktor
Jawaban : B

21. Berikut yang merupakan ungkapan minta tolong adalah …
A. Ari suka menolong teman yang kesulitan
B. Udin, tolong bersihkan papan tulis
C. tolong menoiong saingat penting
Jawaban : B

22. Berdoa sebelum memulai pelajaran di sekolah merupakan bentuk pengamalan Pancasila, sila ke …
A. tiga
B. satu
C. dua
Jawaban : B

Baca Juga: 25 Contoh Soal PAI Kelas 7 SMP MTs Semester 2, Prediksi Kunci Jawaban PAT Tahun 2022 sesuai K13

23. Ketupat merupakan salah satu bentuk anyaman yang terbuat dari …
A. sabut kelapa yang masih muda
B. daun kelapa yang sudah tua
C. daun kelapa yang masih muda
Jawaban : C

24. Panjang sebuah meja adalah 2 meter. Panjang meja tersebut sama dengan …
A. 200 cm
B. 20 cm
C. 2 cm
Jawaban : A

25. Dengan gotong royong pekerjaan akan menjadi …
A. sia-sia
B. semakin berat
C. cepat selesai
Jawaban : C

26. Bersikap adil saat bermain merupakan perilaku yang sesuai dengan Pancasila, sila ke …
A. tiga
B. satu
C. dua
Jawaban : C

27. Terhadap teman di sekolah kita tidak boleh …
A. bergaul
B. bekerja sama
C. membeda-bedakan
Jawaban : C

28. Perhatikan lirik lagu di bawah ini!
Kuambil buluh sebatang
Kupotong sama panjang
Kuraut dan kutimbang
Dengan benang
Kujadikan ….

Kata yang tepat untuk melengkapi lagu di atas adalah …
A. layang-layang
B. mobil-mobilan
C. jungkat-jungkit
Jawaban : A

29. Kuambil buluh sebatang.
Makna kata yang bergaris bawah adalah …
A. tebu
B. jambu
C. bambu
Jawaban : c

Baca Juga: 20 Soal UKK PAT Tema 6 Kelas 3 SD MI Semester 2 dan Kisi-kisi Lengkap dengan Kunci Jawaban

Percakapan untuk menjawab soal 30-32
Beni : “dayu” adakah lem untuk melekatkan biji-bijinya?
Dayu : “itu ada beni! Ada di depan udin”(sambil menunjuk bijinya)
Beni : “udin, tolong ambilkan biji-bijian yang berwarna merah, ya!”
Udin : “baiklah, beni!”
Beni: “terima kasih. Udin!”

30. Beni, Dayu, dan Udin sedang membuat …
A. bubur kacang hijau
B. karya imajinatif
C. penyemaian bibit tanaman
Jawaban : B

31. Ungkapan minta tolong dalam percakapan di atas diucapkan oleh …
A. Udin
B. Beni
C. Dayu
Jawaban : B

32. Percakapan diatas menunjukkan sikap..
A. kemandirian
B. toleransi
C. kerja sama
Jawaban : C

33. Jika ada teman yang mau membantu saat kita mengalami kusulitan, sebaiknya kita mengucapkan …
A. terima kasih
B. tolong
C. maaf
Jawaban : A

34. Dalam bermain kita harus mematuhi…
A. hukuman
B. orang lairn
C. peraturan
Jawaban : C

35. Bermain akan terasa lebih menyenangkan bila dilakukan secara…
A. individual
B. bersama-sama
C. sendiri-sendiri
Jawaban : B

36. Permainan berikut harus dilakukan dengan kerjasama tim, kecuali …
A. basket
B. catur
C. kasti
Jawaban : B

Baca Juga: 10 Latihan Soal PAT PAS UKK Akidah Akhlak Kelas 5 SD MI Kurikulum 2013 Semester 2 Bonus Kunci Jawaban Teupdate

37. Saat bermain, Edo tidak sengaja menyenggol Budi. Akibatnya Budi terjatuh. Sikap Edo seharusnya …
A. minta tolong
B. menangis
C. minta maaf
Jawaban : C

38. Bermain bola kasti sebaiknya dilakukan …
A. lapangan
B. rumah
C. pantai
Jawaban : A

39. Bola yang ditendang Andi menggelinding sejauh 9 meter. 9 meter = …. cm
A. 9.000
B. 90
C. 900
Jawaban : C

40. Perhatikan percakapan di bawah ini!
Intan : “Sinta, bolehkah saya pinjam rautan pensilmu?”
Sinta : “…, Intan. Rautan pensilku sedang dipinjam Udin.

Kata yang tepat untuk mengisi titik-titik dalam percakapan diatas adalah …
A. jangan
B. silakan
C. maaf
Jawaban : C

Disclaimer:

1. Kisi-kisi soal PAT UAS dibuat berdasarkan pengawasan ahli guru berkompeten Nonok Fatimah, S.Pd lulusan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)

2. Soal dan kunci jawaban tersebut tidak dijamin muncul saat UAS.

3. Adapun kunci jawaban tidak mutlak kebenarannya.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah