Soal PAT PAI Kelas 4 SD MI Semester 2, Sesuai dengan Prediksi dan Kunci Jawaban

- 10 Juni 2022, 11:25 WIB
Berikut soal PAT PLBJ kelas 4 semester 2 tahun 2022 sesuai kisi-kisi kurikulum 2013 lengkap dengan kunci jawaban.
Berikut soal PAT PLBJ kelas 4 semester 2 tahun 2022 sesuai kisi-kisi kurikulum 2013 lengkap dengan kunci jawaban. /Pexels/Anil Sharma/

MANTRA SUKABUMI - Inilah soal PAT PAI kelas 4 SD MI semester 2 sesuai dengan prediksi dan kunci jawaban tahun pelajaran 2021-2022.

Pada kesempatan ini kami bagikan soal PAT PAI untuk siswa-siswi kelas 4 SD MI yang mana tinggal mengitung hari akan melaksanakan Ujian Akhir Sekolah.

Soal PAT PAI tersebut dapat digunakan sebagai ajang berlatih dan nantinya dapat dijadikan bahan evaluasi adik-adik kelas 4 SD MI dalam menghadapi ujian.

Baca Juga: Soal PAS Seni Budaya Kelas 7 SMP MTs Semester 2 Full Kunci Jawaban PAT Kurikulum 2013 Tahun Ajaran 2022

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemendikbud.go.id pada Jum'at, 10 Juni 2022, berikut kisi-kisi soal UKK PAT PAI kelas 4 SD MI semester 2 ini yang dapat kami bahas.

1. Mengimani malaikat Allah hukumnya . . . bagi umat islam

a. haram
b. makruh
c. wajib
d. sunah

Jawaban: c

2. Nabi ibrahim dikenal dengan sebutan . . . .

a. abul anbiya
b. abu jahal
c. abul basyar
d. abu lahab

Jawaban: a

3. Bersikap hemat dalam kehidupan sehari-hari berarti …

a. membelanjakan uang untuk membeli kebutuhan sebanyak-banyaknya
b. tidak memberikan sumbangan kepada orang yang membutuhkan
c. menggunakan sesuatu dengan teliti dan hati-hati untuk persiapan masa depan
d. memiliki tabungan banyak sehingga tidak perlu membeli kebutuhan apapun.

Jawaban: c

4. Dalam surah al- Isra’ ayat 27, pemboros itu adalah …

a. saudaranya setan
b. orang yang suka beramal
c. orang yang kaya
d. orang yang disayang Allah SWT

Jawaban: a

5. Berikut yang termasuk perilaku berhemat adalah …

a. Tidak suka menunjukan kelebihan kepada orang lain
b. Suka membeli barang mewah
c. Mematikan saklar lampu listrik di siang hari
d. Tidak suka bersedekah

Jawaban: c
6. Islam mengajarkan umatnya untuk bersikap hemat. Islam melarang umatnya bersikap boros. Dalam Islam, sikap boros disebut juga dengan … .
a. tabdzir
b. tafsir
c. takbir
d. tahmid

Jawaban: a

7. Wahyu pertama yang diterima oleh Nabi Muhammad Saw berupa perintah … .

a. Menggambar
b. Menulis
c. Memberi
d. Membaca

Jawaban: d

Baca Juga: Kisi-kisi Soal PAT SBK Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Kurikulum 2013, Lengkap Kunci Jawaban

8. Setiap orang Islam wajib membaca kitab suci al-Qur’an. Karena ada beberapa hikmah dari membaca al-Qur’an Berikut yang termasuk hikmah membaca al-Qur’an adalah…

a. menjadikan pembacanya terkenal
b. mengubah suara menjadi merdu
c. menjadi syafaat di hari kiamat bagi pembacanya
d. menang dalam perlombaan

Jawaban: c

9. Tugas malaikat Jibril adalah . . . .

a. mencabut nyawa
b. meniup sangkakala
c. menyampaikan wahyu
d. mencatat amal baik

Jawaban: c

10. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!

(1) membuat kita menjadi pintar
(2) memperbanyak koleksi buku kita
(3) menambah pengetahuan kita
(4) mengalahkan teman sekelas

Pernyataan paling tepat yang menggambarkan manfaat membaca adalah pernyataan nomor…

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4

Jawaban: b

Disclaimer :

1. Soal ini dibuat berdasarkan pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Nani Supartini S,Pd Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

2. Soal tidak menjamin muncul di Soal PAT PAI kelas 4 SD MI semester 2

3. Kunci jawaban tidak menjamin mutlak kebenarannya.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah