Hal Apa yang Sudah Kamu Lakukan dengan Baik Saat Bermain Lempar Tangkap Bola Jawaban Tema 2 Kelas 4 SD MI

- 12 September 2022, 09:40 WIB
Hal Apa yang Sudah Kamu Lakukan dengan Baik Saat Bermain Lempar Tangkap Bola Jawaban Tema 2 Kelas 4 SD MI
Hal Apa yang Sudah Kamu Lakukan dengan Baik Saat Bermain Lempar Tangkap Bola Jawaban Tema 2 Kelas 4 SD MI /mantrasukabumi.com/buku.kemdikbud.go.id


MANTRA SUKABUMI - Berikut kami sajikan informasi mengenai pembahasan kunci jawaban soal tema 2 kelas 4 SD MI di buku paket tematik halaman 135.

Dalam buku tematik ini terdapat soal mengenai hal apa yang sudah kamu lakukan dengan baik saat bermain lempar tangkap bola? dan apa yang masih belum dapat kamu lakukan?

Pembahasan kali ini merupakan lanjutan dari pertanyaan sebelumnya, di mana kalian telah menjawab soal tentang keterampilan dalam permainan lempar tangkap bola.

Baca Juga: Tulis Sedikitnya 5 Pertanyaan tentang Gambar Pantai, Dataran Tinggi dan Dataran Rendah Jawaban Kelas 4 SD MI

Sebelum membaca jawaban-jawaban berikut, akan lebih baik jika Anda mencoba melakukannya sendiri terlebih dahulu. Kemudian cocokkan jawaban yang sudah ditulis dari artikel ini.

Dikutip mantrasukabumi.com melalui laman buku.kemdikbud.go.id pada Senin, 12 September 2022. Berikut pembahasan kunci jawaban soal tema 2 kelas 4 SD MI halaman 135.

Ayo Berlatih!

Apakah kamu masih ingat cara bermain Tangkap Bola? Hari ini kamu dan teman-temanmu akan mempraktikkan kembali permainan tangkap bola. Semakin sering berlatih, tentunya akan membuat kamu semakin terampil.

Sebelum bermain, diskusikan kembali secara berpasangan keterampilan apa saja yang diperlukan dalam permainan Tangkap Bola. Tuliskan hasil diskusimu.

Perhatikan arahan dan contoh yang disampaikan tentang keterampilan yang diperlukan dalam permainan Tangkap Bola tersebut.

Setelah selesai bermain, diskusikan langkah-langkah kamu dalam melakukan permain tersebut.

1. Hal-hal apa yang sudah kamu lakukan dengan baik?
Jawaban : menangkap bola dengan melambung.

2. Hal-hal apa yang masih belum dapat kamu lakukan dengan baik?
Jawaban : Menangkap bola menyusur tanah.

3. Apa rencanamu agar kamu lebih terampil dalam bermain?
Jawaban : berlatih dengan giat secara rutin setiap hari.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 4 SD MI Mata Pencaharian Penduduk Pantai, Dataran Tinggi dan Dataran Rendah

Sebelum bermain lempar tangkap bola, kalian wajib memahami aturan permainannya. Aturan bermain:

1. Kelas dibagi atas dua kelompok, kelompok A dan B.

2. Setiap kelompok membentuk lingkaran.

3. Siswa dalam setiap kelompok berdiri di dalam gambar lingkaran yang telah dibuat oleh guru.

4. Kelompok A dan B bermain secara bersamaan.

5. Setiap siswa berdiri menggunakan satu kaki (seperti terlihat pada gambar). Kaki kiri dan kanan dapat digunakan secara bergantian.

6. Setiap kelompok mendapatkan satu bola besar.

7. Setiap anggota kelompok akan mengoper bola kepada anggota kelompok lain yang berdiri berseberangan (tidak diperkenankan mengoper bola ke anggota kelompok yang berdiri di sebelah kanan atau kiri).

8. Ketika bola ditangkap seluruh peserta berpindah ke lingkaran di sebelah kiri mereka searah jarum jam.

9. Apabila bola jatuh ke tanah atau anggota kelompok tidak berdiri dengan satu kaki, maka dianggap sebagai pelanggaran.

10. Kelompok yang melakukan pelanggaran paling sedikit akan menjadi pemenang.

Baca Juga: Kumpulan PTS UTS Pkn Kelas 4 SD MI, Kunci Jawaban Terbaru Semester 1 Pendidikan Kewarganegaraan

Demikian pembahasan soal tema 2 kelas 4 SD tentang hal apa yang sudah kamu lakukan dengan baik saat bermain lempar tangkap bola. Semoga bermanfaat dan selamat belajar!

Disclaimer:
1. Jawaban dan pembahasan pada artikel ini mungkin akan berbeda dengan jawaban atau contoh yang oleh Bapak/Ibu Guru berikan di sekolah.
2. Jadikan artikel ini sebagai salah satu bahan referensi dalam menjawab soal bukan sebagai acuan utama dan satu-satunya
3. Artikel ini tidak mutlak kebenarannya.***

Editor: Azka Jauhar Kamila

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah